Slank Akan Deklarasi Dukungan untuk Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024 Siang Ini

Sabtu, 20 Januari 2024 07:16 WIB

Grup musik Slank beraksi di atas panggung saat konser Slank Joged 40rever di Gedung Kesenian Jakarta, Kamis, 28 Desember 2023. Konser tersebut dalam rangka merayakan hari ulang tahun ke-40 grup musik Slank, sekaligus merilis album terbaru bejudul Joged berisi sembilan judul lagu yang dirilis dalam format digital dan vinil. ANTARA/Sulthony Hasanuddin

TEMPO.CO, Jakarta - Grup musik kawakan, Slank, akan mendeklarasikan dukungan kepada calon presiden dan calon wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud Md pada Sabtu siang, 20 Januari 2024. Deklarasi itu akan digelar di Potlot Studio, Kalibata, Jakarta Selatan.

Calon wakil presiden Mahfud Md dijadwalkan akan menghadiri deklarasi tersebut. Slank merupakan grup musik yang telah berdiri pada 26 Desember 1983. Awal berdiri, grup ini beranggotakan lima personel, yaitu Bimbim, Denny BDN, Erwan, Kiki dan Bongky. Slank merupakan grup band legendaris yang berpengaruh di masyarakat khususnya generasi muda, karena lagu-lagu mereka yang kerap menyuarakan aspirasi rakyat dan kritik sosial.

Pada pemilihan presiden atau Pilpres 2014 dan 2019, Slank juga pernah mendeklarasikan dukungan kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi-Jusuf Kalla dan Jokowi-Maruf Amin. Sebelum deklarasi dukungan ke Ganjar, pada 16 Januari kemarin, Slank pernah makan siang bersama Ganjar Pranowo.

Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Ganjar menampilkan beberapa foto yang menunjukkan keakraban dan suasana santai bersantap siang bersama member Slank, yakni Kaka, Bimbim, Ridho, dan Ivan. Tak banyak membuat keterangan, Ganjar hanya menulis komen singkat, "Makan siang penuh canda. Terimakasih teman-teman @slankdotcom ," kata Ganjar sambil menyertakan lambang 3 jari yang identik dengan salam metal dari Slank.

Unggahan tersebut mendapat respon positif netizen terutama para slankers, sebutan bagi pendukung atau fans Slank. Ada yang menilai foto momen makan siang Ganjar dengan Slank sarat makna karena tak hanya menunjukkan keakraban tetapi juga dukungan grup band legendaris itu kepada Ganjar dalam kontestasi Pemilu 2024.

Advertising
Advertising

"Dua kali Jokowi pilpres didukung Slank dan menang, sudah tau kan?" kata Pandam Pamungkas, pengusaha muda yang terkenal dengan bisnis Miyago Naknan sejak masih berstatus mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo.

Banyak pula netizen dari kalangan Slanker yang menilai momen tersebut menjadi bukti Ganjar lah presiden yang dianggap merakyat dan didukung Slank. "Kalo Slank sudah bergerak dan berpihak, itu lah yg merakyat dan yang terbaik," kata netizen dengan akun Instagram, @nuqi_10.

Momen makan siang Ganjar dan Slank juga membuat netizen bersyukur bahwa dukungan grup band tersebut akhirnya tertuju pada sosok capres berambut putih. "Alhamdulillah, suka banget lihat beginian, adem tentrem grup band favorit whit presiden idaman," kata netizen dengan akun Instagram bernama radenfarre5a.

Pilihan Editor: Jalan Politik Slank, Setelah Dukung Jokowi Dua Periode Kini Bersama Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024

Berita terkait

Jokowi Jamu Makan Malam 2.300 Undangan Delegasi World Water Forum di Bali, Ini Pesannya

5 jam lalu

Jokowi Jamu Makan Malam 2.300 Undangan Delegasi World Water Forum di Bali, Ini Pesannya

Ada 500 undangan naratetama atau VVIP dan Ketua DPR Puan Maharani di antara welcoming dinner delegasi World Water Forum ke-10 di Bali malam ini.

Baca Selengkapnya

Bamsoet: Golkar Siapkan Karpet Merah untuk Jokowi, Gibran dan Maruarar Jika Ingin Gabung

8 jam lalu

Bamsoet: Golkar Siapkan Karpet Merah untuk Jokowi, Gibran dan Maruarar Jika Ingin Gabung

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengatakan bakal menyiapkan karpet merah bagi siapa pun yang ingin bergabung dengan partainya.

Baca Selengkapnya

Respons Maruarar Sirait soal Tawaran Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

11 jam lalu

Respons Maruarar Sirait soal Tawaran Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Maruarar Sirait menyatakan mendukung Jokowi dan Prabowo bukan karena menteri, tapi percaya mereka orang yang baik dan benar.

Baca Selengkapnya

Datangkan Alat dari Luar Negeri, Ini 3 Fungsi Utama Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi

11 jam lalu

Datangkan Alat dari Luar Negeri, Ini 3 Fungsi Utama Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi

Peringkat laboratorium Indonesia Digital Test House disebutkan hampir sama dengan Rumah Sakit Tipe A di bidang layanan kesehatan.

Baca Selengkapnya

Didorong Jadi Sekjen PBB, Pernahkah Presiden Jokowi Hadir dalam Sidang Umum PBB?

11 jam lalu

Didorong Jadi Sekjen PBB, Pernahkah Presiden Jokowi Hadir dalam Sidang Umum PBB?

Hingga tahun terakhir menjabat, Presiden Jokowi tidak pernah hadir secara langsung dalam Sidang Umum PBB.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ingin Ada Forum yang Satukan Prabowo, Jokowi, Mega, dan SBY

11 jam lalu

Bamsoet Ingin Ada Forum yang Satukan Prabowo, Jokowi, Mega, dan SBY

Bamsoet menilai pertemuan presiden dan mantan presiden penting dilakukan untuk menunjukkan keharmonisan antara pemimpin-pemimpin Indonesia.

Baca Selengkapnya

Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

12 jam lalu

Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet menyebut akan membuat acara rekonsiliasi nasional untuk mempertemukan para calon presiden pada pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

TKD Prabowo-Gibran Aceh Syukuran Kemenangan: Tidak Terlalu KO Kita

14 jam lalu

TKD Prabowo-Gibran Aceh Syukuran Kemenangan: Tidak Terlalu KO Kita

Pasangan Prabowo-Gibran mendapatkan 27 persen suara di Aceh, pada Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Hadiri World Water Forum Ke-10, Elon Musk Disambut Luhut Pandjaitan

15 jam lalu

Hadiri World Water Forum Ke-10, Elon Musk Disambut Luhut Pandjaitan

Presiden Joko Widodo bersama Elon Musk akan meluncurkan Starlink di salah satu Puskesmas di Denpasar, Bali.

Baca Selengkapnya

Sistem Kelas BPJS Kesehatan Beralih Menjadi KRIS, Ini Kilas Balik Jaminan Kesehatan Nasional

15 jam lalu

Sistem Kelas BPJS Kesehatan Beralih Menjadi KRIS, Ini Kilas Balik Jaminan Kesehatan Nasional

BPJS Kesehatan barus saja mengumumkan bahwa mereka akan memberlakukan sistem kelas tunggal, bagaimana kilas balik jaminan kesehatan nasional?

Baca Selengkapnya