Polisi Dalami Orang di Balik Doni Salmanan dalam Kasus Quotex

Rabu, 30 Maret 2022 19:10 WIB

Sejumlah barang bukti berupa sepatu, pakaian, hingga motor milik Doni Salmanan ditampilkan dalam rilis kasus penipuan aplikasi Quotex di Bareskrim, Mabes Polri Jakarta, Selasa, 15 Maret 2022. TEMPO/ Faisal Ramadhan

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Mabes Polri Komisaris Besar Gatot Repli Handoko mengatakan penyidik terus mendalami kasus dugaan penipuan investasi melalui Quotex dengan tersangka Doni Salmanan. Termasuk siapa orang-orang yang berada di balik pria yang dijuluki Crazy Rich Bandung itu.

"Penyidik terus mendalami dan melakukan pengembangkan penyidikan (orang yang berada di belakang Doni Salmanan)," ujar dia melalui pesan WhatsApp pada Rabu, 30 Maret 2022.

Menurut Gatot, untuk Doni Salmanan sendiri, polisi masih melengkapi berkas tersangkanya. "Dan masih melakukan tracing aset bersama PPATK,” kata Gatot dalam konferensi pers di Mabes Polri, Senin, 28 Maret 2022.

Hasil pemeriksaan terakhir, Direktorat Tindak Pidana Siber Badan Reserse Kriminal Polri mengungkapkan bahwa Doni Salmanan menginvestasikan miliaran uangnya ke dalam mata uang kripto. Kepala Sub Direktorat I Dittipidsiber Bareskrim Polri Komisaris Besar Reinhard Hutagaol mengatakan jumlah miliaran rupiah uang yang dia investasikan tersebut kini telah menyusut menjadi Rp 500 juta. Nilai aset kripto itu pun telah dibekukan.

"Iya, ada sisa Rp500 juta, sudah di freeze," kata dia, 23 Maret 2022 lalu. Dari hasil jual-beli itu, Reinhard menyatakan, Doni selalu kalah. "DS main trading kripto tapi kalah melulu."

Reinhard belum mau mendetailkan bentuk aset kripto yang dimainkan Doni Salmanan apakah dalam bentuk bitcoin atau aset kripto lainnya. Hanya saja, dia memastikan aset kripto yang dimilikinya merupakan atas nama pribadi "Iya trading sendiri walet atas nama dia, di kripto. Detilnya nanti saja," tutur Reinhard.

Baca Juga: Doni Salmanan Minta Maaf Agar Hukumannya Diperingan








Berita terkait

Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

1 hari lalu

Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

Vietnam kembali melakukan tindakan keras dalam pemberantasan korupsi dengan memenjarakan konglomerat minuman ringan.

Baca Selengkapnya

Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

7 hari lalu

Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

Seorang pria membakar dirinya di luar gedung pengadilan New York tempat persidangan uang tutup mulut bersejarah Donald Trump.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

8 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

Kementerian Perdagangan menyebut sektor penjualan online paling banyak dilaporkan keluhan konsumen lantaran banyak penipuan. Selain itu, Kemendag telah menutup setidaknya 223 akun yang diindikasi sebagai penipu.

Baca Selengkapnya

Kelola Penggunaan Media Sosial agar Tidak Stres dengan Tips Berikut

11 hari lalu

Kelola Penggunaan Media Sosial agar Tidak Stres dengan Tips Berikut

Berikut beberapa tips untuk meminimalkan dampak penggunaan media sosial terhadap tingkat stres pada peringatan Bulan Kesadaran Stres.

Baca Selengkapnya

Dosen di Malaysia Tuding Guru Besar Unas Praktik Penipuan dan Jurnal Predator

14 hari lalu

Dosen di Malaysia Tuding Guru Besar Unas Praktik Penipuan dan Jurnal Predator

Disebutkan, ada sedikitnya 24 dosen dari Universiti Malaysia Terengganu yang telah dicatut namanya dalam sejumlah makalah Guru Besar Unas ini.

Baca Selengkapnya

'Crazy Rich' Vietnam Dijatuhi Hukuman Mati untuk Kasus Penipuan Senilai Rp 200 T

15 hari lalu

'Crazy Rich' Vietnam Dijatuhi Hukuman Mati untuk Kasus Penipuan Senilai Rp 200 T

Wanita 'Crazy Rich' Vietnam dijatuhi hukuman mati atas perannya dalam penipuan keuangan senilai 304 triliun dong atau sekitar Rp 200 T.

Baca Selengkapnya

Waspada Penipuan Bermodus Belanja Online Menjelang Lebaran

20 hari lalu

Waspada Penipuan Bermodus Belanja Online Menjelang Lebaran

Hati-hati penipuan melalui percakapan teks yang mengatasnamakan kurir dalam fitur pesan instan saat menggunakan platform belanja online.

Baca Selengkapnya

Waspadai 5 Modus Kejahatan di Musim Mudik Lebaran, Penipuan Tiket sampai Modus Geser Tas

21 hari lalu

Waspadai 5 Modus Kejahatan di Musim Mudik Lebaran, Penipuan Tiket sampai Modus Geser Tas

Berikut beberapa modus kejahatan yang kerap muncul saat musim mudik Lebaran, dari penipuan tiket hingga modus geser tas.

Baca Selengkapnya

DPR Sebut Nadiem Makarim Lamban dalam Tangani Masalah Ferienjob

23 hari lalu

DPR Sebut Nadiem Makarim Lamban dalam Tangani Masalah Ferienjob

Menurut Komisi X DPR RI, semestinya Kemendikbudristek memiliki unit reaksi cepat untuk menanggapi permasalahan ferienjob.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jasa Marga Tiadakan Masa Kadaluarsa E-Toll selama Idul Fitri; Sri Mulyani, Risma, hingga Megawati Siap Buka-Bukaan soal Bansos di MK

23 hari lalu

Terkini: Jasa Marga Tiadakan Masa Kadaluarsa E-Toll selama Idul Fitri; Sri Mulyani, Risma, hingga Megawati Siap Buka-Bukaan soal Bansos di MK

Jasa Marga meniadakan pengaturan masa kadaluarsa e-toll pada periode Hari Raya Idul Fitri 1445 H ini.

Baca Selengkapnya