Massa Menyerang dan Membakar Gedung DPRD di Sulawesi Tengah

Reporter

Editor

Selasa, 26 Agustus 2003 17:12 WIB

TEMPO Interaktif, PALU: Sekitar 2000 massa menyeranG kantor DPRD Buol, Sulawesi Tengah, Sabtu (16/8). Massa merusak dan membakar sebagian kantor wakil rakyat itu, juga menganiaya Ketua DPRD Buol Amran Batalipu. Amran selamat dan diamankan di rumah dinas Bupati Buol, Karim Hanggi. Buol adalah ibukota Kabupaten Buol, sekitar 500 kilometer dari Palu, ibukota Provinsi Sulawesi Tengah

Informasi yang berhasil dihimpun di lokasi kejadian menyebutkan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.15 WITA. Mulanya datang dua unit truk yang mengangkut ratusan massa ke kantor DPRD Buol. Mereka menggelar orasi yang menuntut Ketua DPRD, Amran Batalipu, melepaskan jabatannya karena tidak mampu menjalankan tugas dengan baik. Tak lama berselang, muncul lagi beberapa unit truk mengangkut penuh massa dan bergabung dengan massa sebelumnya.

Massa marah karena menganggap anggota DPRD kabupaten yang dimekarkan 1999 itu banyak yang kaya mendadak dan lebih banyak tinggal di Palu atau Jakarta ketimbang di Buol. "Mereka banyak beli rumah bernilai miliaran di Jakarta" kata salah seorang pengunjuk rasa yang menolak menyebut namanya.

Setelah pembacaan pernyataan massa meminta pegawai kantor DPRD bertemu dengan Amran Batalipu. Tapi Amran tak mau keluar, karena ketakutan. Ia bersembunyi di dalam katornya. Maka massa marah dan mulai beringas. Massa menyerbu masuk, melempari dan merusak fasilitas kantor. Mesin pendingin ruangan dan komputer dicopot lalu dibakar.

Sebanyak 15 polisi dari Polsek Biau yang datang ke lokasi tidak bisa berbuat apa-apa, karena jumlah massa jauh lebih banyak. Bahkan polisi menjadi sasaran amukan massa.

Massa semakin ganas dengan membakar salah satu ruangan yang menyimpan dokumen dan surat penting. Sebagian diantara dokumen tersebut dibawa kabur. Akhirnya Arman Batalipu keluar juga dari tempat persembunyiannya. Saat itulah sekelompok massa menyerang dan memukul Arman Batalipu.

Advertising
Advertising

Orang nomor satu di DPRD Buol itu tidak bisa berbuat apa-apa. Polisi berusaha menyelamatkan Arman dengan melarikannya ke rumah dinas bupati sebelum dibawa ke Polres Tolitoli. Massa urung memburu Arman setelah dicegah sejumlah tokoh masyarakat yang datang meredakan amuk massa. Anggota DPRD lainnya yang masih mengenakan dasi menyelamatkan diri ke semak-semak.

Kapolda Sulteng Brigjen Taufik Ridha yang ditemui usai upacara peringatan HUT RI ke-58, Ahad (17/8) menyatakan telah mengerahkan personilnya ke Buol. Menurut Taufik, saat ini situasi sudah terkendali dan petugas berhasil mengamankan lokasi. ''Kita akan usut siapa dalangnya. Bagaimanapun ini tindakan anarkis dan tidak bisa dibiarkan. Proses hukum harus ditegakkan,'' tegas Taufik. Hingga saat ini belum jelas identitas massa penyerang.

darlis-Tempo News Room

Berita terkait

Jokowi Jamu Makan Malam 2.300 Undangan Delegasi World Water Forum di Bali, Ini Pesannya

29 menit lalu

Jokowi Jamu Makan Malam 2.300 Undangan Delegasi World Water Forum di Bali, Ini Pesannya

Ada 500 undangan naratetama atau VVIP dan Ketua DPR Puan Maharani di antara welcoming dinner delegasi World Water Forum ke-10 di Bali malam ini.

Baca Selengkapnya

Khawatir Berlebihan, Apa Itu Fobia Masa Depan dan Gejalanya?

31 menit lalu

Khawatir Berlebihan, Apa Itu Fobia Masa Depan dan Gejalanya?

Selalu khawatir akan masa datang, kecemasan akan masa depan pun mempengaruhi kehidupan sehari-hari. Apa itu fobia masa depan?

Baca Selengkapnya

Manfaat Hobi untuk Mengurangi Stres dan Kejenuhan

34 menit lalu

Manfaat Hobi untuk Mengurangi Stres dan Kejenuhan

Hobi kegiatan yang dilakukan secara rutin atau saat waktu senggang

Baca Selengkapnya

Zayn Malik Gelar Konser Solo Pertama Sejak Keluar dari One Direction

38 menit lalu

Zayn Malik Gelar Konser Solo Pertama Sejak Keluar dari One Direction

Zayn Malik mengaku merindukan suasana manggung di konser setelah keluar dari One Direction pada 2015 lalu.

Baca Selengkapnya

Penyebab Senyum Anda Tak Lagi Menawan Seiring Usia

1 jam lalu

Penyebab Senyum Anda Tak Lagi Menawan Seiring Usia

Usia bertambah dan masalah di mulut pun semakin banyak, membuat senyum tak lagi menarik. Berikut penyebab senyum kehilangan pesonanya seiring usia.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Paripurnakan Branding X.com, Sebagian Pengguna Pilih Tetap Sebut Twitter

1 jam lalu

Elon Musk Paripurnakan Branding X.com, Sebagian Pengguna Pilih Tetap Sebut Twitter

Langkah final dilakukan Elon Musk dengan mengarahkan semua pengguna Twitter.com ke domain baru, X.com, per Jumat lalu, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Revisi UU Polri, Imparsial Kritik Poin Perpanjangan Usia Pensiun Polisi

1 jam lalu

Revisi UU Polri, Imparsial Kritik Poin Perpanjangan Usia Pensiun Polisi

Peneliti Imparsial mengkritik wacana revisi UU Polri terkait usia pensiun.

Baca Selengkapnya

Video Call dengan Sandara Park, Nagita Slavina Diminta Boyong 2NE1 ke Andara

1 jam lalu

Video Call dengan Sandara Park, Nagita Slavina Diminta Boyong 2NE1 ke Andara

Nagita Slavina mengaku telah mengidolakan 2NE1 sejak kuliah. Dia sangat antusias ketika berbicara dengan Sandara Park melalui panggilan video.

Baca Selengkapnya

Istirahat Tak Sekadar Bersantai, Apa Itu Rest Day?

1 jam lalu

Istirahat Tak Sekadar Bersantai, Apa Itu Rest Day?

Kebugaran dan kesehatan tubuh tak hanya soal olahraga rutin, tapi juga istirahat yang tepat

Baca Selengkapnya

Konservasi Indonesia Luncurkan Pembangunan BIRU, Apa Itu?

1 jam lalu

Konservasi Indonesia Luncurkan Pembangunan BIRU, Apa Itu?

Konservasi Indonesia mengatakan BIRU menjadi wujud awal dari kolaborsi multi pihak yang dapat menghubungkan konsumen dengan upaya konservasi melalui pendanaan yang inovatif.

Baca Selengkapnya