Listrik di DPR Padam, Baleg Bahas RUU Cipta Kerja di Hotel Novotel

Senin, 28 September 2020 19:30 WIB

Ilustrasi Rapat DPR. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Azis Syamsuddin mengatakan Badan Legislasi yang menggelar rapat RUU Cipta Kerja di Hotel Novotel, Serpong, Tangerang Selatan sudah mendapatkan persetujuan dari pimpinan. Ia menyebut rapat omnibus law itu terpaksa digelar di luar karena ada masalah listrik di Gedung DPR.

"Kemarin karena listrik ada masalah di DPR, dari Baleg mengajukan persetujuan dan disepakati di rapat pimpinan dan badan musyawarah. Karena kendala listrik," katanya, di Kompleks Parlemen, Senayan, Senin, 28 September 2020.

Menurut politikus Partai Golkar itu, meski melakukan di luar Gedung DPR, rapat pembahasan RUU Cipta Kerja oleh Baleg berjalan normal dan terbuka bagi publik. "Teman-teman bisa lihat apakah sesuai mekanisme? Dari pimpinan dapat laporan sudah sesuai tata tertib yang berlaku," ucap dia.

Wakil Ketua Baleg, Achmad Baidowi, mengatakan mendapat surat pemberitahuan dari Sekretariat Jenderal DPR RI jika akan ada pemadaman listrik pada Sabtu-Ahad kemarin. Oleh sebab itu, Baleg meminta izin kepada pimpinan untuk menggelar rapat di luar Kompleks Parlemen di Senayan. "Sesuai tata tertib dan itu diizinkan, sah," tuturnya.

Selain itu, kata dia, Baleg juga sudah meminta izin kepada pimpinan DPR untuk menggelar rapat omnibus law tersebut pada hari libur. "Jadi gak ada prosedur yang kami langkahi," kata politikus PPP itu.

Advertising
Advertising

Baidowi berujar yang penting adalah pihaknya menggelar rapat pembahasan RUU Cipta Kerja secara terbuka. Publik bisa memantaunya lewat siaran langsung di akun media sosial DPR atau melalui TV Parlemen.

AHMAD FAIZ

Berita terkait

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

12 jam lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

12 jam lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

13 jam lalu

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

KPU sebelumnya tidak menghadiri undangan rapat Komisi II DPR karena bertepatan dengan masa agenda sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

1 hari lalu

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

Amnesty mendesak DPR dan pemerintah membuat peraturan ketat terhadap spyware yang sangat invasif dan dipakai untuk melanggar HAM

Baca Selengkapnya

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

2 hari lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya

May Day, Buruh di Yogyakarta Tuntut Kenaikan UMP Minimal 15 Persen

3 hari lalu

May Day, Buruh di Yogyakarta Tuntut Kenaikan UMP Minimal 15 Persen

Kelompok Majelis Pekerja Buruh Indonesia (MPBI) Yogyakarta menggelar aksi memperingati hari buruh atau May Day dengan menyampaikan 16 tuntutan

Baca Selengkapnya

Tanggapi Ucapan Hari Buruh dari Prabowo, Partai Buruh Bilang Begini

3 hari lalu

Tanggapi Ucapan Hari Buruh dari Prabowo, Partai Buruh Bilang Begini

Partai Buruh menanggapi ucapan Hari Buruh 2024 yang disampaikan Presiden terpilih Prabowo Subianto pada Rabu, 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

3 hari lalu

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyakini partainya masuk ke Senayan pada pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya

Bendera One Piece Berkibar di Tengah Aksi May Day

3 hari lalu

Bendera One Piece Berkibar di Tengah Aksi May Day

Bendera bajak laut topi jerami yang populer lewat serial 'One Piece' berkibar di tengah aksi memperingati Hari Buruh Internasional alias May Day.

Baca Selengkapnya

Said Iqbal Ungkap Dua Tuntutan Buruh Saat May Day

3 hari lalu

Said Iqbal Ungkap Dua Tuntutan Buruh Saat May Day

Presiden Partai Buruh, Said Iqbal, mengungkapkan dua tuntutan para pekerja di Indonesia pada Hari Buruh Internasional alias May Day.

Baca Selengkapnya