Tanpa Prabowo dan Gibran, Habiburokhman dan Adnan Taufiq Bakal Hadiri Kampanye Perdana di Pulogebang

Selasa, 28 November 2023 11:56 WIB

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman saat pelantikan menjadi Wakil Ketua Komisi III DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 4 Juli 2023. Habiburokhman yang merupakan Anggota Fraksi Gerindra dilantik menjadi Wakil Ketua Komisi III DPR RI menggantikan Desmond J Mahesa, yang meninggal dunia beberapa waktu lalu. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta -Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Habiburokhman dan politikus Partai Gerindra Adnan Taufiq, akan menghadiri acara kampanye hari pertama Prabowo-Gibran di Pulogebang, Jakarta Timur hari ini, Selasa, 28 November 2023. Dalam acara itu, Tim Kampanye Daerah atau TKD Prabowo-Gibran akan membagikan susu dan makan siang gratis kepada masyarakat.

Gilang Sukmana, narahubung acara itu, mengonfirmasi kehadiran dua politikus Partai Gerindra itu. "Insyaallah Pak Adnan Taufiq dan Pak Habiburokhman (hadir)," ucapnya saat dihubungi melalui pesan WhatsApp, Selasa, 28 November 2023.

Acara pembagian makan siang dan susu di Pulogebang itu merupakan salah satu dari sembilan titik kampanye pertama Prabowo-Gibran. "Sembilan titik pertama Tim Kampanye Prabowo-Gibran melakukan pembagian susu dan makan siang gratis," kata TKN Prabowo-Gibran dalam keterangan tertulis, Selasa, 28 November 2023.

Berdasarkan informasi yang diterima Tempo, berikut adalah sembilan titik kampanye pertama Prabowo-Gibran.

DKI: Pulogebang, Jakarta Timur.

Advertising
Advertising

Jawa Tengah: Kampung Tambaklorok, Kelurahan Tanjung Mas, Kota Semarang

DIY: Kampung Karanganyar RW 19, Brontokusuman, Mergangsan, Kota Yogyakarta.

Kota Makassar: Jalan Anuang, Maricaya Selatan, Mamajang.

Kota Makassar: Jalan Poros Kapasa Raya, Bira, Tamalanrea.

Kota Makassar: Pettarani 3 lr 6, Tamamaung, Panakkukang.

Bandung: Jalan Babakan Hantap RW 14 Kelurahan Babakan Surabaya Kecamatan Kiaracondong.

Kota Tangerang, Jurumudi RW 05, Jurumudi, Benda.

Surabaya: Jalan Irawati Gang 1 Nomor 22.

Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Nusron Wahid, mengatakan TKN akan tetap melakukan kampanye tanpa Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming dengan memanfaatkan instrumen yang dimiliki seperti Tim Kampanye Daerah, relawan, pendukung, dan rakyat yang simpati serentak di 200 titik di Indonesia.

“Pokoknya mulainya dari Indonesia,” kata Nusron saat ditemui usai menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) di Jalan Jenderal Sudirman, Tanah Abang, Jakarta, Senin, 27 November 2023.

Nusron mengatakan kampanye akan berisi sosialisasi program unggulan Prabowo-Gibran, Astanawa.

“Menyosialisasikan program unggulan Pak Prabowo dan Gibran terutama program yang paling populer adalah memberikan makan siang gratis kepada anak sekolah, anak balita di Indonesia, dan susu gratis,” kata Nusron.

Pihaknya menampik absennya Prabowo Subianto dalam kampanye perdana itu sebagai bentuk kepercayaan diri karena telah unggul di beberapa lembaga survei. Menurut dia, kepentingan negara dalam menjalankan tugas sebagai Menteri Pertahanan jauh lebih diutamakan daripada kepentingan partai.

“Kalau nanti waktunya cuti dan kampanye terus dan meninggalkan tugas negara, nanti yang melayani, mengurus negara siapa? Kalau kami dianggap confident, ya, doakan saja,” kata Nusron.

HAN REVANDA PUTRA

Pilihan Editor: Julukan Gemoy Dipersoalkan, TKN Prabowo-Gibran Bilang Itu Aspirasi Rakyat

Berita terkait

Respons Maruarar Sirait soal Tawaran Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

11 jam lalu

Respons Maruarar Sirait soal Tawaran Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Maruarar Sirait menyatakan mendukung Jokowi dan Prabowo bukan karena menteri, tapi percaya mereka orang yang baik dan benar.

Baca Selengkapnya

Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

12 jam lalu

Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet menyebut akan membuat acara rekonsiliasi nasional untuk mempertemukan para calon presiden pada pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

TKD Prabowo-Gibran Aceh Syukuran Kemenangan: Tidak Terlalu KO Kita

14 jam lalu

TKD Prabowo-Gibran Aceh Syukuran Kemenangan: Tidak Terlalu KO Kita

Pasangan Prabowo-Gibran mendapatkan 27 persen suara di Aceh, pada Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

1 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

Soal Isu Kementerian Bertambah Jadi 40, Yusril: Saya Belum Dengar Resmi dari Prabowo

1 hari lalu

Soal Isu Kementerian Bertambah Jadi 40, Yusril: Saya Belum Dengar Resmi dari Prabowo

Yusril Ihza Mahendra menyebut belum ada pembicaraan resmi soal wacana jumlah kementerian bertambah dalam Koalisi Indonesia Maju

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Revisi UU Kementerian Negara Mengonfirmasi Kabinet Gemoy Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Pengamat Sebut Revisi UU Kementerian Negara Mengonfirmasi Kabinet Gemoy Prabowo-Gibran

Susunan kabinet Prabowo-Gibran tengah menjadi perbincangan karena disebut ingin menambah jumlah kementerian lewat revisi UU Kementerian Negara.

Baca Selengkapnya

Kabinet Gemuk Prabowo-Gibran Bebani Anggaran

2 hari lalu

Kabinet Gemuk Prabowo-Gibran Bebani Anggaran

Penambahan jumlah kementerian di kabinet Prabowo-Gibran harus mempertimbangkan kemampuan fiskal karena bakal membebani anggaran.

Baca Selengkapnya

Hugua Kader PDIP Usulkan Politik Uang Dilegalkan, Cermati Bentuk Money Politics dalam Pemilu

2 hari lalu

Hugua Kader PDIP Usulkan Politik Uang Dilegalkan, Cermati Bentuk Money Politics dalam Pemilu

Politik uang jadi sorotan setelah diusulkan Hugua, anggota Komisi II DPR yang juga kader PDIP agar dilegalkan. Seperti apa bentuk money politics?

Baca Selengkapnya

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

2 hari lalu

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

Prabowo menemui PM Qatar dan Presiden UEA, sekaligus memperkenalkan Gibran. Berikut rekaman momen peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Alasan Demokrat Tolak Usulan Politik Uang Dilegalkan dalam Pilkada 2024

2 hari lalu

Alasan Demokrat Tolak Usulan Politik Uang Dilegalkan dalam Pilkada 2024

Partai Demokrat menolak usulan agae politik uang atau money politics dilegalkan pada Pemilihan Kepala Daerah alias Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya