Jokowi: Hati-hati Rasio Fatalitas Covid-19 di Indonesia Lebih Tinggi dari Dunia

Reporter

Egi Adyatama

Selasa, 1 September 2020 12:00 WIB

Presiden Joko Widodo. Youtube

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mewanti-wanti jajarannya agar lebih waspada dan terus berupaya maksimal dalam penanganan Covid-19 di Indonesia. Ia mengatakan meski secara umum tingkat kasus dan pasien Indonesia masih di bawah rata-rata dunia, namun rasio tingkat fatalitas di Indonesia terhitung tinggi.

"Untuk kasus meninggal, ini hati-hati case fatality rate di Indonesia meskipun mengalami penurunan 7,83 di bulan April jadi 4,2 di bulan ini, kita masih punya PR besar untuk menurunkan lagi. Karena angka fatality rate di negara kita masih lebih tinggi dibanding fatality rate global yang berada di angka 3,6 persen, ini pekerjaan besar kita,"kata Jokowi saat membuka rapat terbatas secara daring bersama para gubernur, di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa, 1 September 2020.

Jokowi mengatakan per 31 Agustus kemarin, jumlah kasus positif di Indonesia telah mencapai 175 ribu dari total sekitar 2,2 juta tes yang telah dilakukan. Ia mengatakan rasio tingkat kesembuhan (case recovery rate) juga semakin meningkat.

"Dari dulu kita ingat bulan April 15 persen, sekarang di bulan Agustus 72,1 persen. Jadi ada pergerakan yang lebih baik, lebih tinggi dibanding rata-rata dunia yang 69 persen," kata Jokowi.

Jokowi mengingatkan bahea saat ini terjadi tren kenaikan kembali kasus di berbagai negara Eropa dan Asia. Di Indonesia, walaupun ada beberapa peningkatan kasus positif di beberapa daerah, namun Jokowi mengatakan bila dibandingkan negara-negara lain, Indonesia masih terhitung masih terkendali.

Advertising
Advertising

"Ini yang harus kita jaga bahwa pengendalian manajemen Covid ini betul-betul masih dalam posisi terkendali," kata Jokowi.

Ia pun mengatakan hal ini masih perlu ditingkatkan. Karena itu, ia mendorong seluruh Kepala Daerah agar terus menekan jumlah kasus dan berupaya menyembuhkan pasien yang terpapar. Jika memiliki masalah, Jokowi meminta mereka segera menghubungi pemerintah pusat dan Satgas Penanganan Covid-19 Pusat.

Berita terkait

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

54 menit lalu

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

Jokowi mengatakan kemampuan produksi dokter spesialis Indonesia hanya 2.700 per tahun.

Baca Selengkapnya

Dirut PLN Paparkan Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik

1 jam lalu

Dirut PLN Paparkan Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik

PLN mendukung pengembangan ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) di tanah air

Baca Selengkapnya

Jokowi Luncurkan 6 Program Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

2 jam lalu

Jokowi Luncurkan 6 Program Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

Presiden Jokowi menyoroti pentingnya infrastruktur kesehatan negara dalam jangka panjang.

Baca Selengkapnya

Jokowi Disebut Ajukan Budi Gunawan Masuk Kabinet Prabowo

3 jam lalu

Jokowi Disebut Ajukan Budi Gunawan Masuk Kabinet Prabowo

Pengajuan nama Budi Gunawan oleh Jokowi, kata narasumber yang sama, bertujuan untuk meluluhkan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarnoputri.

Baca Selengkapnya

Luhut Minta Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan, Siapa yang Dimaksud?

4 jam lalu

Luhut Minta Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan, Siapa yang Dimaksud?

Luhut menyebut istilah toxic saat berpesan kepada Prabowo Subianto tentang pemerintahan mendatang. Siapa yang dimaksud Luhut?

Baca Selengkapnya

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

18 jam lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

19 jam lalu

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meminta petani manfaatkan alokasi pupuk subsidi.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

22 jam lalu

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

Presidential Club berisi para eks presiden Indonesia yang akan saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk menjaga silaturahmi dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

1 hari lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

1 hari lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya