Tentang Soe Hok Gie, Aktivis Mahasiswa Di Sebuah Zaman

Reporter

Tempo.co

Jumat, 17 Desember 2021 21:43 WIB

Soe Hok Gie. (net)

TEMPO.CO, Jakarta - Dari masa ke masa, Indonesia selalu memiliki pentolan seorang aktivis di setiap zamannya. Mulai dari Orde Lama hingga Orde Baru. Nama yang cukup mentereng di jajaran tersebut adalah Soe Hok Gie, aktivis keturunan Tionghoa yang bekuliah di Fakultas Sastra, Universitas Indonesia pada kurun waktu 1962-1969.

Soe Hok Gie yang menjadi ikon idealisme bagi banyak kalangan muda--khususnya mahasiswa--lahir pada pada 17 Desember 1942 di Jakarta. Gie merupakan putra dari pasangan Soe Lie Pit dan Nio Hoe An. Sejak kecil Gie sudah dekat dengan dunia sastra. Ia berkaca pada sang ayah yang merupakan seorang novelis dan kegemarannya menyambangi perpustakaan sejak kecil.

Gie sempat bersekolah di SMA Kolese Kanisius dan melanjutkannya di jurusan sejarah, Fakultas Sastra, Universitas Indonesia. Selama berkuliah Gie menjadi mahasiswa yang kritis dengan kritik-kritik tajam yang dilayangkannya kepada pemerintah Orde Lama maupun Orde Baru. Tidak hanya itu, ia juga kerap mengkritik kawan-kakawan mahasiswanya yang duduk di parlemen.

“Bergabunglah dengan partai politik kalau mau berpolitik, jangan mencatut nama mahasiswa,” ujar Gie dalam suatu artikel berjudul “Setelah Tiga Tahun” yang termaktub dalam kumpulan tulisannya berjudul Zaman Peralihan. Kegeramnnya terhadap hal tersebut, ia juga pernah mengirimkan seperangkat alat kosmetik kepada kawan-kawannya yang duduk di Dewan Perwakilan Rakyat Gotong Royong (DPRGR). Gie memberikan pesan yang bernada satire kepada kawan-kawannya agar “para wakil mahasiswa yang tak kenal menyerah dan tak mengenal kompromi” bisa tampil lebih cantik lagi di muka penguasa.

Tidak hanya mengkritik situasi politik di Indonesia pada masa Orde Lama yang menjalar ke kampus-kampus. Gie juga ikut mengkritik sistem pemerintahan Orde Baru ketika terjadi pembantaian massal anggota Partai Komunis Indonesia (PKI). Ini juga termasuk di dalam keresahan Gie yang ia tuangkan dalam catatan dan menjadi buku Catatan Seorang Demonstran dan Zaman Peralihan.

Terkait hal ini peneliti asal Cornell University sekaligus sahabatnya, Ben Anderson mengungpkan bahwa Soe Hok Gie juga mengkritik kebungkaman para tokoh intelektual asal Indonesia ketika terjadi pembantaian massal yang terjadi pada saat itu.

Menukil Majalah Tempo edisi 10 Oktober 2016, "Saya ingat hanya seorang kolega muda yang begitu saya rindukan, Soe Hok Gie, memiliki keberanian itu, sejak 1967, untuk berbicara masalah ini," ujar Ben Anderson dalam kuliah umum di Jakarta, 4 Maret 1999.

GERIN RIO PRANATA

Baca: Soe Hok Gie Embuskan Napas Terakhirnya di Gunung Semeru 52 Tahun Lalu

Advertising
Advertising

Berita terkait

Kecam Kekerasan dan Diskriminasi Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang, YLBHI Desak Aparat Usut Tuntas dan Penuhi Hak Korban

3 jam lalu

Kecam Kekerasan dan Diskriminasi Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang, YLBHI Desak Aparat Usut Tuntas dan Penuhi Hak Korban

YLBHI dan LBH Jakarta mengecam diskriminasi dan kekerasan oleh kelompok intoleran kepada sejumlah Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang.

Baca Selengkapnya

Prihatin Kekerasan Terhadap Mahasiswa Universitas Pamulang yang Menggelar Doa Rosario, Dirjen HAM: Perlu Dialog

3 jam lalu

Prihatin Kekerasan Terhadap Mahasiswa Universitas Pamulang yang Menggelar Doa Rosario, Dirjen HAM: Perlu Dialog

Menurutnya, kasus kekerasan seperti yang dialami mahasiswa Universitas Pamulang tidak boleh terjadi di Indonesia yang menjunjung tinggi pancasila.

Baca Selengkapnya

Peran Ketua RT dan 3 Warga Tersangka Pembubaran Ibadah Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang

5 jam lalu

Peran Ketua RT dan 3 Warga Tersangka Pembubaran Ibadah Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang

Warga Kampung Poncol, Kecamatan Setu, Tangerang Selatan membubarkan ibadah rosario sejumlah mahasiswa Katolik Universitas Pamulang

Baca Selengkapnya

Unair Buka 1.200 Kuota Penerima KIP Kuliah 2024

9 jam lalu

Unair Buka 1.200 Kuota Penerima KIP Kuliah 2024

Unair menerima kuota KIP Kuliah sebanyak 660 mahasiswa pada 2023.

Baca Selengkapnya

4 Warga jadi Tersangka di Kasus Pembubaran Ibadah Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang

10 jam lalu

4 Warga jadi Tersangka di Kasus Pembubaran Ibadah Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang

Mahasiswa Universitas Pamulang yang sedang beribadah membaca doa rosario dibubarkan dan dianiaya warga

Baca Selengkapnya

Kemendikbud: Mahasiswa Penerima KIP Kuliah Harus Punya Keinginan Maju

11 jam lalu

Kemendikbud: Mahasiswa Penerima KIP Kuliah Harus Punya Keinginan Maju

Kemendikbud mendorong penerima KIP Kuliah untuk maju dan berkembang.

Baca Selengkapnya

SETARA Institute: Pengeroyokan Mahasiswa Katolik di Pamulang Wujud Lemahnya Ekosistem Toleransi

11 jam lalu

SETARA Institute: Pengeroyokan Mahasiswa Katolik di Pamulang Wujud Lemahnya Ekosistem Toleransi

Warga Kampung Poncol, Setu, Tangerang Selatan (Tangsel) membubarkan mahasiswa Universitas Pamulang yang sedang beribadah doa rosario

Baca Selengkapnya

Warga Tangsel Tepis Pembubaran Mahasiswa UNPAM karena Ibadah Doa Rosario

11 jam lalu

Warga Tangsel Tepis Pembubaran Mahasiswa UNPAM karena Ibadah Doa Rosario

Warga Tangsel mengklaim pembubaran terhadap mahasiswa Universitas Pamulang (UNPAM) tidak terkait dengan ibadah doa rosario yang sedang berlangsung

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Farmasi Unair Raih Juara Pertama Kompetisi Internasional Se-Asia Pasifik

12 jam lalu

Mahasiswa Farmasi Unair Raih Juara Pertama Kompetisi Internasional Se-Asia Pasifik

Keempat mahasiswa Unair itu diumumkan menjadi juara pertama dalam kompetisi Industrial Skills Event (ISE).

Baca Selengkapnya

Kronologi Warga Bubarkan Mahasiswa Katolik saat Ibadah Doa Rosario di Tangsel

13 jam lalu

Kronologi Warga Bubarkan Mahasiswa Katolik saat Ibadah Doa Rosario di Tangsel

Acara pembacaan doa rosario oleh sekelompok mahasiswa Universitas Pamulang (UNPAM) dibubarkan paksa sejumlah warga di Tangsel

Baca Selengkapnya