Jadi Menparekraf, Sandiaga Diminta Jokowi Siapkan 5 Destinasi Super Prioritas

Selasa, 22 Desember 2020 21:02 WIB

Presiden Joko Widodo atau Jokowi merombak (reshuffle) jajaran menteri di Kabinet Indonesia Maju pada hari ini, Selasa, 22 Desember 2020. Ada beberapa wajah baru dalam Kabinet Indonesia Maju, salah satunya yakni Sandiaga Uno yang menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Foto/Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Politikus Partai Gerindra Sandiaga Uno mengungkapkan pesan Presiden Joko Widodo terkait penunjukannya sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf). Menurut Sandiaga, Jokowi meminta dirinya memastikan proyek lima destinasi wisata super prioritas.

"Arahan Bapak Presiden adalah untuk memastikan lima destinasi super prioritas yang sudah ditunjuk oleh pemerintah bergegas," kata Sandiaga melalui pesan suara kepada wartawan, Selasa, 22 Desember 2020.

Lima destinasi super prioritas itu ialah Danau Toba, Likupang, Borobudur, Mandalika, dan Labuan Bajo. Lima destinasi super prioritas ini bagian dari proyek 10 Bali baru yang dicanangkan pemerintahan Jokowi.

Sandiaga mengatakan, persiapan itu mencakup infrastruktur hingga aspek seni budaya, termasuk kostum dan pernak-pernik yang berkaitan dengan tempat wisata tersebut. Tujuannya, kata dia, adalah agar lima tempat wisata super prioritas itu menjadi destinasi unggulan pascapandemi Covid-19.

Sandiaga mengatakan Jokowi juga meminta agar ada kalender kegiatan alias calendar of events di setiap destinasi, khususnya di lima tempat prioritas itu. Kalender itu mencakup kegiatan berskala kecil, mingguan, bulanan, hingga even tahunan berskala dunia.

Advertising
Advertising

"Event skala dunia ini yang diharapkan menjadi big bang," kata mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini.

Sandiaga juga membeberkan pesan Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Menurut dia, Ma'ruf berpesan agar aspek kesehatan dan keselamatan di tengah pandemi Covid-19 menjadi aspek prioritas di destinasi wisata. Ma'ruf meminta sertifikat CHSE untuk pariwisata dilanjutkan secara strategis dan komprehensif.

Ma'ruf, dia melanjutkan, juga menginginkan ekonomi kreatif menjadi lokomotif penciptaan lapangan kerja. Seperti sektor kuliner, fashion, dan kriya. Sandiaga pun diminta memperhatikan destinasi wisata religi dan wisata halal.

"Untuk menggairahkan sektor pariwisata yang diharapkan bukan hanya bertahan, tapi juga menangkap peluang menjadi pemenang," ujar dia.

Sandiaga mengatakan menjadi Menteri Parekraf adalah tugas yang sangat berat dan penuh tantangan terutama di masa pandemi Covid-19. Ia merujuk pada data Badan Pusat Statistik dan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional bahwa ada lebih dari 12 juta orang di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang terancam.

"Bapak Presiden menekankan bahwa kita fokus satu tahun ke depan bekerja keras untuk memastikan sektor yang banyak menyerap lapangan kerja dan menggerakkan bangkitnya ekonomi kreatif ini bisa tertangani dan dikelola lebih baik lagi," kata Sandiaga.

Berita terkait

Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

4 hari lalu

Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

Jika dikenakan Rp1 ribu saja per penumpang pesawat untuk Dana Abadi pariwisata, pemerintah bisa mengantongi Rp80 miliar setahun.

Baca Selengkapnya

Massa Demo Sengketa Pilpres 2024 Hajar Seorang Pria Diduga Copet Ponsel

4 hari lalu

Massa Demo Sengketa Pilpres 2024 Hajar Seorang Pria Diduga Copet Ponsel

Pria diduga copet itu nyaris ditelanjangi massa demo sengketa Pilpres 2024, namun berhasil diamankan polisi dan petugas keamanan.

Baca Selengkapnya

Pendemo Sengketa Pilres 2024 Terobos Halaman Kantor Kemenparekraf agar Bisa Salat Duhur

5 hari lalu

Pendemo Sengketa Pilres 2024 Terobos Halaman Kantor Kemenparekraf agar Bisa Salat Duhur

Terobos kantor Kemenparekraf, massa yang demo berharap bisa salat duhur.

Baca Selengkapnya

Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

10 hari lalu

Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

Kemenparekraf angkat bicara soal video viral perusakan pohon sakura oleh WNI.

Baca Selengkapnya

Deretan Destinasi Wisata Terfavorit di 3 Provinsi Selama Libur Lebaran, Apa Saja?

10 hari lalu

Deretan Destinasi Wisata Terfavorit di 3 Provinsi Selama Libur Lebaran, Apa Saja?

Kemenparekraf mengungkap destinasi wisata favorit selama libur lebaran.

Baca Selengkapnya

Pengeluaran Wisatawan Capai Rp 2,73 Juta dan Picu Perputaran Rp 369,8 Triliun Selama Libur Lebaran

10 hari lalu

Pengeluaran Wisatawan Capai Rp 2,73 Juta dan Picu Perputaran Rp 369,8 Triliun Selama Libur Lebaran

Wisatawan yang melakukan one day trip menghabiskan sekitar Rp 904 ribu.

Baca Selengkapnya

Pantai Menganti Jadi Destinasi Wisata Baru Terfavorit, Alternatif Parangtritis dan Pangandaran

10 hari lalu

Pantai Menganti Jadi Destinasi Wisata Baru Terfavorit, Alternatif Parangtritis dan Pangandaran

Kemenparekraf mengungkap Pantai Menganti menjadi destinasi wisata baru yang ramai pengunjung selama musim libur lebaran.

Baca Selengkapnya

Sembilan Destinasi Wisata Terfavorit Selama Lebaran, Malioboro sampai Bromo

10 hari lalu

Sembilan Destinasi Wisata Terfavorit Selama Lebaran, Malioboro sampai Bromo

Kemenparekraf mengungkap sejumlah destinasi wisata yang menjadi tujuan utama wisatawan selama libur Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Sandiaga di Hari Lebaran 2024, dari Salat Id, Temui Orang Tua hingga Hadir di Istana

16 hari lalu

Cerita Sandiaga di Hari Lebaran 2024, dari Salat Id, Temui Orang Tua hingga Hadir di Istana

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno membagikan momen lebarannya di akun Instagram pribadi @sandiuno.

Baca Selengkapnya

Menjelang Akhir Masa Jabatan, Sandiaga Uno Akan Berbicara di Sidang Umum PBB

18 hari lalu

Menjelang Akhir Masa Jabatan, Sandiaga Uno Akan Berbicara di Sidang Umum PBB

Pada lebaran kedua, Sandiaga Uno akan bertolak ke New York City untuk berbicara di sidang umum PBB membahas transformasi pariwista Indonesia.

Baca Selengkapnya