Kemenlu: Status Kewaspadaan Virus Corona di Singapura Jadi Oranye

Reporter

Friski Riana

Editor

Amirullah

Selasa, 11 Februari 2020 03:03 WIB

Teuku Faizasyah, Plt Juru bicara Kementerian Luar Negeri. Sumber: Suci Sekar/TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - Juru bicara Kementerian Luar Negeri, Faizasyah, mengatakan ada perubahan status kewaspadaan terhadap virus Corona di Singapura. "Sampai saat sekarang status Singapura, ada perubahan status di internasional Singapura menjadi oranye," kata Faizasyah di Gedung Bina Graha, Jakarta, Senin, 10 Februari 2020.

Sebelumnya, pemerintah Singapura menyatakan tingkat status kewaspadaan berwarna kuning atau penyebaran ringan wabah virus Corona. Adapun warna oranye menandakan penyebaran virus ini sangat serius dan berdampak luas pada kesehatan publik.

Faizasyah mengatakan, peningkatan status itu dilakukan pemerintah Singapura karena adanya peningkatan penularan dari virus Corona. Pemerintah Indonesia, kata Faizasyah, sudah memberikan status perubahan itu melalui aplikasi yang dibuat Kementerian Luar Negeri, Safe Travel.

Dengan kondisi tersebut, Kemenlu memastikan bahwa Singapura tidak tertutup untuk dikunjungi, maupun tetap menerima warganya yang datang dari luar negeri. Dari sisi kebijakan pemerintah, sampai saat ini tidak ada pembatasan travel. Faizasyah mengatakan, WHO tidak membatasi wilayah penerbangan untuk wilayah-wilayah yang tidak menjalani posisi ditutup atau diisolasi.

Namun, Faizasyah mengingatkan kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaaan dalam merencanakan kunjungan ke Singapura. Kemudian menjaga kesehatan, dan menghindari aktivitas di tempat umum yang berpotensi terjadi penularan virus.

Advertising
Advertising

Menurut Faizasyah, KBRI di Singapura juga terus melakukan pendampingan dan komunikasi, serta memperhatikan status yang dikeluarkan pemerintah Singapura. "Harapannya kita selalu berada di depan dan mengkomunikasi ke masyarakat kita perkembangan kondisi di Singapura," ujarnya.

Berita terkait

Alasan Kemenlu Imbau WNI Tunda Rencana Perjalanan ke Iran dan Israel

16 hari lalu

Alasan Kemenlu Imbau WNI Tunda Rencana Perjalanan ke Iran dan Israel

Kemenlu mengimbau WNI yang berencana untuk bepergian ke Iran dan Israel untuk menunda rencana perjalanan. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri RI Imbau WNI untuk Tunda Perjalanan ke Iran atau Israel

17 hari lalu

Kementerian Luar Negeri RI Imbau WNI untuk Tunda Perjalanan ke Iran atau Israel

Kementerian Luar Negeri RI mengimbau warga negara Indonesia (WNI) untuk menunda perjalanan ke Iran maupun Israel jika tidak mendesak.

Baca Selengkapnya

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

48 hari lalu

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

Di Jakarta, setidaknya ada dua TPU yang jadi tempat permakaman korban saat pandemi Covid-19, yakni TPU Tegal Alur dan Pondok Ranggon.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

49 hari lalu

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

WHO tetapkan 11 Maret 2020 sebagai hari pertama pandemi global akibat wabah Covid-19. Kini, 4 tahun berlalu, masihkan patuhi protokol kesehatan?

Baca Selengkapnya

Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

54 hari lalu

Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

Seorang pria di Jerman mendapat suntikan Vaksin Covid-19 sebanyak 217 kali dalam waktu 29 bulan.

Baca Selengkapnya

Terungkap Modus Dugaan Jual Beli Surat Suara di Malaysia, Ini Respons Bawaslu-KPU

27 Februari 2024

Terungkap Modus Dugaan Jual Beli Surat Suara di Malaysia, Ini Respons Bawaslu-KPU

Migrant Care mengungkap modus dugaan jual beli surat suara di Malaysia. Harga per satu surat suara dihargai sekitar Rp 90 ribu-120 ribu.

Baca Selengkapnya

KPU, Bawaslu, Kemenlu Bahas Kasus Dugaan Jual Beli Surat Suara di Malaysia

26 Februari 2024

KPU, Bawaslu, Kemenlu Bahas Kasus Dugaan Jual Beli Surat Suara di Malaysia

Dalam rapat itu, KPU juga membahas rencana pemungutan suara ulang atau PSU di Kuala Lumpur.

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Lawatan Presiden Tanzania di Istana Bogor

25 Januari 2024

Jokowi Terima Lawatan Presiden Tanzania di Istana Bogor

Ini merupakan kunjungan balasan atas anjangsana Jokowi ke Tanzania tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Budi Arie Jadi Menteri Luar Negeri Ad Interim

20 Januari 2024

Jokowi Tunjuk Budi Arie Jadi Menteri Luar Negeri Ad Interim

Kepala Negara mendelegasikan tugas Menteri Luar Negeri kepada Budi Arie melalui surat nomor B-69/M/D-3/AN.00.03.01.2024 bertanggal 19 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Kasus Covid-19 Melonjak 200 Persen, Wali Kota Depok Terbitkan Surat Edaran Berisi 8 Imbauan

6 Januari 2024

Kasus Covid-19 Melonjak 200 Persen, Wali Kota Depok Terbitkan Surat Edaran Berisi 8 Imbauan

Wali Kota Depok menerbitkan surat edaran berisi delapan poin imbauan. Hal yang mendasari SE ini karena kasus Covid-19 di Depok melonjak.

Baca Selengkapnya