Deretan Kepala Daerah yang Ikut Vaksinasi Covid-19, Ada Ganjar Pranowo

Reporter

Tempo.co

Jumat, 15 Januari 2021 05:30 WIB

Petugas kesehatan menyuntikan vaksin COVID-19 Sinovac kepada Gubernur Bali I Wayan Koster saat dimulainya gerakan vaksinasi di Rumah Sakit Bali Mandara, Sanur, Bali, Kamis 14 Januari 2021. Bali mendapatkan jatah 31 ribu dosis vaksin Sinovac yang diperuntukan bagi tenaga kesehatan pada tahap pertama vaksinasi nasional. Johannes P. Christo

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah kepala daerah mengikuti vaksinasi Covid-19 usai Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Namun tidak semua kepala daerah disuntik vaksin Covid-19 karena faktor usia dan pernah positif Covid-19 sebelumnya.

Tempo merangkum kepala daerah yang mengikuti vaksinasi Covid-19 dan berikut diantaranya:

Gubernur H Sahbirin Noor mengawali vaksinasi Covid-19 di Kalimantan Selatan. Dia menjadi orang pertama disuntik vaksin kemarin. "Alhamdulilah saya baru saja disuntik vaksin. Saatnya Kalimantan Selatan menggelorakan vaksinasi untuk kekebalan tubuh terhadap Covid-19," ujar Sahbirin.

Sahbirin mengatakan tidak ada efek samping apapun setelah disuntik vaksin Covid-19. "Rasanya sama seperti vaksin sebelum kita berangkat haji," ujar Sahbirin saat wawancara wartawan, Kamis, 14 Januari 2020.

Kemudian Gubernur Nusa Tenggara Barat H Zulkieflimansyah yang menjalani suntik perdana vaksin Covid-19 kemarin. Dia berharap masyarakat yakin akan keamanan dan kehalalal vaksin.

Lalu ada Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru yang menjadi orang pertama yang mendapat suntikan vaksin Covid-19 di provinsi itu. Penyuntikan vaksin buatan perusahaan asal Cina, Sinovac, dilakukan di Puskesmas Gandus, Jalan TP Husin Damar Jaya Sungai Tenang, Kelurahan Pulokerto, Kecamatan Gandus, Kota Palembang sekitar pukul 10.00 WIB. “Vaksinasi berjalan baik. Saya bersama Forkompida (forum koordinasi pimpinan daerah) baru saja selesai vaksin,” katanya.

<!--more-->

Berikutnya Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi menerima suntikan vaksin Covid-19. Ia menjadi orang pertama di Sumut yang divaksinasi Covid-19. Edy menerima vaksin sekitar pukul 10:30 WIB di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur Sumatra Utara.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menjadi orang pertama di Jawa Tengah yang mendapatkan suntikan vaksin Covid-19. Ganjar menjadi yang pertama divaksinasi diantara rombongan yang hadir. Proses yang begitu cepat dan hanya beberapa detik saja, membuat Ganjar seperti tak merasakan apa-apa. Ekspresinya datar, bahkan selalu melempar senyum kepada petugas vaksinasi.

Usai penyuntikan vaksin, Ganjar mengatakan tidak merasakan apa-apa. Rasanya seperti digigit semut. "Tidak apa-apa, biasa saja. Rasanya seperti dicokot semut, jadi masyarakat nggak usah takut," kata Ganjar.

Terakhir ada Gubernur Bali Wayan Koster disuntik vaksin Covid-19 di Rumah Sakit Bali Mandara (RSBM), di Denpasar, Bali. Program vaksinasi ini dilakukan pejabat untuk memberikan contoh kepada masyarakat agar menjalani vaksinasi.

Gubernur Koster mengaku sedikit tegang sebelum menjalani vaksinasi Covid-19. "Saya sendiri terus terang dari kemarin malam memang agak ngeri-ngeri sedap. Agak tegang," kata Koster.

HENDARTYO HANGGI

Berita terkait

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

1 jam lalu

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

Presiden Joko Widodo atau Jokowi berharap Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2025 sesuai dengan program pembangunan yang telah direncanakan

Baca Selengkapnya

Jokowi Curhat Alat Kesehatan di Daerah Tersedia, tapi Minim Dokter Spesialis

1 jam lalu

Jokowi Curhat Alat Kesehatan di Daerah Tersedia, tapi Minim Dokter Spesialis

Presiden Jokowi menyayangkan daerah kepulauan maupun daerah terpencil dia tak menemukan tenaga dokter spesialis.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Ingatkan Potensi Separatisme Akibat Konflik Tambang, Minta Jokowi Diadili

1 jam lalu

Faisal Basri Ingatkan Potensi Separatisme Akibat Konflik Tambang, Minta Jokowi Diadili

Faisal Basri menyinggung soal opsi mekanisme peradilan melalui Mahkamah Militer Luar Biasa (Mahmillub) untuk menjerat Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap 2 Faktor Ekonomi yang Bikin Semua Negara Ketakutan

2 jam lalu

Jokowi Ungkap 2 Faktor Ekonomi yang Bikin Semua Negara Ketakutan

Presiden Jokowi meminta Indonesia menyiapkan fondasi yang kuat untuk pembangunan masa depan.

Baca Selengkapnya

Ditunggu Setengah Jam untuk Wawancara Cegat, Jokowi: Besok Aja

2 jam lalu

Ditunggu Setengah Jam untuk Wawancara Cegat, Jokowi: Besok Aja

Presiden Jokowi nge-prank jurnalis yang sudah menuggu sekitar setengah jam untuk sesi wawancara cegat atau doorstop.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

3 jam lalu

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

Jokowi mengatakan kemampuan produksi dokter spesialis Indonesia hanya 2.700 per tahun.

Baca Selengkapnya

Dirut PLN Paparkan Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik

4 jam lalu

Dirut PLN Paparkan Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik

PLN mendukung pengembangan ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) di tanah air

Baca Selengkapnya

Jokowi Luncurkan 6 Program Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

5 jam lalu

Jokowi Luncurkan 6 Program Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

Presiden Jokowi menyoroti pentingnya infrastruktur kesehatan negara dalam jangka panjang.

Baca Selengkapnya

Jokowi Disebut Ajukan Budi Gunawan Masuk Kabinet Prabowo

6 jam lalu

Jokowi Disebut Ajukan Budi Gunawan Masuk Kabinet Prabowo

Pengajuan nama Budi Gunawan oleh Jokowi, kata narasumber yang sama, bertujuan untuk meluluhkan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarnoputri.

Baca Selengkapnya

Luhut Minta Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan, Siapa yang Dimaksud?

7 jam lalu

Luhut Minta Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan, Siapa yang Dimaksud?

Luhut menyebut istilah toxic saat berpesan kepada Prabowo Subianto tentang pemerintahan mendatang. Siapa yang dimaksud Luhut?

Baca Selengkapnya