Seniman Mengaku Dijanjikan Dana Triliunan Rupiah oleh Jokowi

Reporter

Friski Riana

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 17 Juli 2019 19:24 WIB

Musisi Oppie Andaresta usai bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, 17 Juli 2019. Tempo/Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi bakal jor-joran mendukung kesenian dan kebudayaan dalam periode kedua pemerintahannya. Hal itu diungkapkan musisi Oppie Andaresta seusai bertemu Presiden Jokowi bersama seniman lainnya di Istana Bogor, Jawa Barat, Rabu 17 Juli 2019.

"Garis besarnya bahwa Bapak berjanji memberikan support lebih daripada yang sudah-sudah. Dia bilang 'Saya untuk periode kedua ini akan jor-joran'," kata Oppie.

Menurut Oppie, Jokowi menganggap seniman memiliki posisi cukup penting. Apalagi Indonesia dikenal kaya akan kebudayaannya. Karena itu, sebagai bentuk dukungan, pemerintah berencana memberikan dana abadi. Namun, Oppie mengaku belum mengetahui detilnya.

Musisi Yovie Widianto menyambut baik niat Jokowi untuk memajukan kesenian dan kebudayaan. Menurut Yovie, anggaran untuk dana abadi cukup besar, yaitu kisaran triliunan. Dana tersebut, kata dia, baru akan diberikan pada tahun depan.

"Itu bisa membuat bertambah power untuk Indonesia kreatif. Tentu itu harus disambut baik oleh kita. Moga-moga caranya tidak terlalu sulit, tapi pengurasiannya juga jelas dan bisa membuat semua sisi industri kreatif bisa berkembang bersama," kata Yovie.

Advertising
Advertising

Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf membenarkan bahwa Jokowi menyinggung dana abadi saat bertemu seniman-seniman. Ia mengatakan program tersebut masih dalam proses pembahasan. "Mekanisme pengelolaan Dana Abadi Kebudayaan masih digodok. Tentunya bukan Bekraf yang bertanggungjawab," kata Triawan.

Catatan Koreksi:
Telah dilakukan perubahan judul dalam artikel ini. Terima kasih.

Berita terkait

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

42 menit lalu

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

2 jam lalu

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

Prabowo menjelaskan alasan mengapa dia maju dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

4 jam lalu

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

Prabowo mengungkapkan hal itu di acara PBNU.

Baca Selengkapnya

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

13 jam lalu

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang menganggap Rocky Gerung telah menghina Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

14 jam lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

14 jam lalu

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Megawati, tutur Hasto, berterima kasih kepada pengurus dan kader hingga tingkat ranting dan anak ranting atas capaian mereka dalam Pemilu tahun ini.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

1 hari lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

1 hari lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

1 hari lalu

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

1 hari lalu

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.

Baca Selengkapnya