Kepala PPATK Meninggal, Pelayat Kemenkeu Kenakan Sarung Tangan

Reporter

M Rosseno Aji

Editor

Amirullah

Sabtu, 14 Maret 2020 15:11 WIB

Kepala Pusat Penerangan dan Analisis Transaksi Keuangan Kiagus Ahmad Badaruddin, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Ketua Badan Pemeriksa Keuangan Moermahadi Soerja Djanegara, serta Wakil Menteri Keuangan Mardiasmo membuka pertandingan sepak bola persahabatan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 29 Maret 2019. TEMPO/Caesar Akbar

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Kiagus Badaruddin meninggal pada Sabtu, 14 Maret 2020. "Pria yang akrab dengan sapaan Pak Badar ini lahir di Palembang, 29 Maret 1957, dan meninggalkan seorang istri dan tiga orang anak," seperti dikutip dari rilis Humas PPATK, Sabtu, 14 Maret 2020.

Pantauan Tempo di rumah duka, di Jalan Tebet Timur III, Jakarta Timur, nampak kerabat dan kenalan Badar mulai berkumpul. Karangan bunga juga mulai berdatangan dari sejumlah pejabat, seperti Kepala Badan Intelijen Negara Budi Gunawan, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, hingga Menteri Komunikasi dan Informatika Johny G Plate.

Selain para kerabat, sejumlah pegawai dari Kementerian Keuangan juga nampak bersiap menerima kedatangan jenazah di pertigaan Jalan Tebet Timur III. Sekitar enam orang pegawai berpakaian biru gelap itu memakai sarung tangan putih. Mereka juga nampak membawa botol putih berisi larutan pencuci tangan alias hand sanitizer.

Salah seorang pegawai yang ditemui di lokasi mengatakan menggunakan sarung tangan sesuai perintah dari kantor. "Ya ini SOP dari kantor, sekarang kan lagi marak Corona, untuk mencegah saja," kata pria yang memakai masker hijau ini ketika ditemui.

Pihak PPATK urung menjelaskan penyebab Badar meninggal. Setelah kabar meninggalnya Ketua PPATK tersebar luas, beredar kabar Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengimbau untuk tidak melayat terlebih dahulu ke rumah duka.

Advertising
Advertising

Namun informasi terkait imbauan Sri Mulyani tersebut dibantah Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Kementerian Keuangan Rahayu Puspasari. "Tidak benar," kata dia kepada Tempo, Sabtu 14 Maret 2020.

Adapun isi pesan berantai itu sebagai berikut. "Sejauh ini, Menteri Keuangan menghimbau untuk tidak melayat ke kediaman duka. Segera akan diinformasikan apabila situasi sudah memungkinkan."

Ki Agus Badaruddin dilantik menjadi Kepala PPATK pada 26 Oktober 2016. Ia dipilih Presiden Jokowi menggantikan Kepala PPATK sebelumnya, M. Yusuf yang memasuki masa pensiun.

ROSSENO AJI | EKO WAHYUDI

Berita terkait

Daftar 5 Negara Pemain Judi Online Terbanyak, Indonesia Tertinggi

21 jam lalu

Daftar 5 Negara Pemain Judi Online Terbanyak, Indonesia Tertinggi

Indonesia muncul sebagai negara dengan jumlah pemain judi online terbanyak di dunia, menurut survei DroneEmprit

Baca Selengkapnya

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

6 hari lalu

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

Pada 2023 terdapat 1.196 kasus judi online dengan jumlah tersangka 1.967, sedangkan di 2024 per April terdapat 792 kasus dan 1.158 tersangka.

Baca Selengkapnya

Nurul Ghufron Pelapor Dewas KPK Albertina Ho, Ini Profil Wakil Ketua KPK

6 hari lalu

Nurul Ghufron Pelapor Dewas KPK Albertina Ho, Ini Profil Wakil Ketua KPK

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron lulusan Universitas Jember, Unair, dan Unpad itu melaporkan Dewas KPK Albertina Ho.

Baca Selengkapnya

Nurul Ghufron Laporkan Anggota Dewan Pengawas KPK Albertina Ho, Ini Tugas Dewas KPK

9 hari lalu

Nurul Ghufron Laporkan Anggota Dewan Pengawas KPK Albertina Ho, Ini Tugas Dewas KPK

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron melaporkan anggota Dewas KPK Albertina Ho. Berikut tugas dan fungsi Dewas KPK

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

9 hari lalu

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

Pengamat kepolisian mengatakan problem pemberantasan judi online beberapa waktu lalu marak penangkapan tapi tak sentuh akar masalah.

Baca Selengkapnya

Soal Sidang Etik Digelar pada 2 Mei, Nurul Ghufron Tuding Dewas KPK Tak Menghormati Hukum

9 hari lalu

Soal Sidang Etik Digelar pada 2 Mei, Nurul Ghufron Tuding Dewas KPK Tak Menghormati Hukum

Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron, mengatakan telah melaporkan dugaan pelanggaran etik anggota Dewas KPK Albertina Ho sejak bulan lalu.

Baca Selengkapnya

Laporkan Dewas KPK Albertina Ho, Nurul Ghufron Klaim Informasi Transaksi Keuangan Merupakan Data Pribadi

9 hari lalu

Laporkan Dewas KPK Albertina Ho, Nurul Ghufron Klaim Informasi Transaksi Keuangan Merupakan Data Pribadi

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron mengklaim informasi transaksi keuangan merupakan data pribadi yang bersifat rahasia.

Baca Selengkapnya

Konflik Nurul Ghufron dengan Anggota Dewas Albertina Ho, KPK: Tidak Ada Berantem

9 hari lalu

Konflik Nurul Ghufron dengan Anggota Dewas Albertina Ho, KPK: Tidak Ada Berantem

Juru bicara KPK Ali Fikri mengatakan laporan Nurul Ghufron tersebut murni pribadi.

Baca Selengkapnya

YLKI: Pemerintah Mesti Lebih Tegas Menindak Pinjol Ilegal, hingga Mengusut Aliran Dana dan Investor

9 hari lalu

YLKI: Pemerintah Mesti Lebih Tegas Menindak Pinjol Ilegal, hingga Mengusut Aliran Dana dan Investor

Satgas Pasti menemukan 537 entitas pinjol ilegal di sejumlah situs dan aplikasi sepanjang Februari hingga Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Pengamat dan Aktivis Antikorupsi Bicara Soal Seteru di Internal KPK, Nurul Ghufron Laporkan Albertina Ho

9 hari lalu

Pengamat dan Aktivis Antikorupsi Bicara Soal Seteru di Internal KPK, Nurul Ghufron Laporkan Albertina Ho

Aktivis dan pengamat antikorupsi turut menanggapi fenomena seteru di internal KPK, Nurul Ghufron laporkan Albertina Ho. Apa kata mereka?

Baca Selengkapnya