Komisi III Siap Perjuangkan Penambahan Anggaran MA, MK, dan KY

Selasa, 13 Juni 2023 13:20 WIB

INFO NASIONAL - Komisi III DPR menyatakan siap memperjuangkan penambahan anggaran tahun 2024 untuk Mahkamah Agung (MA), Komisi Yudisial (KY) dan Mahkamah Konstitusi (MK).

"(Komisi III DPR) akan memperjuangkan usulan tambahan yang diajukan MK sebesar Rp2,11 triliun, sehingga total pagu anggaran menjadi Rp13,27 triliun," kata Wakil Ketua Komisi III Adies Kadir yang memimpin Rapat Kerja (Raker) Komisi III DPR dengan MA, KY, dan MK di Kompleks DPR, Jakarta, Senin, 12 Juni 2023.

Komisi III DPR juga dapat menerima usulan program MK sesuai pagu indikatif tahun 2024 sebesar Rp606,50 miliar. Komisi III DPR akan memperjuangkan usulan tambahan MK sebesar Rp114,90 miliar, sehingga total pagu anggaran menjadi Rp721,41 miliar.

Demikian pula, usulan program KY sesuai pagu indikatif tahun 2024 adalah sebesar Rp170,079 miliar. “Komisi III DPR akan memperjuangkan usulan tambahan KY yang diajukan sebesar Rp65,19 miliar, sehingga total pagu anggaran menjadi Rp235,27 miliar," kata Adies.

Sekretaris Jenderal MK, Heru Setiawan mengatakan usulan tambahan anggaran tersebut akan digunakan untuk kegiatan operasional persidangan jarak jauh. Selain itu untuk jaminan ketersediaan layanan fasilitas teknologi informasi dan komunikasi, pengadaan referensi penanganan perkara hingga saksi ahli. Secara umum, anggaran 2024 dipersiapkan untuk menghadapi sengketa Pemilu 2024.

Advertising
Advertising

Sedangkan Pelaksana harian Sekretaris MA, Sugiyanto menjelaskan usulan tambahan anggaran lembaganya digunakan untuk kegiatan penyelesaian perkara di pengadilan tingkat banding dan tingkat pertama sebanyak 130.870 perkara.

Selain itu, untuk bimbingan teknis ASN panitera dan juru sita sebanyak 1.020 orang, sidang keliling di lingkungan peradilan militer hingga kegiatan akses keadilan dan perlindungan bagi perempuan yang berhadapan dengan hukum, serta proses peradilan di lingkungan peradilan tata usaha negara. (*)

Berita terkait

Tanggapi Keluhan Warga, Mensos Risma Gunakan Teknologi dalam Pencarian Air Bersih

1 jam lalu

Tanggapi Keluhan Warga, Mensos Risma Gunakan Teknologi dalam Pencarian Air Bersih

Mensos menjelaskan, timnya dari Kemensos akan mencarikan sumber air bersih terdekat.

Baca Selengkapnya

Andika Komitmen Lanjutkan Program Sukses Pemkab Serang

1 jam lalu

Andika Komitmen Lanjutkan Program Sukses Pemkab Serang

Terobosan yang dilakukan Pemkab Serang dengan memberikan beasiswa kepada mahasiswa kedokteran dengan sistem ikatan dinas, akan terus dilakukan.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Kembali Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan

17 jam lalu

Bamsoet Kembali Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan

Bambang Soesatyo mendorong agar kualitas pendidikan di Indonesia terus ditingkatkan. Baik melalui perbaikan kurikulum ataupun peningkatan kapabilitas pengajar atau guru.

Baca Selengkapnya

Telkomsel Pastikan Akses Jaringan Broadband dalam WWF 2024

17 jam lalu

Telkomsel Pastikan Akses Jaringan Broadband dalam WWF 2024

Telkomsel telah memastikan kesiapan infrastruktur terdepan untuk mendukung kenyamanan aktivitas komunikasi dan pengalaman digital seluruh perwakilan delegasi World Water Forum 2024 dengan mengoptimalkan kapasitas dan kualitas jaringan dari 4G hingga 5G di 344 site eksisting.

Baca Selengkapnya

Mentan Sambut Baik Kelompok Tani Mahasiswa

17 jam lalu

Mentan Sambut Baik Kelompok Tani Mahasiswa

Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI), membentuk kelompok tani mahasiswa sebagai ujung tombak masa depan bangsa yang harus memiliki konsen terhadap sektor pertanian.

Baca Selengkapnya

Nikson Nababan Siap Maju Pilgub Sumut

17 jam lalu

Nikson Nababan Siap Maju Pilgub Sumut

10 tahun memimpin Taput dengan prinsip clean government, Nikson Nababan berniat maju hanya untuk kesejahteraan masyarakat.

Baca Selengkapnya

Taman Ismail Marzuki Gelar TIM Art Fest

17 jam lalu

Taman Ismail Marzuki Gelar TIM Art Fest

PT Jakarta Propertindo (Perseroda) (Jakpro) berkomitmen menjadikan TIM sebagai salah satu pusat seni dan budaya terbesar di Indonesia dan menjadikannya landmark penting dalam industri seni dan budaya nasional

Baca Selengkapnya

Nikson Nababan Daftar Bakal Calon Gubernur Sumut ke PPP

18 jam lalu

Nikson Nababan Daftar Bakal Calon Gubernur Sumut ke PPP

Nikson Nababan mengatakan, dirinya mengharapkan dukungan dari PPP.

Baca Selengkapnya

Tingkatkan Ekosistem Pendidikan, Pemkab Kediri Gandeng PSPK

18 jam lalu

Tingkatkan Ekosistem Pendidikan, Pemkab Kediri Gandeng PSPK

Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana atau Mas Dhito, menggandeng Pusat Studi Pendidikan dan Kebijakan (PSPK) untuk mengembangkan ekosistem pendidikan di Kabupaten Kediri.

Baca Selengkapnya

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

18 jam lalu

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

Satgas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN menyebut rumah dinas menteri di IKN bisa ditambah jika presiden terpilih Prabowo Subianto membentuk kementerian baru. Pengamat menilai hal ini sebagai bentuk pemborosan anggaran.

Baca Selengkapnya