Rapat Perdana di Kemenkopolhukam, Tito dan Prabowo Absen

Reporter

Egi Adyatama

Kamis, 31 Oktober 2019 10:49 WIB

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian (kanan) berbincang dengan Menteri Dalam Negeri Retno Marsudi sebelum rapat terbatas di Kantor Presiden, Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu, 30 Oktober 2019. Rapat ini membahas penyampaian program dan kegiatan di bidang ekonomi. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko Polhukam) menggelar rapat paripurna tingkat menteri pertama, di era kepemimpinan Mahfud MD, Rabu, 31 Oktober 2019, di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat. Rapat ini sekaligus persiapan untuk Rapat Terbatas mengenai isu politik, hukum, dan HAM di Istana Negara yang akan digelar nanti siang.

Mahfud mengatakan rapat ini akan membahas tentang integrasi dan pembahasan terkait kebijakan dan program-program antar kementerian. Ia mengaku mengerti beberapa menteri baru pertama kali menjabat dan perlu memahami masalah.

"Masih mempelajari langsung dan belum secara lengkap, tapi core-nya (pokok persoalan) sudah diketahui," kata Mahfud dalam sambutan rapat.

Dalam rapat ini, dua menteri baru, yakni Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto tak hadir. Mahfud mengatakan keduanya sedang berdinas luar kota dan diwakili oleh pejabat di bawahnya.

Tito, kata Mahfud, sedang berada di Jatinangor, Bandung, dan diwakili Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum. Sedang Prabowo sedang kunjungan kerja bersama Panglima TNI ke Magelang, Jawa Tengah. Prabowo diwakili Wakil Menhan Wahyu Sakti Trenggono.

Advertising
Advertising

Selain Prabowo dan Tito, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri baru Komisaris Jenderal Idham Azis juga diwakili. Adapun menteri lain hadir. Mereka adalah Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate, hingga Jaksa Agung ST Burhanudin.

Rapat dimulai pukul 09.30 WIB. Seusai rapat paripurna di Kemenko Polhukam, Jokowi memanggil para menteri untuk rapat terbatas di bidang Polhukam.




Berita terkait

Prabowo Bentuk Presidential Club, Pengamat Sebut Ada Ketegangan dalam Transisi Kepemimpinan

27 menit lalu

Prabowo Bentuk Presidential Club, Pengamat Sebut Ada Ketegangan dalam Transisi Kepemimpinan

Pengamat politik menilai, gagasan Presidential Club Prabowo mungkin saja hasil dari melihat transisi kepemimpinan Indonesia yang seringkali ada ketegangan.

Baca Selengkapnya

Demokrat Wanti-wanti Jangan Ada Partai di Pemerintahan Prabowo tapi Terasa Oposisi

3 jam lalu

Demokrat Wanti-wanti Jangan Ada Partai di Pemerintahan Prabowo tapi Terasa Oposisi

Demokrat mewanti-wanti agar tak ada partai di pemerintahan rasa oposisi.

Baca Selengkapnya

Gerindra Ungkap Gelora Tak Tolak PKS Gabung ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

4 jam lalu

Gerindra Ungkap Gelora Tak Tolak PKS Gabung ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

Gerindra mengatakan Gelora tak tolak PKS gabung ke pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Alasan PDIP Sebut Oposisi Perlu Ada dalam Pemerintahan

4 jam lalu

Alasan PDIP Sebut Oposisi Perlu Ada dalam Pemerintahan

PDIP menilai oposisi diperlukan dalam sistem pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Respons Politikus PDIP soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club

13 jam lalu

Respons Politikus PDIP soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club

Politikus Senior PDIP, Andreas Hugo Pareira, merespons soal keinginan Prabowo Subianto yang membentuk presidential club atau klub kepresidenan.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

15 jam lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

15 jam lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Gagasan Presidential Club Prabowo Disebut Bisa Cegah Tumbuhnya Brutus di Sekeliling Presiden

15 jam lalu

Gagasan Presidential Club Prabowo Disebut Bisa Cegah Tumbuhnya Brutus di Sekeliling Presiden

Partai Demokrat menyoroti mimpi SBY setahun lalu yang serupa dengan keinginan Prabowo membuat presidential club.

Baca Selengkapnya

NasDem dan PKB Dukung Prabowo, Zulhas: Biasa Saja, Masyarakat Jangan Baper

19 jam lalu

NasDem dan PKB Dukung Prabowo, Zulhas: Biasa Saja, Masyarakat Jangan Baper

Zulhas menganggap dukungan dari NasDem dan PKB ke Prabowo sebagai sesuatu yang biasa saja. Ia mengimbau masyarakat tak baper.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Demokrat: Gagasan Politik Tingkat Tinggi

19 jam lalu

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Demokrat: Gagasan Politik Tingkat Tinggi

Politikus Demokrat anggap gagasan Prabowo Subianto yang ingin membentuk Presidential Club sebagai politik tingkat tinggi.

Baca Selengkapnya