Jokowi Sebut Fasilitas Kesehatan Sudah Siap Hadapi Lonjakan Kasus Covid-19

Jumat, 28 Januari 2022 18:26 WIB

Presiden Joko Widodo (tengah) bersama Gubernur Jawa Barat (kiri) menyapa warga di Pasar Sederhana, Bandung, Jawa Barat, Senin 17 Januari 2022. Presiden Joko Widodo memberikan paket sembako dan bantuan langsung tunai bagi pedagang pasar, pedagang kaki lima dan pedagang asongan di Pasar Sederhana. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

TEMPO.CO, Jakarta - Kasus harian Covid-19 kembali melonjak, yakni terkonfirmasi sebanyak 9.905 orang, pada Jumat, 28 Januari 2022. Angka tersebut naik 1.000 lebih dari hari sebelumnya, Kamis, dengan jumlah 8.077. Presiden Joko Wododo atau Jokowi menjelaskan bahwa kenaikan kasus tersebut diperkirakan akan berlangsung dalam beberapa minggu ke depan, apalagi dengan adanya varian baru Omicron.

Namun, kata dia, belajar dari lonjakan gelombang Omicron yang sudah terjadi di berbagai negara, pemerintah sudah melakukan banyak persiapan untuk menghadapinya.

“Perbaikan berbagai sarana dan prasarana fasilitas kesehatan. Tentu disesuaikan dengan karakter varian Omicorn yang berbeda dengan sebelumnya, dan membutuhkan penanganan yang berbeda pula,” ujar dia dalam konferensi pers virtual pada Jumat, 28 Januari 2022.

Ia mengatakan pemerintah telah menyediakan layanan telemedicine, melalui aplikasi layanan kesehatan. Dia menerangkan bahwa untuk pasien yang terinfeksi Omicron, tidak semuanya membutuhkan layanan kesehatan langsung.

“Karena gejalanya tidak membahayakan, yang paling penting adalah meminimalisir kontak, karena ini akan mencegah penyebaran yang lebih luas,” kata dia.

Advertising
Advertising

Selain itu, ketika hasil tes PCR positif tanpa gejala, Jokowi menyarankan agar melakukan isolasi mandiri selama lima hari. Sementara jika memiliki gejala berupa batuk, pilek atau gejala demam, dipersilahkan untuk menggunakan layanan telemedicine atau ke puskesmas dan dokter terdekat.

Sehingga, Jokowi melanjutkan, beban fasilitas kesehatan dari puskesmas sampai rumah sakit bisa berkurang dan tidak padat. Dia menyebutkan bahwa hal ini penting, agar tenaga kesehatan bisa lebih fokus menangani pasien dengan gejala berat, maupun pasien-pasien penyakit lain yang membutuhkan pelayanan intensif.

“Saya minta bapak, ibu, dan saudara sekalian, tetap tenang tidak panik, laksanakan selalu protokol kesehatan, kurangi aktivitas yang tidak perlu,” kata Jokowi.

Baca juga: Kasus Covid-19 Naik Akibat Omicron, Jokowi: Hindari Keramaian

Berita terkait

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

25 menit lalu

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

Jokowi merespons positif wacana Presidential Club yang digagas Presiden terpilih Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

50 menit lalu

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

Jokowi menegaskan susunan kabinet pada pemerintahan mendatang merupakan hak prerogatif Presiden Terpilih dalam hal ini Prabowo

Baca Selengkapnya

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

2 jam lalu

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

Kementerian PUPR bakal merelokasi merelokasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

2 jam lalu

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

Prabowo disebut akan membentuk Presidential Club yang menjadi wadah pertemuan mantan presiden.

Baca Selengkapnya

Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

4 jam lalu

Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Jokowi meminta pendataan penduduk terdampak erupsi Gunung Ruang dan persiapan tempat relokasi

Baca Selengkapnya

Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

5 jam lalu

Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menanggapi wacana pembentukan presidential club yang disampaikan juru bicara Prabowo

Baca Selengkapnya

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

5 jam lalu

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

Ketua DPP PSI, Andre Vincent Wenas, mengatakan nama Presiden Jokowi menjadi rebutan di luar PDIP. PSI pun mengklaim partainya adalah partai Jokowi.

Baca Selengkapnya

Kata Pengamat soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club: Kalo Tidak Perlu, Jangan

6 jam lalu

Kata Pengamat soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club: Kalo Tidak Perlu, Jangan

Menurut Ujang Komarudin, pembentukan Presidential Club oleh Prabowo Subianto harus dilihat berdasarkan kebutuhan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

8 jam lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

9 jam lalu

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

Setelah kalah melawan Irak, timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff untuk mengejar tiket berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya