Polda Jawa Timur Periksa Koordinator Ormas Pengepung Asrama Papua

Senin, 26 Agustus 2019 15:04 WIB

Mahasiswa Papua di asrama Jalan Kalasan 10 Surabaya memasang peringatan untuk menolak kedatangan tamu. Foto/Kukuh SW

TEMPO.CO, Jakarta - Tri Susanti, koordinator lapangan gabungan ormas yang mengepung asrama mahasiswa Papua di Jalan Kalasan, Surabaya, memenuhi panggilan Kepolisian Daerah Jawa Timur, Senin, 26 Agustus 2019.

Tri Susanti datang didampingi kuasa hukumnya. Mantan caleg Partai Gerindra tersebut tiba di gedung Subdit V Siber Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsusu) Polda Jawa Timur sekitar pukul 13.41.

Kepada awak media saat menunggu diperiksa, Susi, sapaan Tri Susanti, mengatakan dirinya dipanggil bukan atas nama ormas, melainkan pribadi. "Dimintai keterangan sebagai saksi. Ndak tahu saya kalau secara hukum," kata dia.

Perempuan yang aktif dalam ormas Forum Komunikasi Putra-putri Purnawirawan dan Putra-putri TNI-Polri (FKPPI) tersebut mengaku baru mendapat surat pemanggilan dari Polda pada Jumat malam.

Menurut kuasa hukum Susi, Sahid, kliennya dipanggil atas tuduhan ujaran kebencian dan penyebaran berita bohong. "Posisi dimintai keterangan sesuai Pasal 28 ayat 2 UU ITE dalam kasus ujaran kebencian," katanya.

Advertising
Advertising

Sahid menyatakan tidak mengetahui terkait kasus apa kliennya diperiksa. "Kami masih belum tahu," katanya. Disinggung soal ujaran rasial terhadap mahasiswa Papua, Susi membantah melakukan ujaran kebencian.

Kabid Humas Polda Jatim, Komisaris Besar Frans Barung Mangera, mengatakan ada tujuh orang yang dipanggil hari ini. Pemanggilan tersebut
terkait aksi pengepungan asrama Papua di Surabaya beberapa waktu lalu.

Ketujuh orang itu terdiri dari masyarakat, ormas, dan organisasi kepemudaan. "Tujuh orang kami panggil hari ini untuk diperiksa, termasuk Tri Susanti. Perkembangannya nanti kami sampaikan setelah diperiksa," katanya.

Berita terkait

KKB Intan Jaya Papua Serang Polsek Homeyo, 1 Warga Tewas

15 jam lalu

KKB Intan Jaya Papua Serang Polsek Homeyo, 1 Warga Tewas

Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz AKBP Bayu Suseno membenarkan KKB Intan Jaya menyerang Polsek Homeyo, Intan Jaya, Papua.

Baca Selengkapnya

KPK Eksekusi Eks Kadis PUPR Papua Gerius One Yoman ke Lapas Sukamiskin Bandung

1 hari lalu

KPK Eksekusi Eks Kadis PUPR Papua Gerius One Yoman ke Lapas Sukamiskin Bandung

Hakim memvonis eks Kadis PUPR Papua, Gerius One Yoman dengan hukuman empat tahun delapan bulan penjara dan uang pengganti Rp 4,5 miliar.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN: Otsus Papua Tidak Selesaikan Masalah

1 hari lalu

Peneliti BRIN: Otsus Papua Tidak Selesaikan Masalah

Otsus Papua bukan merupakan penyelesaian atau resolusi konflik Papua.

Baca Selengkapnya

Istilah KKB Jadi OPM, Alissa Wahid: Pemerintah Jakarta Gunakan Pendekatan Nasionalis Sempit

1 hari lalu

Istilah KKB Jadi OPM, Alissa Wahid: Pemerintah Jakarta Gunakan Pendekatan Nasionalis Sempit

Alissa Wahid menduga TNI kembali menyebut OPM itu karena sudah kewalahan mengatasi kelompok pro-kemerdekaan Papua.

Baca Selengkapnya

Usulkan Pembagian IUP ke Ormas Keagamaan, Bahlil: Nanti Dicarikan Partner

1 hari lalu

Usulkan Pembagian IUP ke Ormas Keagamaan, Bahlil: Nanti Dicarikan Partner

Menurut Bahlil, pembagian IUP untuk ormas keamaaan bukan masalah selagi dilakukan sesuai dengan baik.

Baca Selengkapnya

Tunangan Ayu Ting Ting, Lettu Inf Muhammad Fardhana Pimpin Kegiatan Pemasangan Aliran Listrik Satgas Yonif 509 Kostrad

1 hari lalu

Tunangan Ayu Ting Ting, Lettu Inf Muhammad Fardhana Pimpin Kegiatan Pemasangan Aliran Listrik Satgas Yonif 509 Kostrad

Lettu Inf Muhammad Fardhana tunangan pedangdut Ayu Ting Ting, pimpin pemasangan aliran listrik Distrik Sugapa, Intan Jaya, Papua.

Baca Selengkapnya

Kapolda Papua Barat Minta Warga Distrik Aifat yang Mengungsi Kembali Pulang, Klaim Keamanan Kondusif

1 hari lalu

Kapolda Papua Barat Minta Warga Distrik Aifat yang Mengungsi Kembali Pulang, Klaim Keamanan Kondusif

Kapolda Papua Barat Irjen Johnny Eddizon Isir mengajak masyarakat Distrik Aifat, Maybrat, yang masih mengungsi kembali pulang

Baca Selengkapnya

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

3 hari lalu

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

Polisi menangkap perempuan berinisial SJ alias Ceria, 43 tahun, karena menjual narkotika jenis sabu.

Baca Selengkapnya

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

4 hari lalu

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

Boyamin Saiman menyambangi KPK hari ini untuk menyampaikan surat permohonan bantuan kepada Nurul Ghufron. Satire minta dibantu mutasi PNS.

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Sebut Akar Konflik di Papua karena Salah Paham

5 hari lalu

Jusuf Kalla Sebut Akar Konflik di Papua karena Salah Paham

Menurut Jusuf Kalla, pandangan masyarakat Papua seakan-akan Indonesia merampok Papua, mengambil kekayaan alamnya.

Baca Selengkapnya