Kabupaten Tabalong Borong Penghargaan Proklim 2023

Rabu, 25 Oktober 2023 20:09 WIB

INFO NASIONAL - Kabupaten Tabalong banjir penghargaan Program Kampung Iklim (Proklim) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia pada hari Selasa, 24 Oktober 2023 di Jakarta.

Tercatat ada 4 Kategori yang di dapat Kabupaten Tabalong, yaitu Kategori Proklim Trophy Utama untuk Desa Maburai Kecamatan Murung Pudak, Kategori Proklim Sertifikat Utama untuk Desa Padang Panjang Kecamatan Tanta, Desa Muara Uya Kecamatan Muara Uya dan Desa Burum Kecamatan Tanta, Penghargaan Kategori Pembina Proklim untuk Bupati Tabalong serta Penghargaan Ketegori Pendukung Proklim untuk PT Adaro Indonesia.

Penghargaan yang diserahkan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia, Siti Nurbaya Bakar ini merupakan salah satu bentuk apresiasi dari Pemerintah Pusat atas aksi nyata Pemerintah Daerah maupun pemangku kepentingan lainnya atas upaya menurunkan emisi gas rumah kaca dan pengendalian perubahan iklim global.

“Melalui aksi mitigasi dan adaptasi dalam Proklim, masyarakat bersama dengan Pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya melakukan upaya untuk menyelamatkan kehidupan bumi”, ucap Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan dalam sambutannya.

Dengan dinobatkannya 4 Desa di Tabalong sebagai kampung iklim pada tahun 2023 ini menambah jumlah keseluruhan Desa yang lebih dulu dinobatkan sebagai kampung iklim sebelumnya menjadi 48 Desa/kelurahan, baik itu dengan Kategori Pratama, Madya, Utama bahkan Proklim Lestari.

Advertising
Advertising

Hal ini sesuai dengan harapan Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani yang mengatakan bahwa Kampung Iklim di Tabalong harus bertambah.

"Kami akan terus berupaya melalui berbagai kegiatan yg terkait peningkatan kualitas lingkungan hidup secara kolaboratif dgn semua stake holder agar Tabalong tetap terbaik dlm pengelolaan lingkungan hidup sebagai ikhtiar mewujudkan Tabalong Hijau", jelas H Anang Syakhfiani.

Sebagai Pembina Proklim di Kabupaten Tabalong, H Anang Syakhfiani akan terus mendorong dan memotivasi Dinas terkait untuk terus bekerja sama keras untuk melahirkan Kampung Iklim baru dan membina Kampung Iklim yang sudah mendapat legitimasi dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia.

Bupati Tabalong juga mengucapkan Selamat untuk PT Adaro Indonesia yg mendapat penghargaan sebagai Pendukung Proklim di Kabupaten Tabalong, yang menunjukkan sinergi dan kolaborasi antara Pemerintah Daerah dengan perusahaan swasta sangat baik di Kabupaten Tabalong.(*)

Berita terkait

Harga Emas Pegadaian Terbaru 8 Mei 2024

11 jam lalu

Harga Emas Pegadaian Terbaru 8 Mei 2024

Bagi masyarakat yang ingin membeli logam emas yang aman dan nyaman, butik Galeri 24 bisa menjadi solusi karena bagian dari anak perusahaan dari PT Pegadaian.

Baca Selengkapnya

Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

11 jam lalu

Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

Bank Mandiri telah menegaskan komitmennya untuk menerapkan prinsip-prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola Environment, Social, and Governance (ESG) dalam setiap aspek operasional perusahaannya

Baca Selengkapnya

Pegadaian Syariah Luncurkan Pembiayaan Porsi Haji Plus

11 jam lalu

Pegadaian Syariah Luncurkan Pembiayaan Porsi Haji Plus

Direktur Pemasaran dan Pengembangan Produk PT Pegadaian, Elvi Rofiqotul Hidayah, meluncurkan Produk Pegadaian Syariah Pembiayaan Porsi Haji Plus.

Baca Selengkapnya

Nikson Nababan Blusukan ke Kampung Nelayan Seberang Belawan

11 jam lalu

Nikson Nababan Blusukan ke Kampung Nelayan Seberang Belawan

Calon Gubernur Sumatera Utara (Cagubsu), Nikson Nababan, blusukan ke Kampung Nelayan Seberang, Kelurahan Belawan I, Kecamatan Medan, pada Rabu, 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

11 jam lalu

Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

Bank Mandiri telah menegaskan komitmennya untuk menerapkan prinsip-prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola Environment, Social, and Governance (ESG) dalam setiap aspek operasional perusahaannya.

Baca Selengkapnya

BPJS Kesehatan Imbau Masyarakat Tepat Waktu Membayar Iuran JKN

12 jam lalu

BPJS Kesehatan Imbau Masyarakat Tepat Waktu Membayar Iuran JKN

Dengan membayar iuran sebelum tanggal 10 tiap bulannya, status kepesertaan JKN-nya sipastikan akan tetap aktif dan bisa digunakan kapanpun untuk mengakses layanan di fasilitas kesehatan.

Baca Selengkapnya

Wamen BUMN Resmikan Green Building The Gade Tower Milik Pegadaian

12 jam lalu

Wamen BUMN Resmikan Green Building The Gade Tower Milik Pegadaian

Peresmian ditandai oleh penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Kartika Wirjoatmodjo.

Baca Selengkapnya

Kabupaten Batanghari Raih Predikat WTP Ke-9

14 jam lalu

Kabupaten Batanghari Raih Predikat WTP Ke-9

Kabupaten Batanghari raih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) ke-9, di Auditorium Kantor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Jambi, pada Selasa, 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

PNM Mekaar Beri Reward untuk Nasabah Berprestasi

15 jam lalu

PNM Mekaar Beri Reward untuk Nasabah Berprestasi

PT Permodalan Nasional Madani (PNM) memberikan reward studi banding kepada Ketua Kelompok Mekaar.

Baca Selengkapnya

Pertamina dan Polri Bekerjasama Mengamankan Objek Vital Nasional

15 jam lalu

Pertamina dan Polri Bekerjasama Mengamankan Objek Vital Nasional

Pertamina dan Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menandatangani perjanjian kerjasama pengamanan objek vital nasional.

Baca Selengkapnya