Lokasi Tabrakan KA Brantas Masih Diperbaiki, Kecepatan Kereta Api Dibatasi 5 KM per Jam

Rabu, 19 Juli 2023 11:10 WIB

Jembatan lokasi tabrakan antara Kereta Api Brantas dan truk di Jalan Madukoro Kota Semarang masih dalam proses perbaikan. TEMPO/Jamal Abdun Nashr

TEMPO.CO, Semarang - Jalur rel lokasi tabrakan antara KA Brantas dan truk di Jalan Madukoro Kota Semarang pada Selasa malam, 18 Juli 2023, mulai diaktifkan kembali. Kereta pertama melintas adalah Kereta Api Gumarang pada Rabu, 19 Juli 2023, pukul 04.28.

Rel kembali bisa dilalui setelah rangkaian kereta dan badan truk yang menyangkut di jembatan berhasil dievakuasi. "Sampai 04.28 di jalur titik terjadinya kejadian insiden baru bisa dilalui," kata Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Ixfan Hendri Wintoko Rabu 19 Juli 2023.

Namun, kereta yang melintas dibatasi kecepatannya. Jembatan lokasi ledakan akibat tabrakan masih dalam proses perbaikan. "Bisa dilewati dengan kecepatan terbatas, lima kilometer per jam," ujar dia.

Menurut dia, saat kondisi normal jembatan yang melintang di atas Sungai Kanal Banjir Barat tersebut bisa dilewati kereta berkecepatan hingga 100 kilometer per jam.

Kondisi jembatan mengalami kerusakan akibat benturan. Sejumlah sisi jembatan berbahan besi baja tersebut melengkung dan hangus bekas kebakaran.

Advertising
Advertising

Petugas dari Traffic Accident Analysis telah melakukan penyelidikan di lokasi kejadian. Akibatnya ruas Jalan Madukoro berulang kali ditutup dan menimbulkan antrean kendaraan.

Sebelumnya, KA Brantas relasi Pasar Senen-Blitar menabrak truk tronton pada jalur perlintasan 6 KM 1+523 petak jalan Jerakah-Semarang Poncol pada Selasa malam, 18 Juli 2023, pukul 19.30.

Kepala Kepolisian Resor Kota Besar Semarang Komisaris Besar Irwan Anwar mengatakan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan kereta api ini. Namun, satu orang terluka karena melompat.

“Ada satu penumpang yang terluka karena melompat," ujar dia di lokasi kejadian.

Manager Humas KAI Daop 4 Semarang Ixfan Hendri Wintoko menyampaikan KA 112 Brantas membawa 4 kereta kelas eksekutif, 6 kereta kelas ekonomi dan 1 kereta pembangkit. Ada 615 penumpang yang naik KA tersebut

Lokomotif KA Brantas Terbakar

Komisaris Besar Irwan Anwar mengatakan kejadian ini bermula ketika truk tronton tanpa bak melintasi jalur kereta. "Informasi awal truk ini tiba-tiba mogok di atas rel kereta api,"

Akibat kecelakaan tersebut api mengepul dari lokomotif kereta yang berbenturan dengan truk.

Sementara Ixfan Hendri Wintoko menuturkan kondisi masinis dan asisten masinis dalam kondisi selamat.

Saat ini api pada lokomotif sudah berhasil dipadamkan. Sedangkan dua rangkaian kereta eksekutif ke belakang ditarik mundur menuju Stasiun Jerakah.

Pilihan Editor: KA Brantas Tabrakan di Semarang, Sempat Terjadi Ledakan

Berita terkait

Siswa MTs di Semarang Diduga Aniaya Adik Kelas Pakai Setrika karena Ajakan Jabat Tangan Tak Direspons

1 hari lalu

Siswa MTs di Semarang Diduga Aniaya Adik Kelas Pakai Setrika karena Ajakan Jabat Tangan Tak Direspons

Seorang siswa Madrasah Tsanawiyah atau MTs di Susukan, Kabupaten Semarang diduga menganiaya adik kelasnya menggunakan setrika di asrama

Baca Selengkapnya

43 Tahun PT Inka, Berikut Profil Perusahaan BUMN Manufaktur Kereta Api

1 hari lalu

43 Tahun PT Inka, Berikut Profil Perusahaan BUMN Manufaktur Kereta Api

PT Inka tahun ini memasuki usia ke-43. Perusahaan persero ini memproduksi manufaktur untuk perkeretaapian, produknya telah menyebar ke mancanegara.

Baca Selengkapnya

Asal-usul Api Abadi Mrapen yang Akan Menyala di Rakernas PDIP ke-V di Ancol

1 hari lalu

Asal-usul Api Abadi Mrapen yang Akan Menyala di Rakernas PDIP ke-V di Ancol

DPP PDIP melepas pelari pembawa obor perjuangan yang bersumber dari api abadi Mrapen, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah untuk Rakernas PDIP.

Baca Selengkapnya

Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

2 hari lalu

Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

Selama perjalanan kereta api 75 menit wisatawan akan dimanjakan pemandangan kota dan Danau Superior

Baca Selengkapnya

BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

3 hari lalu

BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi atau BPH Migas mendorong PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) memaksimalkan pemanfaatan BBM bersubsidi.

Baca Selengkapnya

Pelanggan Kereta Api Daop 9 Jember Meningkat Tujuh Persen Selama Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

6 hari lalu

Pelanggan Kereta Api Daop 9 Jember Meningkat Tujuh Persen Selama Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Tingginya animo masyarakat menggunakan kereta api selama libur panjang kali ini, tak lepas dari kepastian jadwal dan tingkat ketepatan waktu perjalana

Baca Selengkapnya

Jadwal KRL Jogja-Solo 13-18 Mei 2024 untuk Keberangkatan Paling Pagi hingga Malam

6 hari lalu

Jadwal KRL Jogja-Solo 13-18 Mei 2024 untuk Keberangkatan Paling Pagi hingga Malam

Berikut ini jadwal KRL Jogja-Solo untuk tanggal 13-18 Mei 2024 lengkap dengan keberangkatan paling pagi hingga paling malam.

Baca Selengkapnya

Penumpang Kereta Api di Libur Panjang Naik 2 Kali Lipat, 93 Ribu Orang Berangkat dari Jakarta

8 hari lalu

Penumpang Kereta Api di Libur Panjang Naik 2 Kali Lipat, 93 Ribu Orang Berangkat dari Jakarta

KAI mencatat jumlah penumpang selama periode libur panjang pada 9 hingga 12 Mei 2024 meningkat dua kali lipat dibandingkan rata-rata penumpang saat hari biasa.

Baca Selengkapnya

Spanyol dan Maroko Berencana Bangun Jalur Kereta Api Bawah Selat Gibraltar

9 hari lalu

Spanyol dan Maroko Berencana Bangun Jalur Kereta Api Bawah Selat Gibraltar

Proyek pembangunan jalur kereta api dimulai dengan menghidupkan kembali rencana terowongan bawah laut antara Spanyol dan Maroko

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Minibus yang Tertabrak Kereta Api

9 hari lalu

Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Minibus yang Tertabrak Kereta Api

Jasa Raharja menjamin seluruh korban kecelakaan lalu lintas yang melibatkan Kereta Api (KA) Pandalungan dengan sebuah minibus, di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, pada Selasa, 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya