Jokowi Terima Kunjungan Kaisar Jepang Naruhito di Istana Bogor Pagi Ini

Senin, 19 Juni 2023 10:16 WIB

Kaisar Jepang Naruhito berbicara dengan pakar Japan International Cooperation Agency (JICA) dalam pengelolaan sumber daya air terpadu Kikuta Tomoya selama kunjungan di stasiun pompa air Pluit di Jakarta, Indonesia, 18 Juni 2023. MAST IRHAM/Pool via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi bakal menerima kunjungan Kaisar Jepang Hironomiya Naruhito di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat pagi ini. Indonesia menjadi negara pertama yang dikunjungi Naruhito sejak naik tahta pada Mei 2019.

"Acara presiden hari Senin, 19 Juni 2023 pada pagi hari menerima kunjungan Kaisar Jepang dan Permaisuri, Bapak Presiden juga didampingi oleh Ibu Iriana Joko Widodo," ujar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin di Istana Bogor, Jawa Barat, Senin, 19 Juni 2023.

Dari informasi yang Tempo terima, Jokowi dan Naruhito diagendakan bertemu pada pukul 10.00 WIB. Istana Bogor terlihat dijaga ketat sejumlah Paspampres menjelang pertemuan tersebut.

Sebelum bertemu Jokowi, Naruhito sebelumnya juga mengunjungi Stasiun Pompa Waduk Pluit pada Ahad kemarin. Sekretaris Pers untuk Kaisar Jepang Kojiro Shiojiri menjelaskan alasan Naruhito tertarik meninjau fasilitas tersebut karena Kaisar tertarik dengan pengelolaan air.

“Beliau (Kaisar) adalah orang yang sangat tahu mengenai manajemen air, oleh karena itu, beliau banyak mengajukan banyak pertanyaan teknis,” kata Shiojiri dalam keterangannya di Jakarta, Ahad, 18 Juni 2023 dikutip dari Antara.

Advertising
Advertising

Selain ke Waduk Pluit, Kaisar Naruhito meninjau Depo MRT Jakarta di Lebak Bulus. Menurut Shiojiri, Naruhito menanyakan banyak hal dan mendapat penjelasan secara terperinci dari tenaga ahli asal Indonesia dan Jepang.

“Selama empat tahun (setelah diresmikan), ada satu prestasi, yaitu selama ini belum pernah ada kecelakaan, dan juga rasio operasional ketepatan waktu adalah 99,9 persen,” ujar Shiojiri.

Shiojiri menuturkan pihak MRT menyebutkan jika mereka mengutamakan keamanan dan kualitas pelayanan, seperti menyediakan fasilitas untuk orang dengan disabilitas.

Disebutkan pula bahwa kegiatan operasional MRT hampir semuanya dilakukan oleh orang Indonesia yang telah dibina dengan baik dan mereka menjadi sumber daya manusia yang sangat mahir.

Kaisar Naruhito dan Permaisuri Masako melakukan kunjungan selama lima hari ke Indonesia dan tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada Sabtu, 17 Juni 2023.

Shiojiri mengatakan Kaisar Naruhito mengunjungi Indonesia atas undangan Presiden Indonesia Joko Widodo atau Jokowi yang berkunjung ke Jepang pada Juli tahun lalu.

Shiojiri mengatakan bahwa Kaisar Naruhito sangat ingin melihat langsung perkembangan hubungan antara Indonesia dan Jepang.

Pasalnya tahun ini hubungan diplomatik Indonesia dan Jepang sudah mencapai 65 tahun dan 50 tahun hubungan antara Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara (ASEAN) dan Jepang.

Kaisar Naruhito dan Permasuri Masako akan bertemu dengan Presiden Jokowi di Istana Bogor pada 19 Juni, dan akan berkunjung ke Yogyakarta pada 21 Juni sebelum kembali ke Jepang pada 23 Juni.

Pilihan Editor: Jokowi Bertemu Kaisar Jepang dan Permaisuri, Undang Mereka ke Indonesia

Berita terkait

Airlangga Targetkan 41 Proyek Strategis Nasional Rampung Tahun Ini

41 menit lalu

Airlangga Targetkan 41 Proyek Strategis Nasional Rampung Tahun Ini

Airlangga targetkan 41 PSN selesai 2024. Pengadaan lahan masih jadi kendala

Baca Selengkapnya

Asal Mula Muncul Wacana Jokowi Jadi Penasihat Prabowo

1 jam lalu

Asal Mula Muncul Wacana Jokowi Jadi Penasihat Prabowo

Muncul wacana Jokowi menjadi penasihat Prabowo. Ini respons Jokowi dan asal mula munculnya wacana tersebut.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Hapus Sistem Kelas BPJS Kesehatan YLKI Pertanyakan Alasannya, Bea Cukai Banyak Disorot Sri Mulyani Rapat Internal

1 jam lalu

Terkini: Jokowi Hapus Sistem Kelas BPJS Kesehatan YLKI Pertanyakan Alasannya, Bea Cukai Banyak Disorot Sri Mulyani Rapat Internal

Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia atau YLKI mempertanyakan alasan pemerintah menerapkan sistem Kelas Rawat Inap Standar dalam layanan BPJS Kesehatan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Harap RI jadi Anggota OECD: Supaya Mudah Akses Investasi

1 jam lalu

Jokowi Harap RI jadi Anggota OECD: Supaya Mudah Akses Investasi

Presiden Jokowi meyakini OECD akan memberikan manfaat yang konkret bagi Indonesia terutama supaya tidak terjebak dalam middle income trap

Baca Selengkapnya

Sistem Kelas Rawat Inap Standar BPJS, Berapa Bayar Iuran Bulanannya ?

1 jam lalu

Sistem Kelas Rawat Inap Standar BPJS, Berapa Bayar Iuran Bulanannya ?

Presiden Jokowi mengapus sistem kelas di BPJS Kesehatan, diganti dengan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) yang mulai berlaku Juni 2025.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ingin Turun Langsung ke Lokasi Banjir Lahar Dingin di Sumatera Barat

1 jam lalu

Jokowi Ingin Turun Langsung ke Lokasi Banjir Lahar Dingin di Sumatera Barat

Jokowi telah memerintahkan Kepala BNPB untuk segera mendatangi area yang terkena dampak untuk mengkoordinasikan upaya bantuan dan pemulihan.

Baca Selengkapnya

Jokowi akan Gelar Rapat Khusus Bereskan Segudang Masalah Bea Cukai

1 jam lalu

Jokowi akan Gelar Rapat Khusus Bereskan Segudang Masalah Bea Cukai

Bea Cukai saat ini tengah ramai disorot imbas beragam masalah penindakan barang impor.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Menkes Klarifikasi soal Hapus Sistem Kelas BPJS

2 jam lalu

Jokowi dan Menkes Klarifikasi soal Hapus Sistem Kelas BPJS

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengklarifikasi soal kebijakan penghapusan sistem kelas Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi Soal Potensi Jadi Penasihat Prabowo

2 jam lalu

Respons Jokowi Soal Potensi Jadi Penasihat Prabowo

Belakangan ini muncul wacana Jokowi menjadi penasihat Prabowo yang dimungkinkan melalui pengaktifan kembali lembaga Dewan Pertimbangan Agung.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bendungan Ameroro Senilai Rp 1,57 Triliun di Konawe Sultra

2 jam lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Ameroro Senilai Rp 1,57 Triliun di Konawe Sultra

Presiden Jokowi mengharapkan pembangunan bendungan Ameroro dapat bermanfaat mencegah krisis air hingga mereduksi banjir.

Baca Selengkapnya