Cucu Ketiga Lahir, Jokowi: Alhamdulillah

Reporter

Dewi Nurita

Editor

Budi Riza

Sabtu, 16 November 2019 03:01 WIB

Ibu Negara Iriana Joko Widodo (tiga dari kanan) mendampingi putra sulungnya Gibran Rakabuming Raka (tiga dari kiri) bersama dalam keterangan pers mengenai kelahiran cucu ketiga Presiden Joko Widodo di RS PKU Muhammadiyah, Solo, Jawa Tengah, Jumat, 15 November 2019. Anak kedua dari pasangan Gibran Rakabuming - Selvi Ananda itu lahir Jumat sore pada pukul 15.46 WIB. ANTARA/Maulana Surya

TEMPO.CO, Jakarta - Suasana bahagia menyelimuti keluarga Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada Jumat, 15 Novemver 2019.Ini karena cucu ketiga Jokowi baru saja lahir di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah, Surakarta, Jumat, 15 November 2019.

Sepulang dari kunjungan kerja di Provinsi Lampung, Presiden Jokowi langsung terbang ke kota kelahirannya untuk menengok anak kedua dari pasangan putra sulungnya Gibran Rakabuming bersama istrinya, Selvi Ananda.

Presiden merasa bersyukur karena seluruh proses persalinannya berjalan lancar dan semuanya dalam kondisi sehat.

"Alhamdulillah, nggih, sehat semuanya- sehat semuanya," kata Jokowi lewat keterangan tertulis, yang diterima Tempo, pada Sabtu malam, 16 November 2019.

Pada kesempatan yang sama, Gibran mengumumkan nama anak keduanya yang diketahui berjenis kelamin perempuan. Putrinya diberi nama La Lembah Manah.

Advertising
Advertising

"Namanya La Lembah Manah. Lembah Manah artinya rendah hati. Depannya ada La, itu singkatan. Nanti tak beri tahu," ujar Gibran.

Dalam keterangan kepada awak media sebelumnya, Gibran mengatakan La Lembah Manah lahir dengan berat badan 2,92 kilogram dan panjang 46,5 centimeter pada pukul 15.46 WIB melalui operasi caesar.

Dia pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim dokter yang telah membantu istrinya melahirkan dengan lancar.

"Saya berterima kasih sekali kepada semua tim dari PKU dan juga kita ini didampingi oleh Pak Menteri (Menteri Kesehatan Terawan Putranto). Terima kasih semua," kata Gibran.

Ibu Negara Iriana, yang sejak pagi turut mendampingi sang menantu, juga mengatakan ikut merasa berdebar selama menunggu kelahiran cucu ketiga seperti saat menanti kelahiran Jan Ethes Srinarendra.

"Masih deg-degan karena nunggu operasinya sama ibunya Selvi sampai tegang, tapi setelah lahir, plong. Sama tegangnya (dengan saat Ethes dilahirkan)," kata Iriana, istri Jokowi.

DEWI NURITA

Berita terkait

Terpopuler Bisnis: Tanggapan Jokowi Atas Fenomena Pabrik Tutup, Cerita Pengguna Starlink hingga Viral Pajak Rp9 Juta

17 menit lalu

Terpopuler Bisnis: Tanggapan Jokowi Atas Fenomena Pabrik Tutup, Cerita Pengguna Starlink hingga Viral Pajak Rp9 Juta

Presiden Joko Widodo atau Jokowi memaklumi usaha selalu ada kondisi naik turun.

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Sebut Prabowo Perlu Berupaya Lebih Keras Bikin Presidential Club

9 jam lalu

Ma'ruf Amin Sebut Prabowo Perlu Berupaya Lebih Keras Bikin Presidential Club

Wapres mengatakan presidential club ini bisa dalam bentuk konsultasi baik secara personal maupun informal, jika sulit diformalkan

Baca Selengkapnya

Jerry Sambuaga Dorong IEU-CEPA Selesai sebelum Jokowi Lengser dari Jabatan Presiden

9 jam lalu

Jerry Sambuaga Dorong IEU-CEPA Selesai sebelum Jokowi Lengser dari Jabatan Presiden

Jerry Sambuaga mengatakan baik Jerman maupun Indonesia memegang posisi penting di regional masing-masing.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan PPDS: Pendidikan Dokter Spesial Gratis, Dapat Gaji Lagi

9 jam lalu

Jokowi Resmikan PPDS: Pendidikan Dokter Spesial Gratis, Dapat Gaji Lagi

Kementerian Kesehatan membuka Program Pendidikan Dokter Spesialis atau PPDS berbasis rumah sakit pendidikan gratis.

Baca Selengkapnya

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

11 jam lalu

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

Bea Cukai menanggapi unggahan video Tiktok yang mengaku mengirim cokelat dari luar negeri senilai Rp 1 juta dan dikenakan bea masuk Rp 9 juta.

Baca Selengkapnya

Daftar 12 Laboratorium di Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

12 jam lalu

Daftar 12 Laboratorium di Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Indonesia Digital Test House menjadi laboratorium uji perangkat digital terbesar di Asia Tenggara. Simak pesan peresmian Jokowi.

Baca Selengkapnya

Pabrik Bata di Purwakarta Ditutup, Ini Komentar dari Jokowi hingga Pj. Gubernur Jabar

12 jam lalu

Pabrik Bata di Purwakarta Ditutup, Ini Komentar dari Jokowi hingga Pj. Gubernur Jabar

Presiden Jokowi menilai tutupnya pabrik sepatu Bata karena pertimbangan efisiensi dan tidak menggambarkan kondisi perekonomian Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

12 jam lalu

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Barat (UIW NTB) dalam komitmennya mendukung pengarusutamaan gender.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

13 jam lalu

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

Jokowi mengatakan CEO dari perusahaan teknologi global, yakni Tim Cook dari Apple dan Satya Nadela dari Microsoft telah bertemu dengan dia di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Jokowi Berkomentar hingga Asal-usul Nama Merek

14 jam lalu

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Jokowi Berkomentar hingga Asal-usul Nama Merek

Pabrik sepatu Bata tutup, Jokowi memaklumi usaha selalu ada kondisi naik turun

Baca Selengkapnya