Terungkapnya Misteri Pembunuhan Dosen UIN Raden Mas Said Surakarta

Sabtu, 26 Agustus 2023 17:11 WIB

Ilustrasi pembunuhan. ajsberg.com

TEMPO.CO, Sukoharjo - Kepolisian Resor Sukoharjo berhasil mengungkap misteri pembunuhan dosen Universitas Islam Negeri atau UIN Raden Mas Said Surakarta, Wahyu Dian. Pelaku pembunuh Dian ternyata seorang tukang bangunan bernama Dwi Feriyanto alias Feri bin Suwanda.

Dilansir dari Tempo, Kepala Kepolisian Resor Sukoharjo Ajun Komisaris Besar Polisi Sigit mengemukakan pelaku Dwi alias Feri merupakan salah seorang tukang bangunan yang membantu korban merenovasi rumah korban.

Rumah tersangka pelaku, kata Sigit, bahkan tak jauh dari rumah korban di perumahan itu. Rumah korban masih berada di Dukuh Taru, Desa Tempel, Kecamatan Gatak, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.

Awal mula peristiwa

Sigit menuturkan peristiwa pembunuhan bermula pada Senin, 21 Agustus 2023. Saat itu, pelaku sedang bekerja sebagai tukang bangunan untuk merenovasi rumah korban. Korban Dian datang ke lokasi tempat kerja pelaku dan teman-temannya tersebut dengan tujuan mengecek proses renovasi rumah miliknya.

Dari pengakuan pelaku kepada polisi, korban menggerutu kepada pelaku dengan perkataan "Tukang kok amatiran" selama kurang lebih 30 menit. Kejadian itu terjadi pada sekira pukul 08.30 WIB.

Sakit hati

Advertising
Advertising

Mendengar ucapan korban tersebut, kata Sigit, pelaku mengaku sakit hati karena merasa sudah bekerja dengan baik.

"Pelaku mengaku perbuatannya telah menghabisi nyawa korban karena sakit hati atas perkataan korban. Namun selain motif sakit hati, pelaku juga ingin menguasai harta milik korban di antaranya pelaku mengambil handphone milik korban," ujar Sigit saat menggelar konferensi pers di Mapolsek Gatak, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, pada Jumat kemarin, 25 Agustus 2023.

Saat ditanya wartawan, Dwi alias Feri mengakui perbuatannya terhadap korban karena merasa sakit hati atas perkataan korban kepadanya. "Ya saya sakit hati karena dia mengata-ngatai saya," ucap Dwi.

Simpan dendam

Masih merasa sakit hati dan menyimpan dendam, pelaku berencana membunuh korban pada malam harinya. Namun, pelaku mengaku saat itu belum memiliki keberanian untuk menjalankan niatnya.

Hingga Rabu, 23 Agustus 2023 malam, niat pelaku untuk menghabisi nyawa korban sudah bulat. Pelaku lalu mengambil pisau pemotong daging yang dimilikinya. Pelaku kemudian memakai sarung tangan medis serta menggunakan buff untuk menutupi wajahnya.

Pada Rabu malam itu pula, pelaku masuk ke dalam rumah yang ditinggali korban selama rumah korban direnovasi. Diketahui belakangan, rumah yang ditinggali Dian itu milik temannya. Pelaku masuk ke rumah korban dengan cara menaiki pagar rumah melalui dak belakang tempat menempatkan tandon air di rumah tinggal korban.

Selanjutnya: Korban melawan

Berita terkait

Deretan Kasus Pembunuhan yang Belum Tuntas: Vina Cirebon hingga Marsinah dan Munir

15 menit lalu

Deretan Kasus Pembunuhan yang Belum Tuntas: Vina Cirebon hingga Marsinah dan Munir

Selain kasus pembunuhan Vina di Cirebon, ada sejumlah kasus kematian yang masih menjadi misteri dan belum diusut tuntas.

Baca Selengkapnya

Satgas Damai Cartenz Jelaskan Alasan Tuduh KKB Bunuh Warga Sipil di Intan Jaya

1 jam lalu

Satgas Damai Cartenz Jelaskan Alasan Tuduh KKB Bunuh Warga Sipil di Intan Jaya

Polisi menuding KKB atau TPNPB membunuh warga sipil bernama Boki Ugipa di Intan Jaya

Baca Selengkapnya

Eks Kapolres Cirebon Brigjen Adi Vivid Buka Suara soal Kasus Pembunuhan Vina

2 jam lalu

Eks Kapolres Cirebon Brigjen Adi Vivid Buka Suara soal Kasus Pembunuhan Vina

Saat pembunuhan Vina terjadi, Adi Vivid menjabat Kapolres Cirebon Kota berpangkat AKBP

Baca Selengkapnya

Iptu Rudiana, Ayah Pacar Vina Buka Suara Soal Kasus Pembunuhan Anaknya oleh Geng Motor 8 Tahun Silam

6 jam lalu

Iptu Rudiana, Ayah Pacar Vina Buka Suara Soal Kasus Pembunuhan Anaknya oleh Geng Motor 8 Tahun Silam

Penjelasan ayah dari Muhammad Rizky Rudiana atau Eky, yang menjadi korban pembunuhan bersama pacarnya, Vina, oleh geng motor pada 2016.

Baca Selengkapnya

Perdana Menteri Slovakia Robert Fico Kembali Jalani Operasi

6 jam lalu

Perdana Menteri Slovakia Robert Fico Kembali Jalani Operasi

Wakil perdana menteri Slovakia mengatakan ia melihat ada kemajuan dalam kondisi PM Robert Fico setelah selamat dari upaya pembunuhan pekan ini.

Baca Selengkapnya

Penembakan Robert Fico, Tanggapan NATO hingga Kondisinya

1 hari lalu

Penembakan Robert Fico, Tanggapan NATO hingga Kondisinya

Robert Fico ditembak saat menghadiri pertemuan pemerintahannya di Handlova

Baca Selengkapnya

Misteri Kasus Pembunuhan Vina 8 Tahun Lalu, 3 Pelaku Masih Buron

1 hari lalu

Misteri Kasus Pembunuhan Vina 8 Tahun Lalu, 3 Pelaku Masih Buron

Awalnya polisi menduga sejoli merupakan korban kecelakaan lalu lintas. Akhirnya terungkap Vina dan Eky merupakan korban pembunuhan.

Baca Selengkapnya

Dipukul dengan Paving Blok saat Tidur, Ayah Tewas Dibunuh Anak di Tangerang

1 hari lalu

Dipukul dengan Paving Blok saat Tidur, Ayah Tewas Dibunuh Anak di Tangerang

Mustari, 60 tahun, mati di tangan anak kandungnya sendiri setelah mengalami luka di bagian kepala akibat dipukul menggunakan paving block di Tangerang

Baca Selengkapnya

Kasus Pembunuhan V dan E di Cirebon 2016, Mabes Polri Beri Arahan untuk Polda Jawa Barat

1 hari lalu

Kasus Pembunuhan V dan E di Cirebon 2016, Mabes Polri Beri Arahan untuk Polda Jawa Barat

Kasus pembunuhan sepasang kekasih VDA dan RR alias E di Cirebon kembali viral seiring kontroversi film Vina: Sebelum 7 Hari

Baca Selengkapnya

TPNPB-OPM Belum Terima Informasi Atas Tudingan Polda Papua yang Menyebut KKB Bunuh Warga Sipil

1 hari lalu

TPNPB-OPM Belum Terima Informasi Atas Tudingan Polda Papua yang Menyebut KKB Bunuh Warga Sipil

TPNPB-OPM belum merespons tudingan Polda Papua bahwa pembunuhan terhadap warga sipil Boki Ugipa adalah tindakan KKB.

Baca Selengkapnya