Erick Thohir Datangi Kantor Prabowo Subianto, Ahmad Muzani Unggkap Isi Pertemuannya

Reporter

Tempo.co

Editor

Febriyan

Jumat, 19 Mei 2023 15:18 WIB

Menteri BUMN, Erick Thohir berfoto menyambangi Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Ahad, 19 Juni 2022. Erick tidak menjelaskan lebih lanjut apa isi diskusi tersebut. Dok: Tim Erick Thohir

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Sekertaris Jendral Partai Gerindra Ahmad Muzani mengungkapkan isi pertemuan antara Menteri BUMN merangkap Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Ketua Umum Gerindra merangkap Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di Kantor Kementerian Pertahanan pada Rabu lalu, 17 Mei 2023. Menurut Muzani, tak ada pembicaraan soal politik dalam persamuhan itu.

Muzani mengungkapkan, dalam pertemuan itu Prabowo mengucapkan selamat ke Erick atas keberhasilan Timnas U-22 meraih medali emas SEA Games 2023 di Kamboja. Itu adalah medali emas pertama Indonesia di cabang olahraga sepak bola sejak terakhir kali pada 1991 atau 32 tahun lalu.

“Pak Prabowo mengucapkan selamat atas capaian prestasi luar biasa dari Tim Nasional kita di Kamboja menjadi juara Asia Tenggara,” kata Muzani di gedung DPR RI, Jakarta, Jumat, 19 Mei 2023.

Muzani menjelaskan, Indonesia sudah menanti selama 32 tahun untuk memenangkan medali emas di SEA Games 2023. Sehingga, kata dia, seluruh bangsa Indonesia, menteri-menteri, serta Presiden Joko Widodo alias Jokowi ikut berbahagia atas kemenangan Indonesia.

“Tentu saja Pak Prabowo menyampaikan dan membagi kebahagiaan ini dengan mengucapkan selamat kepada Ketua Umum PSSI, Erick Thohir,” cerita Muzani tentang pertemuan Prabowo dan Erick Thohir.

Tak ada pembicaraan politik

Advertising
Advertising

Senada dengan Muzani, Ketua harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyebutkan pertemuan Prabowo dan Erick Thohir hanya untuk menyampaikan selamat atas kemenangan Indonesia di Sea Games 2023 kemarin. Dasco menyampaikan tidak ada obrolan politik di antara keduanya, karena obrolan politik bisa dilakukan di lain kesempatan.

“Ya obrolan politik kan ada waktunya nanti,” kata Dasco.

Prabowo dan Erick Thohir bertemu di Kementrian Pertahanan, Jakarta pada Rabu lalu, 17 Mei 2023. Prabowo menyambut hangat kehadiran Erick dengan perasaan bangga. Mentri pertahanan itu lalu mengucapkan selamat atas kemenangan Indonesia.

Menurut Prabowo, pertandingan final Indonesia melawan Thailand sangat seru. Ia mengaku turut menggebu-gebu walau hanya menyaksikannya di layar gawai. Kemudian Prabowo mengajak Erick untuk masuk ke ruangannya. keduanya saling mengobrol ringan dengan suasana yang gembira. Setelah mengucapkan selamat, mereka membahas tentang perkembangan isu-isu terkini dan pertemuan tersebut berlangsung secara tertutup.

Erick Thohir disebut sebagai salah satu Cawapres untuk dampingi Prabowo

Nama Erick Thohir sempat mencuat sebagai salah satu bakal calon wakil presiden untuk mendampingi Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Erick dikabarkan akan diusung oleh Partai Amanat Nasional (PAN).

Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, sempat menyambangi kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, pada awal April lalu. Keduanya saat itu mengaku membahas soal kemungkinan mereka bekerja sama dalam kerangka Koalisi Besar.

Meskipun demikian, Gerindra sebelumnya telah berkoalisi dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Koalisi dengan nama Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) itu digadang-gadang akan mengajukan pasangan Prabowo Subianto dan Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar. Meskipun demikian, hingga saat ini belum ada keputusan yang resmi soal itu.

NAILA MAHARANI (MAGANG)| IMA DINI SAFIRA

Berita terkait

Maruarar Sirait Dipanggil Prabowo ke Bali Hari ini, Bahas Menteri?

5 jam lalu

Maruarar Sirait Dipanggil Prabowo ke Bali Hari ini, Bahas Menteri?

Maruarar Sirait mengklaim biasa berdiskusi membahas apapun bersama Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Respons Maruarar Sirait soal Tawaran Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

6 jam lalu

Respons Maruarar Sirait soal Tawaran Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Maruarar Sirait menyatakan mendukung Jokowi dan Prabowo bukan karena menteri, tapi percaya mereka orang yang baik dan benar.

Baca Selengkapnya

Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

7 jam lalu

Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet menyebut akan membuat acara rekonsiliasi nasional untuk mempertemukan para calon presiden pada pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

TKD Prabowo-Gibran Aceh Syukuran Kemenangan: Tidak Terlalu KO Kita

9 jam lalu

TKD Prabowo-Gibran Aceh Syukuran Kemenangan: Tidak Terlalu KO Kita

Pasangan Prabowo-Gibran mendapatkan 27 persen suara di Aceh, pada Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Nasdem dan Gerindra Berkoalisi Usung Petahana Aep Syaepuloh di Pilkada Karawang

10 jam lalu

Nasdem dan Gerindra Berkoalisi Usung Petahana Aep Syaepuloh di Pilkada Karawang

Bakal calon bupati pendamping Aep Syaepuloh di Pilkada Karawang akan ditentukan oleh Gerindra.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Oxford United Usai Diakuisisi Erick Thohir: Sempat Terseok hingga Promosi ke Championship Liga Inggris

10 jam lalu

Rekam Jejak Oxford United Usai Diakuisisi Erick Thohir: Sempat Terseok hingga Promosi ke Championship Liga Inggris

Erick Thohir bersama Anindya Bakrie mengakusisi saham mayoritas Oxford United pada 2022.

Baca Selengkapnya

Setelah Diusung Golkar, Khofifah Berharap Dukungan Gerindra dan PAN di Pilgub Jawa Timur

1 hari lalu

Setelah Diusung Golkar, Khofifah Berharap Dukungan Gerindra dan PAN di Pilgub Jawa Timur

Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi membenarkan Koalisi Indonesia Maju mendukung Khofifah-Emil di Pilgub Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

1 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

Progres Merger BTN Syariah dan Muamalat: Belum Diproses OJK dan Ditolak MUI

1 hari lalu

Progres Merger BTN Syariah dan Muamalat: Belum Diproses OJK dan Ditolak MUI

Bagaimana kelanjutan rencana merger BTN Syariah dengan Bank Muamalat, ketika OJK belum memproses dan MUI menolaknya?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Revisi UU Kementerian Negara Mengonfirmasi Kabinet Gemoy Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Pengamat Sebut Revisi UU Kementerian Negara Mengonfirmasi Kabinet Gemoy Prabowo-Gibran

Susunan kabinet Prabowo-Gibran tengah menjadi perbincangan karena disebut ingin menambah jumlah kementerian lewat revisi UU Kementerian Negara.

Baca Selengkapnya