Jokowi Akan Gabung Golkar? Ini Respons Jusuf Kalla sampai Airlangga Hartarto, Ngabalin: Tidak ke Golkar

Selasa, 12 Maret 2024 17:57 WIB

Presiden Jokowi (ketiga kanan) berbincang dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto (ketiga kiri) dan Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla (kedua kanan) saat menghadiri acara puncak HUT ke-58 Partai Golkar di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat, 21 Oktober 2022. Perayaan HUT ke-58 Partai Golkar tahun 2022 ini mengusung tema "Golkar Menang Rakyat Sejahtera". ANTARA/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi santer diisukan akan bergabung dengan Partai Golongan Karya alias Golkar. Gosip politik ini mencuat pada Desember 2023 lalu dan mencuat lagi akhir-akhir ini. Sejumlah kader dan petinggi Partai Golkar pun ramai-ramai memberikan tanggapannya.

Dalam Majalah Tempo edisi 26 Februari – 3 Maret 2024, Jokowi disebut-sebut berencana memimpin partai-partai Koalisi Indonesia Maju-antara lain Gerindra, Golkar, dan Demokrat-pengusung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Tujuannya, mengawal pemerintahan Prabowo dan putra sulungnya itu-Gibran, sampai 2029.

Ketika dikonfirmasi langsung, Jokowi tidak menyangkal maupun membenarkan isu dirinya yang akan merapat ke partai berlambang pohon beringin tersebut. Kepala Negara hanya mengatakan bahwa dirinya setiap hari masuk Istana. “Saya setiap hari masuk Istana,” kata Jokowi ditemui di Mabes TNI, kawasan Cilangkap, Jakarta Timur, pada Rabu, 28 Februari 2024.

Berikut tanggapan kader dan petinggi Golkar soal santernya isu Jokowi gabung ke partai mereka:

1. Airlangga Hartarto

Advertising
Advertising

Kabar tentang Presiden Jokowi bakal merapat ke Golkar kembali mencuat bersamaan dengan berlangsungnya rapat pleno hasil evaluasi Pemilu 2024 di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Ahad, 10 Maret 2024. Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto ketika ditanyai soal isu tersebut mengatakan partainya dan Jokowi memang sudah rapat.

“Pak Jokowi dan Partai Golkar memang sudah rapat. Karena sudah rapat, sudah beriringan, lihat saja iklan-iklan Partai Golkar bersama Pak Jokowi, sehingga tentu itu menunjukkan bahwa kedekatan Pak Jokowi dan kenyamanan Pak Jokowi dengan Partai Golkar,” ucap Airlangga saat konferensi pers usai rapat pleno.

Sebelumnya, saat ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta pada Senin, 26 Februari 2024 lalu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian inj juga mengatakan kabar Jokowi bergabung ke Golkar adalah hal yang baik. Bagi Airlangga, meski dekat dengan Golkar, Jokowi adalah tokoh nasional milik semua partai.

2. Ahmad Doli Kurnia

Ihwal kedekatan Jokowi dengan Golkar juga diungkapkan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia. Menanggapi desus Jokowi gabung ke Golkar, Doli, sapaannya, mengatakan hubungan baik Golkar Jokowi itu terjalin karena partainya konsisten sebagai pengusung dan pendukung presiden ketujuh RI tersebut.

“Bahkan kami juga sering dicanda-candain bahwa Partai Golkar ini lebih Pak Jokowi daripada partai politik yang lain,” katanya saat ditemui usai konferensi pers itu.

Doli menuturkan Golkar sangat senang jika Jokowi memang ingin bergabung. Namun dia mengaku belum mendapatkan konfirmasi mengenai status Jokowi dengan PDIP. “Nah, jadi kami kembalikan, berpulang kepada siapa saja, termasuk Pak Presiden. Kalau mau bergabung ke Partai Golkar, alhamdulillah,” tuturnya.

3. Bambang Soesatyo (Bamsoet)

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo (Bamsoet) juga mengklaim partainya siap menerima Presiden Jokow bila ingin bergabung. Namun, kata dia, keputusan tersebut tetap berada di tangan orang nomor satu di Indonesia itu. Hal itu disampaikan Bamsoet di Gedung Nusantara IV, Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, Jumat, 8 Maret 2024. “Kalau Golkar sih terbuka,” katanya.

4. Jusuf Kalla

Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla yang merupakan politikus senior Golkar juga menanggapi isu Jokowi akan gabung ke partai beringin. JK, sebutan akrabnya, menilai semua orang bisa saja bergabung ke Golkar. Meski demikian, kata pendamping Jokowi periode 2014-2019 ini, ada sejumlah persyaratan untuk bergabung.

“Ya semua orang bisa bergabung ke Golkar tapi dengan syarat-syarat, bergabung saja boleh, apa yang tidak boleh,” kata JK usai acara Muktamar Dewan Masjid Indonesia (DMI) di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Jumat, 1 Maret 2024.

Namun menurut JK, jika gabung Golkar, Jokowi tak serta merta bisa menduduki posisi pengurus apalagi jadi ketua umum. Sebab syaratnya harus menjadi kader paling tidak selama lima tahun. “Tapi kalau untuk jadi pengurus ada aturannya, kalau untuk jadi ketua atau jadi apa minimum 5 tahun harus punya pengurus,” latanya.

Selanjutnya: Menurut Ngabalin, Jokowi tidak ke Golkar

Berita terkait

Sebut Stok Aman Menjelang Idul Adha, Jokowi Tak Khawatir Harga Naik

7 menit lalu

Sebut Stok Aman Menjelang Idul Adha, Jokowi Tak Khawatir Harga Naik

Presiden Joko Widodo atau Jokowi optimistis tidak ada lonjakan harga bahan pokok menjelang Idul Adha karena stok pangan aman.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Bertemu SBY, Jusuf Kalla dan Menteri Kabinet Indonesia Bersatu, Ini yang Dibahas

10 menit lalu

Sri Mulyani Bertemu SBY, Jusuf Kalla dan Menteri Kabinet Indonesia Bersatu, Ini yang Dibahas

Sri Mulyani mengungkapkan pertemuannya dengan SBY membahas berbagai hal

Baca Selengkapnya

Ditanya soal Revisi UU MK, Jokowi: Tanya DPR

42 menit lalu

Ditanya soal Revisi UU MK, Jokowi: Tanya DPR

Presiden Jokowi tidak banyak berkomentar mengenai revisi UU MK yang disepakati untuk dibahas bersama pemerintah dan DPR

Baca Selengkapnya

Kronologi Pria di Konawe Merangsek saat Wawancara Jokowi

52 menit lalu

Kronologi Pria di Konawe Merangsek saat Wawancara Jokowi

Istana Kepresidenan menjelaskan kronologi seorang pria yang menerobos sesi wawancara media dengan Jokowi

Baca Selengkapnya

Jokowi Minta PSN Dipercepat, KLHK Siap Korbankan 73 Ribu Hektare Kawasan Hutan

1 jam lalu

Jokowi Minta PSN Dipercepat, KLHK Siap Korbankan 73 Ribu Hektare Kawasan Hutan

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) siapkan 73 ribu hektar kawasan hutan untuk proyek strategis nasional (PSN). Jokowi minta dipercepat.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Pansel KPK Rampung pada Juni, Ini Kriteria Anggotanya

1 jam lalu

Jokowi Sebut Pansel KPK Rampung pada Juni, Ini Kriteria Anggotanya

Presiden Jokowi mengatakan dia baru menyiapkan pansel KPK yang akan diumumkan pada Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Pria Nekat Terobos Sesi Wawancara Cegat Jokowi Diamankan Paspampres

2 jam lalu

Pria Nekat Terobos Sesi Wawancara Cegat Jokowi Diamankan Paspampres

Peristiwa itu terjadi saat Jokowi menyapa para jurnalis sebelum keterangan pers usai meninjau RSUD Konawe, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Jatam Kritik Bagi-bagi Izin Tambang untuk Ormas Ala Bahlil: Menambah Masalah Kerusakan Lingkungan

3 jam lalu

Jatam Kritik Bagi-bagi Izin Tambang untuk Ormas Ala Bahlil: Menambah Masalah Kerusakan Lingkungan

Jaringan Advokasi Tambang (Jatam) mengkritik rencana Menteri Bahlil Lahadalia untuk bagi-bagi izin usaha tambang pada Ormas. Dianggap menambah masalah

Baca Selengkapnya

Airlangga Targetkan 41 Proyek Strategis Nasional Rampung Tahun Ini

3 jam lalu

Airlangga Targetkan 41 Proyek Strategis Nasional Rampung Tahun Ini

Airlangga targetkan 41 PSN selesai 2024. Pengadaan lahan masih jadi kendala

Baca Selengkapnya

Asal Mula Muncul Wacana Jokowi Jadi Penasihat Prabowo

4 jam lalu

Asal Mula Muncul Wacana Jokowi Jadi Penasihat Prabowo

Muncul wacana Jokowi menjadi penasihat Prabowo. Ini respons Jokowi dan asal mula munculnya wacana tersebut.

Baca Selengkapnya