PDIP Akui Incar Khofifah Masuk Tim Pemenangan Ganjar Pranowo

Reporter

Adil Al Hasan

Editor

Juli Hantoro

Minggu, 29 Oktober 2023 11:50 WIB

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat mencoba kendaraan konversi listrik karya siswa SMK di SMKN 6 Surabaya, Kamis (26/10/2023). ANTARA/HO-Biro ad.

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden Ganjar Pranowo mengatakan akan mengajak Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa untuk bergabung dalam tim pemenangannya. Hal ini dibenarkan oleh Bendahara Umum DPP PDIP Olly Dondokambey.

“Namanya mau cari suara, siapa pun dia kami komunikasikan,” kata Olly kepada Tempo saat ditemui di Hotel Borobudur, Sabtu malam, 29 Oktober 2023.

Khofifah sebelumnya disebut potensial menjadi bakal calon wakil presiden untuk Ganjar. Namun belakangan yang terpilih adalah Mahfud Md. Nama Khofifah dilirik karena saat ini ia memimpin wilayah Jawa Timur yang disebut sebagai lumbung suara oleh para kandidat calon presiden dan wakil presiden.

Dalam catatan Komisi Pemilihan Umum Jawa Timur terdapat Daftar Pemilih Tetap sebanyak 15.495.556 pemilih laki-laki dan 15.907.282 pemilih perempuan yang tersebar di 38 Kabupaten atau Kota, 666 Kecamatan, 8.494 Desa/Kelurahan, dan 120.666 TPS. Said Abdullah selaku Pelaksana Tugas Dewan Pengurus Daerah PDIP Jawa Timur, kata Olly, ditugaskan untuk mencari suara di sana.

Meski demikian, Olly belum bisa memastikan apakah Khofifah akan bersedia bergabung dengan TPN Ganjar-Mahfud. Dirinya mengatakan belum mendapat informasi terbaru dari hasil komunikasi dengan Gubernur Jawa Timur itu.

Advertising
Advertising

“Belum diinformasikan ke saya,” kata Gubernur Sulawesi Utara itu.

Selama ini, kata dia, komunikasi dengan Khofifah berjalan melalui pengurus partai di daerah. Selain itu, calon wakil presiden Mahfud Md, juga ikut melakukan komunikasi dengan Khofifah, terutama ketika dia mengunjungi Jawa Timur sebagai Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan. “Artinya (komunikasi) berjalan,” kata Olly.

Sebelumnya Ganjar Pranowo, mengatakan pihaknya akan menarik Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dalam Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud. Hal itu merupakan tindaklanjut atas dukungan yang diberikan kader Gus Dur melalui Yenny Wahid pada Jumat, 28 Oktober kemarin.

“Iya, sih,” kata Ganjar di Sekolah Partai DPP Partai Demokrasi Indonesia, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Sabtu, 28 Oktober 2023.

Ganjar menyebut dirinya selalu berkomunikasi dengan Khofifah ketika sedang di Jawa Timur. Saat itu, bekas Gubernur Jawa Tengah itu pernah memberikan kabar tentang keberadaannya di sana.

“Mbak Khofifah saya di sini, ya, mudah-mudahan sukses,” kata Ganjar.

Pilihan Editor: Soal Isu Presiden 3 Periode, Faldo Sebut Bisa Saja Ceritanya Dikarang-karang

Berita terkait

3 RUU dalam Sorotan Publik: RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara

38 menit lalu

3 RUU dalam Sorotan Publik: RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara

Dalam waktu berdekatan tiga RUU DPR mendapat sorotan publik yaitu RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara. Apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Setelah Diusung Golkar, Khofifah Berharap Dukungan Gerindra dan PAN di Pilgub Jawa Timur

39 menit lalu

Setelah Diusung Golkar, Khofifah Berharap Dukungan Gerindra dan PAN di Pilgub Jawa Timur

Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi membenarkan Koalisi Indonesia Maju mendukung Khofifah-Emil di Pilgub Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

1 jam lalu

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

Noel mengutip puisi karya Presiden Pertama RI Soekarno, untuk mengkritik PDIP yang tidak mengundang Jokowi di Rakernas

Baca Selengkapnya

Teguh Prakosa Resmi Daftar ke PDIP untuk Maju Pilkada Solo 2024

2 jam lalu

Teguh Prakosa Resmi Daftar ke PDIP untuk Maju Pilkada Solo 2024

Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa secara resmi menyerahkan formulir pendaftaran untuk mengikuti penjaringan bakal calon wali kota Solo di kantor PDIP

Baca Selengkapnya

PPP Persilakan Khofifah Silaturahmi ke DPW, Awiek: Kita Tidak Halangi

3 jam lalu

PPP Persilakan Khofifah Silaturahmi ke DPW, Awiek: Kita Tidak Halangi

Khofifah sebelumnya mengklaim dia akan mendapatkan surat rekomendasi dari PPP untuk maju di Pilkada Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Waketum PAN Benarkan Partai KIM Sepakat Dukung Khofifah - Emil di Pilgub Jatim

5 jam lalu

Waketum PAN Benarkan Partai KIM Sepakat Dukung Khofifah - Emil di Pilgub Jatim

Viva Yoga membenarkan adanya dukungan dari partai-partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) mendukung Khofifah dan Emil Dardak, di Pilkada Jatim 2024

Baca Selengkapnya

PPP Bantah Akan Beri Surat Rekomendasi untuk Khofifah Maju di Pilkada Jawa Timur Hari Ini

6 jam lalu

PPP Bantah Akan Beri Surat Rekomendasi untuk Khofifah Maju di Pilkada Jawa Timur Hari Ini

Khofifah Indar Parawansa mengklaim dirinya akan mendapatkan surat rekomendasi untuk maju di Pilkada Jawa Timur dari PPP, hari ini.

Baca Selengkapnya

Alasan Bupati Jember Hendy Siswanto Kembali Daftar ke PPP untuk Maju di Pilkada 2024

6 jam lalu

Alasan Bupati Jember Hendy Siswanto Kembali Daftar ke PPP untuk Maju di Pilkada 2024

Hendy Siswanto sebelumnya telah mendaftar ke PDIP untuk maju di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Asal-usul Api Abadi Mrapen yang Akan Menyala di Rakernas PDIP ke-V di Ancol

7 jam lalu

Asal-usul Api Abadi Mrapen yang Akan Menyala di Rakernas PDIP ke-V di Ancol

DPP PDIP melepas pelari pembawa obor perjuangan yang bersumber dari api abadi Mrapen, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah untuk Rakernas PDIP.

Baca Selengkapnya

Khofifah Singgung Soal IKN setelah Resmi Diusung Golkar Maju di Pilgub Jawa Timur, Ada Apa?

7 jam lalu

Khofifah Singgung Soal IKN setelah Resmi Diusung Golkar Maju di Pilgub Jawa Timur, Ada Apa?

Khofifah berkelakar ibu kota secara de facto berada di Jawa Timur usai menerima dukungan maju di Pilgub Jawa Timur dari Golkar.

Baca Selengkapnya