Dukung Prabowo - Gibran, Hercules: Di Bawah Aman Terkendali, Kita Semua Turun

Reporter

Ihsan Reliubun

Editor

Juli Hantoro

Kamis, 26 Oktober 2023 11:35 WIB

Rosario de Marshall atau Hercules diajak foto bersama dengan pendukung capres-cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka setelah deklarasi pendaftaran Prabowo-Gibran di Indonesia Arena, kompleks Gelora Bung Karno, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu, 25 Oktober 2023. TEMPO/Ihsan Reliubun

TEMPO.CO, Jakarta - Rosario de Marshall atau Hercules menyatakan mendukung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka. Dia meyakini pasangan ini akan terpilih di pemilihan presiden atau Pilpres 2024.

"Prabowo presiden 2024," kata dia kepada Tempo, di kantor Komisi Pemilihan Umum, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu, 25 Oktober 2023. Hercules kemarin tampak hadir di deklarasi Prabowo-Gibran di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Ia mengatakan mendatangi KPU sebagai bentuk dukungannya kepada Menteri Pertahanan dan Wali Kota Solo itu memimpin Indonesia di 2024. Dia juga mengatakan proses menggalang dukungan kepada pasangan itu sudah gencar dilakukan.

"Di bawah (pendukung) aman terkendali. Kita semua turun buka front," tutur Ketua Umum Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu Jaya itu seusai mengikuti kegiatan pendaftaran Prabowo-Gibran. "Buka front itu bukan untuk berantem, tapi mengajak semua elemen, ulama, kiai, santri untuk bersama-sama."

Hercules mengklaim punya banyak massa untuk diajak mendukung Prabowo-Gibran. Selain itu, agar pemilihan ini berjalan damai, Hercules mengatakan kekompakan itu perlu dibangun bersama-sama. "Mana yang akan jadi, itu presiden kita bersama-sama," ujar dia.

Hercules mengatakan kedamaian dalam pemilihan harus dijaga bersama-sama. Dia mengatakan kedatangannya di Indonesia Arena hingga menuju KPU bukan atas permintaan Prabowo. "Saya tidak diminta (dampingi Prabowo). Beliau tahu saya, saya tahu beliau," ujar dia.

Hercules pada masanya dikenal sebagai salah satu pemimpin kelompok yang menguasai kawasan Tanah Abang, Jakarta.

Pilihan Editor: Profil Luthfi bin Yahya, Anggota Wantimpres Pendukung Prabowo-Gibran

Berita terkait

Prabowo Minta Menteri dan Bawahannya Tidak Sering Kunjungan ke Luar Negeri

3 jam lalu

Prabowo Minta Menteri dan Bawahannya Tidak Sering Kunjungan ke Luar Negeri

Presiden Prabowo Subianto meminta menteri dan bawahannya agar tidak terlalu banyak membuat seminar dan melakukan kunjungan ke luar negeri

Baca Selengkapnya

Ragam Respons atas Pertemuan Ridwan Kamil dengan Prabowo dan Jokowi

3 jam lalu

Ragam Respons atas Pertemuan Ridwan Kamil dengan Prabowo dan Jokowi

Soal pertemuan Ridwan Kamil dengan Prabowo dan Jokowi, Pramono Anung tak patah semangat terus melaju di Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Mensesneg Klaim Maung untuk Menteri Sudah Mulai Produksi

4 jam lalu

Mensesneg Klaim Maung untuk Menteri Sudah Mulai Produksi

Mensesneg Prasetyo Hadi mengklaim PT Pindad sudah mulai memproduksi Maung untuk kendaraan dinas menteri, wakil menteri, dan jajaran pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Pemerintahan yang Bersih: Yang Tidak Mau Bersama Saya, Minggir

5 jam lalu

Prabowo Ingin Pemerintahan yang Bersih: Yang Tidak Mau Bersama Saya, Minggir

Presiden Prabowo Subianto meminta pihak yang tidak mau bergabung dengan pemerintahannya untuk minggir saja.

Baca Selengkapnya

Prabowo Singgung Pernyataan Kaisar Ottoman: Tak Ada Negara yang Berhasil Tanpa Pemerintahan Bersih

6 jam lalu

Prabowo Singgung Pernyataan Kaisar Ottoman: Tak Ada Negara yang Berhasil Tanpa Pemerintahan Bersih

Prabowo mengajak semua pihak yang mau Indonesia bersih agar bersama-sama bergabung dalam GSN

Baca Selengkapnya

Prabowo Sapa Titiek Soeharto saat Pidato di Acara GSN, Hadirin Bertepuk Tangan

7 jam lalu

Prabowo Sapa Titiek Soeharto saat Pidato di Acara GSN, Hadirin Bertepuk Tangan

Prabowo Subianto menyampaikan keheranan saat hadirin bertepuk tangan sangat keras ketika ia menyapa Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto

Baca Selengkapnya

Prabowo Resmikan GSN, Rosan Roeslani: Paguyuban untuk Atasi Kesenjangan dan Ketidakadilan

8 jam lalu

Prabowo Resmikan GSN, Rosan Roeslani: Paguyuban untuk Atasi Kesenjangan dan Ketidakadilan

Gerakan Solidaritas Indonesia merupakan paguyuban untuk mendukung kepemimpinan Prabowo Subianto dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan

Baca Selengkapnya

Rosan Singgung Makan Bergizi Gratis di Acara Deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional

8 jam lalu

Rosan Singgung Makan Bergizi Gratis di Acara Deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional

Ketua Umum GSN Rosan Roeslani menyinggung program makan bergizi gratis Presiden Prabowo Subianto dalam acara deklarasi GSN di Indonesia Arena

Baca Selengkapnya

OJK Sebut Aturan Soal Syarat Pemutihan Utang Petani, Nelayan, dan UMKM Masih Dirumuskan

9 jam lalu

OJK Sebut Aturan Soal Syarat Pemutihan Utang Petani, Nelayan, dan UMKM Masih Dirumuskan

Hingga saat ini, belum ada regulasi yang mengatur rincian penghapusan kredit macet petani, nelayan, dan UMKM.

Baca Selengkapnya

Prabowo Tiba di Acara Deklarasi GSN Didampingi Titiek Soeharto dan Didit

9 jam lalu

Prabowo Tiba di Acara Deklarasi GSN Didampingi Titiek Soeharto dan Didit

Presiden Prabowo menghadiri acara deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) didampingi mantan istrinya Titiek Soeharto dan putranya Didit Prabowo

Baca Selengkapnya