LTMPT Sebut Ada 313 Peserta Didiskualifikasi saat Ujian SBMPTN 2021

Reporter

Friski Riana

Senin, 14 Juni 2021 13:17 WIB

Suasana Ujian Tulis Berbasis Komputer untuk Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK SBMPTN) 2021 di Kampus Universitas Negeri Yogyakarta. Ratusan peserta dilaporkan tak hadir dalam pelaksanaan UTBK di kampus itu. (dok humas UNY)

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi Moh. Nasih mengatakan sebanyak 313 peserta didiskualifikasi saat mengikuti ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SBMPTN 2021.

“Mereka yang tidak sesuai aturan harus kita diskualifikasi, berikan sanksi sejumlah 313 peserta,” kata Ketua LTMPT Nasih dalam konferensi pers, Senin, 14 Juni 2021.

Nasih merinci, sebanyak 122 peserta menggunakan foto yang tidak sesuai peraturan yang ada. Misalnya menggunakan swafoto, foto keluarga, foto yang difoto, foto yang sedang berpacaran, maupun makan bareng.

Meski begitu, jumlah peserta yang menggunakan foto yang tidak sesuai pada ujian SBMPTN tahun ini menurun drastis dari tahun lalu yang jumlahnya mencapai ribuan. “Tahun berikutnya mohon tidak main-main,” ujar Nasih.

Sementara itu, sebanyak 191 peserta didiskualifikasi karena curang, seperti mencontek, berbicara dengan peserta sebelahnya, dan membawa alat komunikasi. “Ini warning bahwa kami tentu akan menindaktegas dan memberi hukuman untuk tiap pelanggaran yang dilakukan peserta,” katanya.

Advertising
Advertising

Sebanyak 732.704 peserta eligible SBMPTN tahun ini merebutkan 197.657 kursi. Berdasarkan kelompok pilihan program studi, jumlah siswa eligible yang mendaftar saintek adalah 320.361 peserta. Sementara siswa eligible yang mendaftar soshum sebanyak 355.759, dan yang memilih campuran (saintek/soshum) sebanyak 56.584 peserta.

Hasil SBMPTN tahun ini akan diumumkan, pada Senin sore ini, pukul 15.00 WIB. Peserta dapat mengakses hasilnya di laman https://pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id/ dan 29 laman mirror perguruan tinggi negeri (PTN).

FRISKI RIANA

Baca: Peserta Diimbau Tidak Buru-buru Mengakses Pengumuman SBMPTN, Ini Alasannya

Berita terkait

Polisi Philadelphia Tolak Permintaan Kampus UPenn untuk Serbu Demo Dukung Palestina

1 jam lalu

Polisi Philadelphia Tolak Permintaan Kampus UPenn untuk Serbu Demo Dukung Palestina

Kepolisian Philadelphia menolak permintaan Universitas Pennsylvania untuk membubarkan paksa perkemahan mahasiswa pendukung demo Palestina

Baca Selengkapnya

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

10 jam lalu

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

Universitas Sciences Po di Paris menolak tuntutan mahasiswa untuk memutus hubungan dengan universitas-universitas Israel.

Baca Selengkapnya

Menteri Nadiem: Unair PTN Terbaik Pertama Sebagai Badan Hukum

23 jam lalu

Menteri Nadiem: Unair PTN Terbaik Pertama Sebagai Badan Hukum

Universitas Airlangga (Unair) meraih penghargaan terbaik pertama kategori Perguruan Tinggi Negeri Sebagai Badan Hukum dari Mendikbud-Ristek.

Baca Selengkapnya

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

23 jam lalu

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.

Baca Selengkapnya

8 Kampus Swasta yang Menyediakan Beasiswa Pakai Skor UTBK SNBT

4 hari lalu

8 Kampus Swasta yang Menyediakan Beasiswa Pakai Skor UTBK SNBT

Gagal UTBK SNBT 2024? Manfaatkan skor UTBK di kampus swasta berikut ini.

Baca Selengkapnya

USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

6 hari lalu

USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

Program USAID ini untuk mempertemukan pimpinan universitas, mitra industri, dan pejabat pemerintah

Baca Selengkapnya

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

7 hari lalu

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Mau Kuliah di Fakultas Hukum, Apa yang Sebaiknya Disiapkan?

8 hari lalu

Mau Kuliah di Fakultas Hukum, Apa yang Sebaiknya Disiapkan?

Berminat menjadi sarjana hukum, tentu saja harus kuliah di fakultas hukum. Berikut yang perlu disiapkan calon mahasiswa hukum.

Baca Selengkapnya

Apa itu Program Fast Track di Perguruan Tinggi? Ini Syarat dan Keuntungannya

16 hari lalu

Apa itu Program Fast Track di Perguruan Tinggi? Ini Syarat dan Keuntungannya

Mengenal program fast track di perguruan tinggi untuk mahasiswa S1 langsung ke S2, atau S2 ke S3

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Seleksi Mandiri UGM 2024 Dibuka Hari Ini, Cek Syarat, Biaya, dan Jadwalnya

16 hari lalu

Pendaftaran Seleksi Mandiri UGM 2024 Dibuka Hari Ini, Cek Syarat, Biaya, dan Jadwalnya

Pendaftaran calon peserta seleksi mandiri UM CBT UGM dibuka mulai 17 April hingga 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya