Biaya Kampanye Gibran Habis Rp 3,2 Miliar, Rivalnya Bagyo Cuma Rp 110 Juta

Senin, 7 Desember 2020 20:01 WIB

Ketua KPU Kota Surakarta Nurul Sutarti saat mengeceka logistik surat suara untuk persiapan Pilkada 2020, di Kantor KPU Surakarta, Sabtu 21 November 2020. ANTARA/Bambang Dwi Marwoto

TEMPO.CO, Surakarta - Pasangan Gibran Rakabuming Raka - Teguh Prakosa telah menghabiskan Rp 3.215.119.818 selama masa kampanye dalam Pilkada Solo. Sedangkan rivalnya, Bagyo Wahyono - FX Suparjo hanya membelanjakan Rp110.217.386 untuk kampanyenya.

Dana kampanye tersebut tercatat dalam Laporan Penerimaan Sumbangan Dana Kampanye (LPSDK) yang diserahkan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Solo. “Rekening khusus dana kampanye telah ditutup saat hari terakhir masa kampanye Sabtu kemarin,” kata Ketua KPU Kota Solo Nurul Sutarti, Senin 7 Desember 2020.

Dalam laporan tersebut, pasangan Gibran - Teguh memiliki dana kampanye sebesar Rp3.215.436.500. Sementara itu total dana kampanye yang dibelanjakan saat masa kampanye selama 71 hari sebesar Rp3.215.119.818.

Sedangkan rivalnya, Bagyo-Suparjo memiliki dana kampanye yang jauh di bawahnya. Mereka hanya memiliki dana senilai Rp 153.475.000 di rekeningnya. Sedangkan pengeluaran dana kampanyenya adalah Rp110.217.386. “Setelah ini kami akan menunjuk akuntan publik untuk melakukan audit,” kata Nurul.

Dia menyebut kedua pasang calon telah menyerahkan laporan tersebut tepat waktu. “Batas terakhirnya Ahad kemarin pukul 18.00 WIB,” katanya. Pasangan Gibran-Teguh menyerahkan laporan itu pada tengah hari. Sedangkan Bagyo-Suparjo menyerahkannya beberapa menit sebelum batas akhir ditutup.

Advertising
Advertising

Ketua Tim Pemenangan Gibran - Teguh, Putut Gunawan menyebut bahwa terbatasnya kegiatan kampanye selama pandemi tidak membuat beaya kampanye menjadi lebih murah. “Model kampanye daring juga memakan beaya yang cukup besar,” katanya.

Mereka membutuhkan perangkat yang memadai agar kegiatan kampanye daring bisa berjalan lancar. “Tarif sewa server untuk pertemuan daring yang bisa digunakan untuk ribuan pengguna juga tidak murah,” katanya. Menurutnya, kegiatannya dalam kampanye di masa pandemi merupakan salah satu pengalaman yang cukup berat.

AHMAD RAFIQ

Berita terkait

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, KPU Bilang Harusnya Ada Putusan Bawaslu Dulu

1 jam lalu

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, KPU Bilang Harusnya Ada Putusan Bawaslu Dulu

PDIP menggugat KPU ke Pengadilan Tata Usaha Negara atau PTUN Cakung, Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya

Yusril dan Gibran Saksikan Wayang Kulit, Angkat Lakon Semar Kembar Sembodro Larung

5 jam lalu

Yusril dan Gibran Saksikan Wayang Kulit, Angkat Lakon Semar Kembar Sembodro Larung

Pertunjukan wayang dengan lakon Semar Kembar Sembodro Larung itu dibawakan Dalang Ki Warseno Slenk. Mengangkat kisah Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

6 jam lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

23 jam lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Halalbihalal PKS, Prabowo dan Gibran Tak Hadir

1 hari lalu

Halalbihalal PKS, Prabowo dan Gibran Tak Hadir

PKS menggelar halalbihalal di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan pada Sabtu, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Deretan Komentar Mengenai Kabinet Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Deretan Komentar Mengenai Kabinet Prabowo-Gibran

Wakil Ketua Umum Golkar Ahmad Doli Kurnia berharap partai berlambang beringin ini mendapat tempat dalam kabinet Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

Proyek IKN Tetap Jadi Prioritas Prabowo-Gibran, TKN Pastikan 8 Program Unggulan Masuk RAPBN 2025

1 hari lalu

Proyek IKN Tetap Jadi Prioritas Prabowo-Gibran, TKN Pastikan 8 Program Unggulan Masuk RAPBN 2025

Proyek Ibu Kota Nusantara atau IKN tetap menjadi prioritas dalam RAPBN 2025 ketika pemerintahan Prabowo-Gibran resmi berjalan.

Baca Selengkapnya

Gibran Dorong Program CSR Lebih Banyak Diarahkan ke Sekolah-Sekolah

1 hari lalu

Gibran Dorong Program CSR Lebih Banyak Diarahkan ke Sekolah-Sekolah

Gibran mengatakan para penerima sepatu gratis itu sebagian besar memang penerima program Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta.

Baca Selengkapnya

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

1 hari lalu

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

Komisi II DPR telah mengusulkan revisi UU Pemilu dan UU Pilkada sejak awal masa bakti 2019.

Baca Selengkapnya

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

1 hari lalu

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

Rencana pembukaan lahan 1 juta hektar untuk padi Cina di Kalimantan menuai pro dan kontra. Cara mendaftar menjadi penerima subsidi LPG 3 kilogram.

Baca Selengkapnya