Tengku Zulkarnain Meninggal, Yusuf Mansur: Beliau Sering Menasehati Saya

Senin, 10 Mei 2021 23:24 WIB

Ustad Yusuf Mansur. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Pendakwah Yusuf Mansur menyampaikan rasa duka cita atas meninggalnya mantan pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tengku Zulkarnain atau Tengku Zul. Dia mengatakan sejak lama sudah memposisikan diri sebagai anak, murid dan santri Tengku Zul.

Dalam gonjang-ganjing apapun yang terjadi, Yusuf Mansur tetap saling berkabar melalui Whatsapp dengan Teungku Zul. "Alhamdulillah beliau juga sering menasehati saya dengan cara japri-japri, tidak di muka umum kalau beliau merasa ada perbedaan pendapat. Itu yang merasa saya belajar banyak dari sisi lain beliau," kata Yusuf dalam rekaman suara yang diterima Tempo, Senin, 10 Mei 2021.

Dia menilai Tengku Zul orang yang istiqomah juga di Al-quran, tanpa gembar gembor, di mana pesantrennya merupakan pesantren quran. Yusuf berharap anak-anaknya semua bisa lebih dari Tengku Zul di dunia dan akhirat.

Pada kesempatan itu, Yusuf juga mengajak para muslimin dan muslimat, untuk mendoakan dan memaafkan Tengku Zul bila selama hidup ada perbedaaan pendapat, pandangan, dan pikiran.

"Tetap kita maafin dan kita terus minta maaf kepada beliau lewat Allah. Mudah-mudahan Allah menyampaikan salam bahwa kita minta maaf bila ada salah-salah kata, apalagi ini bulan Ramadan kita biasa berzikir," ujarnya.

Dia berharap Allah mewafatkan Tengku Zul dalam keadaan khusnul qotimah, mengingat wafatnya di bulan Ramadan.

Yusuf Mansur juga mendoakan komedian, Sapri Pantun yang meninggal hari ini.

Tengku Zul meninggal dunia di Rumah Sakit Tabrani, Pekabaru, Riau, Senin 10 Mei 2021 dalam perawatan selama beberapa hari karena COVID-19. Sedangkan komedian Sapri Pantun meninggal pada Senin malam, 10 Mei 2021 dalam usia 49 tahun.

HENDARTYO HANGGI

Baca: Tengku Zulkarnain Meninggal, Wakil Ketum MUI Minta Masyarakat Memaafkannya

Berita terkait

Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

3 hari lalu

Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

Epidemiolog menilai penarikan stok vaksin AstraZeneca dari pasar global tak berpengaruh terhadap penanganan Covid-19 saat ini.

Baca Selengkapnya

Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

3 hari lalu

Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Pengecekan status dan jenis vaksin Covid-19 bisa dicek melalui aplikasi SatuSehat

Baca Selengkapnya

Bukan Akibat Efek Samping, Ini Kata AstraZeneca yang Tarik Stok Vaksin Covidnya di Dunia

3 hari lalu

Bukan Akibat Efek Samping, Ini Kata AstraZeneca yang Tarik Stok Vaksin Covidnya di Dunia

Perusahaan farmasi AstraZeneca telah memutuskan menarik stok vaksin Vaxzefria dari seluruh dunia. Waktunya bareng dengan sidang gugatan.

Baca Selengkapnya

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

7 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

9 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

9 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

10 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

10 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

10 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

10 hari lalu

Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

Seorang pelapor yang menuduh pemasok Boeing mengabaikan cacat produksi 737 MAX telah meninggal dunia

Baca Selengkapnya