Gibran dan Bobby Maju Pilkada, Surya Paloh Bicara Asas Kepantasan

Rabu, 29 Januari 2020 18:27 WIB

Presiden Jokowi tiba di acara HUT ke-8 Partai NasDem di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta, Senin 11 November 2019. Dia didampingi Ketua Umum NasDem Surya Paloh. Foto: Istimewa/DPP NasDem

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh angkat bicara ihwal rencana putra dan menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming dan Bobby Nasution, maju di pemilihan kepala daerah (pilkada) 2020.

Surya mengatakan rencana maju itu merupakan hak Gibran dan Bobby sebagai warga negara. "Itu hak Bobby, hak semua warga negara sepanjang hak politiknya enggak dicabut," kata Surya di kantor DPP NasDem, Jakarta Pusat, Rabu, 29 Januari 2020.

Meski begitu, Surya tak mengungkapkan bagaimana peluang NasDem mengusung anak dan menantu Jokowi itu di Pilkada 2020. Yang pasti, Surya mengatakan Bobby sudah bertemu dia. Sementara Gibran belum.

Menanggapi kritik dinasti politik yang dilontarkan ke Jokowi, Surya mengatakan undang-undang sebenarnya tak melarang hal tersebut. Namun, kata dia, soal dinasti politik ini bergantung kepada asas kepantasan saja. "Kalau dirasa itu pantas, patut, jalankan. Yang dibutuhkan kan asas kepantasan yang harus tetap terjaga," ujar Surya.

Kendati demikian, Surya mengatakan menghargai jika Gibran dan Bobby berniat maju di Pilkada 2020. Surya bergurau, jika dilarang maju pilkada, bisa-bisa mereka menyesal terlahir sebagai kerabat presiden

Advertising
Advertising

"Kalau memang si anak sendiri yang punya semangat, tekat sebagai warga negara dia merasa itu hak politik dia, ya pantas jugalah menghargai itu. Masa kita, bilang, 'Eh enggak boleh, lama-lama dia nyesal kenapa saya jadi family'," kata Surya.

Gibran Rakabuming berniat maju sebagai calon wali kota Solo, sedangkan Bobby berencana maju di Pilkada Medan. Sebelummya, salah satu Ketua Pemenangan Pemilu DPP NasDem Saan Mustopa mengatakan, pencalonan Gibran dan Bobby bukan merupakan dinasti politik, melainkan karir politik.

Berita terkait

Surya Paloh Soal Peluang PKS Ikut Merapat ke Prabowo: Pandangan Saya Baik

3 jam lalu

Surya Paloh Soal Peluang PKS Ikut Merapat ke Prabowo: Pandangan Saya Baik

Ketua Umum NasDem Surya Paloh menanggapi kemungkinan jika PKS bergabung dengan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

3 jam lalu

Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

Prabowo belum menawarkan kursi menteri, Partai Nasdem fokus pada kepemimpinan ide dan rekonsiliasi.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

4 jam lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Akui Belum Dapat Tawaran Menteri dari Prabowo, Surya Paloh: Siapa Kita?

5 jam lalu

Akui Belum Dapat Tawaran Menteri dari Prabowo, Surya Paloh: Siapa Kita?

Prabowo belum menawarkan posisi menteri untuk Partai NasDem.

Baca Selengkapnya

Nikson Nababan Siap Bersaing di Bursa Bakal Calon Gubernur Sumut 2024

5 jam lalu

Nikson Nababan Siap Bersaing di Bursa Bakal Calon Gubernur Sumut 2024

Siapapun masyarakat Indonesia yang ingin membantu dan ingin membangun pasti diakomodir oleh Partai PDIP

Baca Selengkapnya

Halalbihalal PKS, Prabowo dan Gibran Tak Hadir

8 jam lalu

Halalbihalal PKS, Prabowo dan Gibran Tak Hadir

PKS menggelar halalbihalal di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan pada Sabtu, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Deretan Komentar Mengenai Kabinet Prabowo-Gibran

8 jam lalu

Deretan Komentar Mengenai Kabinet Prabowo-Gibran

Wakil Ketua Umum Golkar Ahmad Doli Kurnia berharap partai berlambang beringin ini mendapat tempat dalam kabinet Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

Proyek IKN Tetap Jadi Prioritas Prabowo-Gibran, TKN Pastikan 8 Program Unggulan Masuk RAPBN 2025

11 jam lalu

Proyek IKN Tetap Jadi Prioritas Prabowo-Gibran, TKN Pastikan 8 Program Unggulan Masuk RAPBN 2025

Proyek Ibu Kota Nusantara atau IKN tetap menjadi prioritas dalam RAPBN 2025 ketika pemerintahan Prabowo-Gibran resmi berjalan.

Baca Selengkapnya

Gibran Dorong Program CSR Lebih Banyak Diarahkan ke Sekolah-Sekolah

19 jam lalu

Gibran Dorong Program CSR Lebih Banyak Diarahkan ke Sekolah-Sekolah

Gibran mengatakan para penerima sepatu gratis itu sebagian besar memang penerima program Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta.

Baca Selengkapnya

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

23 jam lalu

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

Rencana pembukaan lahan 1 juta hektar untuk padi Cina di Kalimantan menuai pro dan kontra. Cara mendaftar menjadi penerima subsidi LPG 3 kilogram.

Baca Selengkapnya