Menteri Yassona Laoly Pastikan Kemenkumham Siap Beri Perlindungan ke Richard Eliezer

Reporter

Ayu Cipta

Editor

Amirullah

Minggu, 12 Maret 2023 08:59 WIB

Terdakwa Richard Eliezer berbincang dengan kuasa hukumnya, Ronny Talapessy saat menjalani sidang putusan atau vonis kasus pembunuhan Brigadir Yosua di Pengadilan Negeri Jakarta, Rabu, 15 Februari 2023. TEMPO/ Febri Angga Palguna

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yassona Laoly memastikan Kemenkumhan siap memberikan perlindungan kepada Richard Eliezer Pudihang Lumiu. Pernyataan ini diungkapkan Yasonna setelah LPSK menghentikan perlindungan terhadap Richard.

"Kami sangat siap. Bukan hanya sekelas Eliezer yang kami lindungi di Lapas, yang berat pun lebih dari itu. Dia kan melalui hukumannya sedikit lagi," kata Yassona Laoly ditemui usai acara peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 di Lapas Narkotika Kelas II A Jakarta, Cipinang, Jakarta Timur, Sabtu, 11 Maret 2023.

Yassona juga meminta tidak ada ego sektoral berlebihan dalam melindungi Richard Eliezer. Soal wawancara Richard dengan Kompas TV, Yassona juga mengatakan sudah mengizinkan wawancara itu.

"Saya dapat info, pengacara sudah izinkan yang bersangkutan. Kami juga sudah izinkan, itulah perlunya koordinasi," kata Yassona.

Koordinator Humas dan Protokol Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Rika Aprianti menggarisbawahi apa yang disampaikan Menkumham Yasonna. Dia mengatakan, sebagai Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Richard Eliezer pasti mendapatkan perlindungan.

Advertising
Advertising

"Sudah menjadi keharusan WBP mendapatkan perlindungan, tak terkecuali Eliezer," kata Rika Aprianti, Sabtu, 11 Maret 2023.

Ditjend PAS, kata Rika, tetap melakukan koordinasi dan komunikasi dengan Rutan Bareskrim di mana Eliezer saat ini menjalani masa pidana selama 1 tahun enam bulan penjara. "Pengamanan dan pembinaan dilaksanakan dengan baik di sana," kata Rika.

LPSK berhenti memberi perlindungan kepada Richard Eliezer. Musababnya, Richard melakukan wawancara dengan Kompas TV. LPSK menganggap Richard melanggar kesepakatan karena memberi wawancara dengan pihak lain tanpa sepengetahuan LPSK.

Pilihan Editor: Deposit Box Rp 37 Miliar Rafael Alun Terbongkar Karena Ini

Berita terkait

Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 dan Syaratnya

13 jam lalu

Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 dan Syaratnya

Kapan jadwal pendaftaran sekolah kedinasan pada 2024? Ini penjelasan Kemenpan RB serta syarat yang harus dipenuhi ketika mendaftar.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Kembalikan Aturan Impor Bahan Baku Industri ke Aturan Lama, Ini Alasannya

1 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Kembalikan Aturan Impor Bahan Baku Industri ke Aturan Lama, Ini Alasannya

Mendag Zulkifli Hasan kembalikan aturan impor bahan baku industri. Apa alasannya? Begini bunyi Permendag 25/2022.

Baca Selengkapnya

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

1 hari lalu

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

Lembaga antikorupsi Inggris, Serious Fraud Office (SFO), mendapat kompensasi 992 juta Euro terkait kasus suap pembelian pesawat Garuda pada 2017

Baca Selengkapnya

Setelah Laporkan Kapolres Tangsel ke Divisi Propam Polri, Pengusaha ini ke LPSK Bawa Bukti Penembakan Kantornya

5 hari lalu

Setelah Laporkan Kapolres Tangsel ke Divisi Propam Polri, Pengusaha ini ke LPSK Bawa Bukti Penembakan Kantornya

Budi meminta perlindungan LPSK. Lawan pengusaha importir mesin itu diduga dibekingi jenderal.

Baca Selengkapnya

BAP di KPK Bocor, Mantan Sespri Sekjen Kementan Merasa Dapat Tekanan Psikis dari SYL

7 hari lalu

BAP di KPK Bocor, Mantan Sespri Sekjen Kementan Merasa Dapat Tekanan Psikis dari SYL

Mantan Sespri Sekjen Kementan Merdian mengaku tertekan saat BAP di KPK dalam kasus SYL bocor. Ia merasa mendapat tekanan psikis.

Baca Selengkapnya

Menkumham Beri Remisi Lebaran 159.557 Narapidana, Bagaimana Aturan dan Siapa yang Berhak Mendapatkannya?

20 hari lalu

Menkumham Beri Remisi Lebaran 159.557 Narapidana, Bagaimana Aturan dan Siapa yang Berhak Mendapatkannya?

Menkumham berikan remisi khusus kepada 159.557 narapidana saat perayaan Idul Fitri 1445 H. Apa dasar hukum pemberian remisi ini?

Baca Selengkapnya

159 Ribu Napi dan Anak Binaan Dapat Remisi Idul Fitri 1445 H, Negara Hemat Rp 81,2 Miliar

21 hari lalu

159 Ribu Napi dan Anak Binaan Dapat Remisi Idul Fitri 1445 H, Negara Hemat Rp 81,2 Miliar

Pemerintah memberikan remisi Idul Fitri 1445 H untuk 159 ribu narapidana dan anak binaan. Negara hemat Rp 81,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Remisi terhadap Koruptor Dinilai Bermasalah Setelah Pencabutan PP 99 Tahun 2012

22 hari lalu

Remisi terhadap Koruptor Dinilai Bermasalah Setelah Pencabutan PP 99 Tahun 2012

Eks Penyidik KPK Yudi Purnomo Harahap menilai remisi terhadap para koruptor lebih mudah setelah pencabutan PP 99 Tahun 2012 oleh Mahkamah Agung.

Baca Selengkapnya

159.557 Narapidana Dapat Remisi Khusus Idulfitri 1445 H, Negara Disebut Menghemat Uang Makan Rp 81,2 Miliar

22 hari lalu

159.557 Narapidana Dapat Remisi Khusus Idulfitri 1445 H, Negara Disebut Menghemat Uang Makan Rp 81,2 Miliar

Yasonna Laoly mengatakan remisi dan PMP merupakan wujud nyata dari sikap negara sebagai penghargaan kepada napi yang berkelakuan baik.

Baca Selengkapnya

Khawatir Diintimidasi, Mahasiswa Korban TPPO Ferienjob: Aku Butuh Perlindungan LPSK

22 hari lalu

Khawatir Diintimidasi, Mahasiswa Korban TPPO Ferienjob: Aku Butuh Perlindungan LPSK

Mahasiswa itu khawatir terkena masalah hukum karena sudah beberapa kali menyampaikan kejadian yang dialami selama ferienjob di Jerman.

Baca Selengkapnya