HKG ke-50, TP PKK Pusat Kunjungi Pulau Penyengat

Selasa, 8 Maret 2022 10:15 WIB

Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak (HKG) ke-50, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) melakukan kunjungan ke Pulau Penyengat, Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri). Kunjungan itu dipimpin langsung oleh Ketua Umum (Ketum) TP PKK Tri Tito Karnavian serta dihadiri oleh Gubernur Kepri Ansar Ahmad

INFO NASIONAL - Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak (HKG) ke-50, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) melakukan kunjungan ke Pulau Penyengat, Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri).

Kunjungan itu dipimpin langsung oleh Ketua Umum (Ketum) TP PKK, Tri Tito Karnavian. Juga dihadiri oleh Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, Ketua TP PKK Provinsi Kepri, Dewi Kumalasari Ansar, Camat Tanjungpinang Kota, Raja Hafizah, dan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Kepri beserta masyarakat Pulau Penyengat.

“TP PKK Pusat kenapa ada di sini, sebetulnya memang kami ingin mengadakan HKG yang ke-50 PKK,” kata Tri saat memberikan sambutan di Balai Adat Melayu Indera Perkasa, Senin, 7 Maret 2022.

TP PKK Pusat, Tri melanjutkan, memahami di Pulau Penyengat banyak sekali kegiatan yang menyentuh dan dibutuhkan masyarakat. Tidak hanya sekadar program, tujuan TP PKK yaitu menyentuh masyarakat langsung, memberdayakan dan mensejahterakan masyarakat.

“Saya percaya bahwa Tim Penggerak PKK ini telah melaksanakan kegiatan yang seharusnya. Pertama, kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Pembina TP PKK Provinsi Kepri, karena tanpa beliau pasti kegiatan kesejahteraan masyarakat Kepri tidak akan bisa seperti sekarang,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Tri menuturkan, di masa pandemi seperti sekarang ini TP PKK Pusat menyaksikan kegiatan masyarakat di Pulau Penyengat sudah mulai aktif. Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat setempat bisa bangkit kembali.

Di sisi lain, untuk pencegahan Covid-19, di Pulau Penyengat diselenggarakan program vaksinasi yang dilakukan oleh pemerintah daerah bersama dengan PKK. Vaksinasi, jelas Tri, menjadi salah satu upaya agar terhindar dari Covid-19. Ia berharap jumlah peserta vaksinasi dapat meningkat sebanyak-banyaknya, khususnya bagi bawah lima tahun (balita) di Pulau Penyengat.

“Mudah-mudahan semua kegiatan kita tersebut untuk mensejahterakan masyarakat adalah bentuk amanah kita, tidak hanya kepada masyarakat, tentunya juga kepada Allah SWT,” ucapnya.

Dalam acara tersebut dilaksanakan pula penyerahan bantuan berupa sembako kepada lansia; stimulus Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM); voucer bantuan desain label kemasan dan cetak stiker; bantuan kemasan; dan penyerahan merchant Q-Ris Barcode dalam mendukung launching kelurahan digital. (*)

Berita terkait

Mendagri Tito Karnavian Dorong Pemda Percepat Realisasi Belanja APBD

6 hari lalu

Mendagri Tito Karnavian Dorong Pemda Percepat Realisasi Belanja APBD

Tito Karnavian menekankan pentingnya realisasi APBD dalam pengendalian tingkat inflasi.

Baca Selengkapnya

Mendagri Tito Keluhkan Mayoritas Inflasi Provinsi Lampaui Angka Nasional

12 hari lalu

Mendagri Tito Keluhkan Mayoritas Inflasi Provinsi Lampaui Angka Nasional

Menteri TIto Karnavian meminta kepala daerah memerhatikan inflasi di daerahnya masing-masing.

Baca Selengkapnya

Kemendagri Dorong Implementasi Standar Pelayanan Minimal di Tingkat Pemda

13 hari lalu

Kemendagri Dorong Implementasi Standar Pelayanan Minimal di Tingkat Pemda

Kemendagri mendorong penerapan Standar Pelayanan Minimal (SPM) secara konsisten di semua tingkatan pemerintahan, terutama di lingkungan Pemda.

Baca Selengkapnya

Pesan DKPP kepada KPU dan Bawaslu Jelang Pilkada 2024 Serentak

20 hari lalu

Pesan DKPP kepada KPU dan Bawaslu Jelang Pilkada 2024 Serentak

KPU akan mendapatkan Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) untuk Pilkada 2024 dari Kemendagri pada 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mendagri Tito Karnavian Angkat Bicara soal Status Gus Muhdlor Jadi Tersangka

24 hari lalu

Mendagri Tito Karnavian Angkat Bicara soal Status Gus Muhdlor Jadi Tersangka

Gus Muhdlor telah ditetapkan menjadi tersangka oleh KPK pada 16 April 2024.

Baca Selengkapnya

Khofifah Jadi Satu-satunya Gubernur yang Dapat Satyalancana

24 hari lalu

Khofifah Jadi Satu-satunya Gubernur yang Dapat Satyalancana

Khofifah menjadi satu-satunya gubernur karena Jatim menjadi provinsi berkinerja terbaik berturut turut.

Baca Selengkapnya

Dukcapil DKI Jakarta Akan Nonaktifkan 92. 493 NIK Warga, Begini Cara Cek Status NIK Anda

29 hari lalu

Dukcapil DKI Jakarta Akan Nonaktifkan 92. 493 NIK Warga, Begini Cara Cek Status NIK Anda

Kepala Dinas Dukcapil DKI Jakarta mengajukan penonaktifan terhadap 92.493 NIK warga Jakarta ke Kemendagri pekan ini

Baca Selengkapnya

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

31 hari lalu

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Penjelasan Kemendagri soal Pejabatnya Jadi Saksi Prabowo-Gibran di Sidang MK

41 hari lalu

Penjelasan Kemendagri soal Pejabatnya Jadi Saksi Prabowo-Gibran di Sidang MK

Pada sidang pekan lalu, Gani membantah ada mobilisisasi atau pengerahan Pj. kepala daerah untuk memenangkan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

7 Poin RUU DKJ yang Disahkan di Sidang Paripurna DPR Hari Ini

52 hari lalu

7 Poin RUU DKJ yang Disahkan di Sidang Paripurna DPR Hari Ini

RUU DKJ yang telah disepakati terdiri dari 12 Bab dan 73 Pasal.

Baca Selengkapnya