MWA UNS Bentuk Panitia Pemilihan Rektor 2024-2029, Begini Tahapannya

Reporter

Septia Ryanthie

Editor

Devy Ernis

Jumat, 29 Maret 2024 06:36 WIB

Sebanyak 17 anggota Majelis Wali Amanat (MWA) UNS Solo resmi terbentuk. Foto diambil di UNS Solo, Jawa Tengah, Kamis, 21 Maret 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

TEMPO.CO, Solo - Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo telah membentuk Panitia Pemilihan Rektor UNS periode 2024-2029 melalui rapat pleno yang digelar Senin, 25 Maret 2024. Panitia beranggotakan 15 orang itu diketuai oleh Mohammad Jamin yang juga merangkap sebagai anggota.

Adapun wakil ketua MWA UNS ditunjuk Cucuk Nur Rosyidi yang juga merangkap sebagai anggota. Selain itu, MWA UNS juga terdiri atas Sekretaris MWA yang dipegang oleh Mulyanto, Sekretaris Senat Akademik, Sekretaris Dewan Profesor, dan 12 dosen yang diusulkan oleh fakultas dan sekolah vokasi berkualifikasi akademik doktor dan jabatan akademik paling rendah lektor.

Ketua MWA UNS Muliaman Darmansyah Hadad mengemukakan pembentukan panitia tersebut telah sesuai dengan Keputusan Majelis Wali Amanat Nomor 4/UN27.MWA/HK/2024 tanggal 25 Maret 2024.

"Sesuai pasal 9 Peraturan Majelis Wali Amanat Nomor 1 Tahun 2024 tentang Tata Cara Pemilihan Rektor, panitia pemilihan rektor mempunyai tugas di antaranya menyusun rancangan keputusan MWA mengenai jadwal pemilihan calon rektor, menyusun rancangan Peraturan MWA mengenai tata tertib pemilihan calon rektor," ujar Muliaman saat konferensi pers di UNS Solo, Jawa Tengah, Kamis, 28 Maret 2024.

Selain itu, panitia tersebut juga bertugas membantu MWA dalam melakukan sosialisasi kepada sivitas akademika UNS dan masyarakat, melaksanakan penjaringan bakal calon rektor, memfasilitasi penyaringan calon rektor, memfasilitasi pemilihan calon rektor oleh MWA, memfasilitasi penetapan Rektor oleh MWA, memfasilitasi pelantikan Rektor oleh MWA, dan menyampaikan laporan setiap tahapan pemilihan Rektor kepada MWA dan/atau atas permintaan MWA.

Advertising
Advertising

Setelah ditetapkan oleh MWA, Panitia Pemilihan Rektor UNS periode 2024-2029 telah mulai bekerja menyusun rancangan keputusan MWA tentang jadwal pemilihan calon rektor dan peraturan MWA tentang tata tertib pemilihan calon rektor yang telah berjalan mulai tanggal 27 Maret 2024.

"Sampai dengan saat ini masih terus berjalan," katanya.

Setelah aturan itu rampung, selanjutnya panitia akan melaksanakan tahapan pemilihan rektor yang dimulai dengan melakukan sosialisasi kepada sivitas akademika dan masyarakat dalam waktu dekat.

Pada 28 Maret 2024 secara hybrid telah dilaksanakan sosialisasi peraturan MWA Nomor 1 Tahun 2024 tentang Tata Cara Pemilihan Rektor dan Peraturan Majelis Wali Amanat Nomor 3 Tahun 2024 tentang Tata Cara Pembentukan Peraturan Internal.

Muliaman menyatakan MWA senantiasa memberikan dukungan dan berharap panitia dapat bersikap netral serta bertugas dengan baik.

"Meminjam teori kejuaraan olahraga, yaitu sukses penyelenggaraan dan sukses prestasi. Sukses penyelenggaraan pemilihan Rektor diharapkan seminimal mungkin adanya keluhan atau tidak ada keluhan, baik dari Universitas Sebelas Maret maupun di luar Universitas Sebelas Maret," tuturnya.


adapun berikut nama anggota panitia pemilihan Rektor UNS periode 2024-2029:


1. Eng. Syamsul Hadi

2. Mohammad Jamin

3. Cucuk Nur Rosyidi

4. Vitri Widyaningsih

5. Haris Nugroho

6. Triana Rejekiningsih

7. Sayid Mataram

8. Mulyanto

9. Asal Wahyuni Erlin Mulyadi

10. Arifuddin

11. Sigit Prastowo

12. Ary Setyawan

13. Irfan A N

14. Supriyono

15. Maria Paskanita Widjanarti

Pilihan Editor: Jokowi Bagi-bagi Bansos di Dekat Spanduk Prabowo-Gibran, Bawaslu Sebut Tak Langgar Netralitas

Berita terkait

Dosen UNS Rancang Battery Swapping Station Motor Listrik Dipakai Bersama Antarmerek

6 hari lalu

Dosen UNS Rancang Battery Swapping Station Motor Listrik Dipakai Bersama Antarmerek

Selama ini pengguna motor listrik hanya dapat menukar baterai di Battery Swapping Station yang sesuai dengan merek masing-masing.

Baca Selengkapnya

Studi Queer Relief Karmawibhangga di Candi Borobudur: Bukan Gambar Bertapa Biasa

8 hari lalu

Studi Queer Relief Karmawibhangga di Candi Borobudur: Bukan Gambar Bertapa Biasa

Tim peneliti dari BRIN dan lainnya menantang hasil penelitian sebelumnya di Candi Borobudur oleh arkeolog Belanda yang juga gunakan metodologi queer.

Baca Selengkapnya

Kontes Robot Terbang Indonesia di Gunungkidul, Ini Tantangan yang Dihadapi Peserta

48 hari lalu

Kontes Robot Terbang Indonesia di Gunungkidul, Ini Tantangan yang Dihadapi Peserta

Tim dari UNS Surakarta, Politeknik Negeri Bali, ITS Surabaya, dan Universitas Hasyim Asy'ari Jombang juarai Kontes Robot Terbang Indonesia 2024.

Baca Selengkapnya

UNS Terjunkan Empat Tim Bengawan dalam Kontes Robot Terbang Indonesia 2024

54 hari lalu

UNS Terjunkan Empat Tim Bengawan dalam Kontes Robot Terbang Indonesia 2024

General Manager Bengawan UV Team UNS Daffa Putra Islami mengatakan empat tim itu dikirim dari lima kategori yang dilombakan.

Baca Selengkapnya

Pemilihan Rektor ITB 2025-2030 Dimulai, Begini Tahapan Lengkapnya

5 September 2024

Pemilihan Rektor ITB 2025-2030 Dimulai, Begini Tahapan Lengkapnya

Pemilihan rektor baru ITB akan berlangsung selama tiga bulan, sejak 4 September hingga 30 November 2024.

Baca Selengkapnya

Tidak Hanya Menunggu Pendaftar, Panitia Pemilihan Ikut Cari Calon Rektor ITB

4 September 2024

Tidak Hanya Menunggu Pendaftar, Panitia Pemilihan Ikut Cari Calon Rektor ITB

Hari ini ITB memulai proses pemilihan rektor. Ketua Search Committee Arcandra Tahar mengatakan akan aktif mencari kandidat yang pas.

Baca Selengkapnya

Lolos Seleksi Pilrek UI, Ini Komitmen Profesor Termuda di Fakultas Teknik

24 Agustus 2024

Lolos Seleksi Pilrek UI, Ini Komitmen Profesor Termuda di Fakultas Teknik

Dari sembilan kandidat internal di Pemilihan Rektor UI, empat di antaranya berasal dari Fakultas Teknik.

Baca Selengkapnya

Survei UNS, Tingkat Popularitas Kaesang di Pilkada Solo Kalah dari Gusti Bhre

23 Agustus 2024

Survei UNS, Tingkat Popularitas Kaesang di Pilkada Solo Kalah dari Gusti Bhre

Meski muncul dalam survei calon wali kota Solo, nama Kaesang Pangarep masih kalah dari Gusti Bhre.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Wonogiri, 2 Mahasiswa Fakultas Kedokteran UNS Solo Tewas

15 Agustus 2024

Kecelakaan di Wonogiri, 2 Mahasiswa Fakultas Kedokteran UNS Solo Tewas

Dua mahasiswa UNS Solo itu meninggal akibat kecelakaan ketika motor yang mereka naiki ditabrak mobil di Wonogiri.

Baca Selengkapnya

Rektor Untar Agustinus Bakal Purnatugas, Kampus Gelar Pilrek Akhir Agustus

11 Agustus 2024

Rektor Untar Agustinus Bakal Purnatugas, Kampus Gelar Pilrek Akhir Agustus

Universitas Tarumanagara (Untar) akan menggelar pemilihan rektor baru di akhir bulan Agustus 2024. Mulai tahun 2016- 2020, tugas dan tanggung jawab rektor diemban oleh Agustinus Purna Irawan. Ia kemudian terpilih kembali pada periode 2020-2024.

Baca Selengkapnya