Anggota Gita Bahana Nusantara Dapat Sepatu Sneakers Jokowi

Reporter

Friski Riana

Editor

Juli Hantoro

Sabtu, 17 Agustus 2019 20:33 WIB

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menyapa anggota Paskibraka dalam silaturahmi di Istana Negara, Jakarta, 17 Agustus 2019. Tempo/Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Jokowi memberikan salah satu koleksi sepatunya kepada anggota Gita Bahana Nusantara. Hal tersebut dilakukan Jokowi dalam silaturahmi dengan Paskibraka dan Gita Bahana Nusantara di Istana Negara, Jakarta, Sabtu, 17 Agustus 2019.

"Di sini ada yang nomor sepatunya 43? Tuh semangat, kamu sini," kata Jokowi sambil menunjuk salah satu laki-laki di kerumunan.

Lelaki itu pun naik ke atas panggung dan menyalami Jokowi. Ia menyampaikan bahwa namanya Abel dari Sulawesi Selatan. Sebelum memberikan sepatunya, Jokowi menantang Abel menjawab kuis yang diberikannya, yaitu menyebutkan sila pertama hingga kelima Pancasila.

Abel pun berhasil menyebutkan sila-sila Pancasila dengan lancar. Kemudian, salah satu ajudan Jokowi datang membawa bungkusan. Jokowi pun mengambil bungkusan itu dan mengeluarkan isinya, yaitu sepasang sepatu berwarna merah.

"Ini adalah sepatu, sepatu saya. Sudah saya pakai. Ini produksi dalam negeri dari Bandung. Ini yang akan saya berikan pada Abel. Jadi sepatunya itu agak kotor dikit karena pernah dipakai," katanya sambil memberikan bungkusan sepatu kepada Abel.

Advertising
Advertising

Abel terlihat sumringah saat menerima sepatu tersebut. Sepatu warna merah yang merupakan produksi Bandung itu diketahui bermerek NAH Project. Jokowi memiliki 3 pasang sneakers dengan merek yang sama dengan varian Yoga Flexnit, yaitu warna hitam sol putih, hitam-grey, dan merah.

Catatan Koreksi: Judul berita ini telah dikoreksi pada Sabtu, 17 Agustus 2019, pukul 21.27

Berita terkait

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

2 jam lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

2 jam lalu

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

Menkomarinves Luhut Pandjaoitan buka kemungkinan kewarganegaraan ganda untuk diaspora. Apa saja alasan dan syaratnya?

Baca Selengkapnya

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

3 jam lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

3 jam lalu

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

Prabowo Subianto berkeinginan membuat klub kepresidenan atau presidential club

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

3 jam lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

6 jam lalu

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

Masa jabatan kepala desa akhirnya diperpanjang dari 6 tahun menjadi 8 tahun. Beleid gres itu tertuang dalam UU Desa yang diteken Jokowi.

Baca Selengkapnya

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

7 jam lalu

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Prabowo ingin menjaga silaturahmi kebangsaan dan menjadi teladan lewat presidential club.

Baca Selengkapnya

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

14 jam lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

15 jam lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

16 jam lalu

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

Nadiem mengatakan, semua keberhasilan gerakan Merdeka Belajar selama ini berkat dukungan dan arahan dari Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya