Evakuasi Korban Tabrakan Beruntun di Tol Semarang - Solo Menggunakan Alat Berat

Reporter

Antara

Jumat, 14 April 2023 11:07 WIB

Sejumlah petugas saat melakukan evakuasi salah stau korban kernet truk boks di Jalan Tom KM 487+600 Desa /Kecamatan Teras Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Jumat 14 April 2023. ANTARA/Bambang Dwi Marwoto.

TEMPO.CO, Jakarta - Enam korban meninggal dunia berhasil dievakuasi dalam tabrakan beruntun yang melibatkan delapan kendaraan di Jalan Tol Semarang - Solo, tepatnya 600 meter dekat di rest area Bale Nglaras KM 487 Desa/Kecamatan Teras Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Jumat 14 April 2023. Kecelakaan terjadi sekitar pukul 04.00 WIB.

Pengelola tol, Satuan Lalu Lintas Polres Boyolali, dan BPBD mengevakuasi salah satu korban yang terjepit di kendaraan truk boks warna hijau itu, harus menggunakan alat berat untuk mengambil korban. Korban kemudian berhasil dievakuasi untuk kemudian dibawa ke rumah sakit.

Menurut Kasat Lantas Polres Boyolali AKP Herdi Pratama kecelakaan yang terjadi di area tol Boyolali KM 487+ 600, dimana kecelakaan melibatkan delapan kendaraan sebagian ukuran besar yang terdiri enam unit trailer, satu truk boks dan satu Isuzu Elf.

Kronologi kecelakaan

Herdi mengatakan kejadian sekitar pukul 04.00 WIB, berawal dari truk trailer yang mengangkut besi dari arah Semarang menuju Solo, dimana truk itu, diduga sopir pengantuk, kedua rim blong, dan ketiga kelebihan muatan sehingga saat mengerem tidak berfungsi dengan baik.

Truk tralier mengangkut besi tersebut di lokasi kejadian menabrak mobil Elf di depannya. Setelah itu, menabrak truk-truk di bahu jalan yang sedang parkir sehingga kendaraan banyak yang keluar dari jalan tol.

Advertising
Advertising

"Kami catat untuk korban meninggal ada enam orang yang terdiri dari empat penumpang Elf, satu kernet truk boks dan satu sopir truk trailer pengangkut besi. Satu korban luka berat dan enam orang lainnya luka ringan," kata Herdi.

Pihaknya belum bisa memberikan keterangan para korban karena masih diidentifikasi. Kejadian tersebut tidak masih mengganggu arus lalu lintas di Jalan Tol dari arah Semarang ke Solo karena kejadian di bahu jalan.

"Jadi truk trailer bawa besi berjalan dari arah Semarang kemudian menabrak Elf yang berjalan di depannya dan kemudian menabrak satu truk boks dan lima truk trailer yang sedang parkir di bahu jalan," katanya.

Korban meninggal dan luka-luka sudah berhasil dievakuasi semua ke Rumah Sakit Umum Daerah Pandan Arang Boyolali dan RS Indriati Boyolali. Petugas kini masih melakukan evakuasi kendaraan dan segera melakukan olah tempat kejadian perkara.


Pilihan Editor: Kecelakaan Beruntun di Tol Semarang - Solo Menewaskan 7 Orang

Berita terkait

Banjir Dasyat Setinggi Leher Terjang Guangdong Cina, 11 Orang Hilang

9 hari lalu

Banjir Dasyat Setinggi Leher Terjang Guangdong Cina, 11 Orang Hilang

Sebelas orang hilang di Guangdong akibat banjir dasyat di provinsi selatan Cina itu pada Senin 22 April 2024

Baca Selengkapnya

Badan Geologi Rekomendasikan Evakuasi Warga di Radius Bahaya Gunung Ruang

11 hari lalu

Badan Geologi Rekomendasikan Evakuasi Warga di Radius Bahaya Gunung Ruang

Badan Geologi merekomendasikan warga Pulau Tagulandang yang bermukim di radius bahaya Gunung Ruang dievakuasi.

Baca Selengkapnya

Sering Jadi Pembatas Contraflow, Kenali Ciri-Ciri dan Fungsi Traffic Cone

17 hari lalu

Sering Jadi Pembatas Contraflow, Kenali Ciri-Ciri dan Fungsi Traffic Cone

Jalur contraflow seringkali hanya dibatasi menggunakan traffic cone. Apa fungsi, standar ukuran, dan ciri-ciri traffic cone?

Baca Selengkapnya

Sempat Anjlok, Evakuasi Commuter Line Kampung Bandan-Cikarang Selesai

18 hari lalu

Sempat Anjlok, Evakuasi Commuter Line Kampung Bandan-Cikarang Selesai

Proses evakuasi rangkaian Commuter Line No.5508 relasi Kampung Bandan-Cikarang via Pasar Senen telah selesai pada pukul 10.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Beruntun di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Kakorlantas Buka Opsi Olah TKP Lanjutan

20 hari lalu

Kecelakaan Beruntun di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Kakorlantas Buka Opsi Olah TKP Lanjutan

Kemarin, satu jenazah korban kecelakaan beruntun di KM 58 Tol Cikampek telah teridentifikasi.

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Lebaran 2024: Sudin Damkar Jaktim Evakuasi Cincin hingga Anting Nyangkut

20 hari lalu

Hari Pertama Lebaran 2024: Sudin Damkar Jaktim Evakuasi Cincin hingga Anting Nyangkut

Personel Damkar dikerahkan untuk mengevakuasi setelah korban tak bisa melepas cincin yang dipakainya saat salat Id.

Baca Selengkapnya

Satu Jenazah Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cikampek KM 58 Telah Teridentifikasi, Perempuan Asal Bogor

20 hari lalu

Satu Jenazah Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cikampek KM 58 Telah Teridentifikasi, Perempuan Asal Bogor

Pada saat penyerahan jenazah korban kecelakaan beruntun itu, keluarga korban menerima santunan dari PT Jasa Raharja dan tali asih dari Polri.

Baca Selengkapnya

Polisi Kantongi 2 KTP Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Jakarta-Cikampek KM 58

22 hari lalu

Polisi Kantongi 2 KTP Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Jakarta-Cikampek KM 58

Kapolri memastikan memberi pelayanan terbaik bagi keluarga korban kecelakaan beruntun Tol Jakarta-Cikampek KM 58 dalam proses pengambilan jenazah.

Baca Selengkapnya

One Way Tol Cipali-Semarang Masih Berlanjut hingga Selasa Siang

22 hari lalu

One Way Tol Cipali-Semarang Masih Berlanjut hingga Selasa Siang

One way dari KM 72 Tol Cipali sampai KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung dilanjutkan hingga Selasa, 9 April 2024 pukul 12.00

Baca Selengkapnya

Urai Kepadatan, Tol Semarang - Solo Buka Rest Area Fungsional di KM 439 A dan KM 445 B

23 hari lalu

Urai Kepadatan, Tol Semarang - Solo Buka Rest Area Fungsional di KM 439 A dan KM 445 B

PT Trans Marga Jateng (TMJ) menyediakan rest area fungsional di KM 439 A arah Solo dan KM 445 B arah Semarang di ruas Tol Semarang - Solo

Baca Selengkapnya