Cerita Eks Napi Terorisme Ikut Deklarasi Anies Baswedan Capres 2024

Reporter

Fajar Pebrianto

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 8 Juni 2022 15:05 WIB

Ratusan pendukung yang menamakan diri Majelis Sang Presiden resmi mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai Presiden 2024 di Hotel Bidakara, Jakarta, Rabu, 7 Juni 2022. Tempo/Fajar Pebrianto

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah orang yang mengaku eks narapidana terorisme ikut dalam deklarasi mendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden pada Pemilu 2024. Mereka juga diberi kesempatan bersama deklarator lainnya yang berasal dari organisasi Islam untuk menyampaikan keterangan resmi atas deklarasi ini.

"Saya mewakili teman-teman eks narapidana atau napi terorisme, mendukung pencalonan Pak Anies sebagai Capres karena kami menginginkan adanya perubahan yang lebih baik buat bangsa dan negeri ini," kata Kartono, salah satu eks narapidana yang juga deklarator dalam acara di Hotel Bidakara, Jakarta, Selasa, 7 Juni 2022.

Kartono menyebut dirinya masuk Lapas Tangerang atas kasus terorisme pada 2018 dan baru bebas 17 Agustus 2021. Ia hadir dengan sejumlah rekan narapidana terorisme lainnya. Sementara rekan narapidana lainnya yang hadir, kata dia, ada yang ditahan di Lapas Gunung Sindur hingga Lapas Cipinang.

Kartono mengaku baru dihubungi untuk menghadiri acara ini minggu lalu. Ia juga tak menduga akan bertemu eks simpatisan Front Pembela Islam (FPI) hingga Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) dalam acara ini. Seperti diketahui FPI dan HTI telah dibubarkan oleh pemerintah.

Selain Kartono dan narapidana terorisme lainnya, acara ini memang berisi orang-orang yang mengaku simpatisan organisasi Islam tersebut. Dari Habib Alif Akbar bin Abdurahman Al Yamani, eks simpatisan FPI, hingga Zainal Abidin, eks simpatisan HTI.

Advertising
Advertising

Kartono lanjut menceritakan alasannya hadir di acara ini bersama eks narapidana terorisme lainnya. "Jadi bukan masalah FPI HTI, kami lihat sosok Pak Anies, kalau dilihat track record mengurus Jakarta, kami dapati banyak fenomena positif," kata dia.

Kartono melihat banyak perbaikan di lini kehidupan dan suasana yang lebih baik ketika Anies memimpin DKI Jakarta. Dengan modal tersebut, Ia berharap nantinya perbaikan dengan skala lebih luas bisa dilakukan ketika Anies menjadi RI 1 alias presiden.

Sementara itu, Alif Akbar yang ikut memberikan pernyataan usai deklarasi dukungan ke Anies Baswedan itu mengatakan pihaknya tak khawatir dengan nasib deklarasi ini ke depan dengan adanya latar belakang para peserta yang beragam. Ia menyebut masyarakat Indonesia sudah cerdas menilai segala sesuatu yang sudah terjadi di bangsa dan negara ini.

"Saya yakin dengan statement tadi tak ada masalah, tak ada yang sifatnya perselisihan, ya kami dukung siapa-siapa sah-sah aja kan," kata dia.

Baca juga: Pengakuan Peserta soal Kericuhan di Deklarasi Anies Baswedan Capres 2024

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Ketua KPU Akui Sistem Noken di Pemilu 2024 Agak Aneh, Perolehan Suara Berubah di Semua Partai

2 jam lalu

Ketua KPU Akui Sistem Noken di Pemilu 2024 Agak Aneh, Perolehan Suara Berubah di Semua Partai

Ketua KPU Hasyim Asy'ari mengakui sistem noken pada pemilu 2024 agak aneh. Apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

7 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Ketua MK Sempat Tegur Ketua KPU Hasyim Asy'ari karena Izin Tinggalkan Sidang

1 hari lalu

Ketua MK Sempat Tegur Ketua KPU Hasyim Asy'ari karena Izin Tinggalkan Sidang

Hakim MK menegur Ketua KPU Hasyim Asy'ari karena meminta izin meninggalkan sidang, padahal sidang baru dimulai kurang dari 30 menit.

Baca Selengkapnya

KPU Respons Kemarahan Hakim MK karena Absen di Sidang: Ada Agenda Penting Pilkada

1 hari lalu

KPU Respons Kemarahan Hakim MK karena Absen di Sidang: Ada Agenda Penting Pilkada

Komisioner KPU Idham Holik angkat bicara usai Hakim MK Arief hidayat marah lantaran tak ada satu pun komisoner yang hadir di sidang sengketa pileg

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

1 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

1 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Lanjutan Pemeriksaan Pendahuluan Sengketa Pileg, Ada 81 Perkara

1 hari lalu

MK Gelar Sidang Lanjutan Pemeriksaan Pendahuluan Sengketa Pileg, Ada 81 Perkara

Juru Bicara MK Fajar Laksono mengatakan terdapat total 297 perkara dalam sengketa pileg 2024. Disidangkan secara bertahap.

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

2 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

2 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

3 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya