Relawan BNPB Solo Gelar Doa Bersama untuk Almarhum Sutopo

Senin, 8 Juli 2019 08:09 WIB

Kepala Badan Nasional Penanggulangan bencana (BNPB) Letjen TNI Doni Manardo (tengah) didampingi Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (kanan), dan Istri Sutopo Purwo Nugroho, Retno Utami Yulianingsih (kiri) memberikan penghormatan saat penyerahan jenazah Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho di Rumah Duka Perumahan Raffles Hills, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Minggu, 7 Juli 2019. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Solo - Belasan relawan kebencanaan Solo menggelar doa bersama atas meninggalnya Kepala Pusat Data, Informasi, dan Hubungan Masyarakat Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho, Ahad malam 7 Juli 2019. Mereka juga menyalakan lilin dan memajang beberapa foto Sutopo.

Mereka berdatangan dengan mengenakan seragam khas jingga dari kelompok relawannya masing-masing. Mereka berkumpul di tepi lapangan yang berada di depan kompleks Balai Kota Surakarta. "Beliau merupakan sosok pejuang kemanusiaan yang berdedikasi," kata relawan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Surakarta, Hananto.

Baca juga: Ucapkan Belasungkawa, Jokowi Ingat Satu Pesan dari Sutopo

Beberapa warga yang berada di sekitar lokasi ikut bergabung dalam kegiatan itu. Dua anak kecil antusias membantu menyalakan lilin. Doa bersama untuk mengenang Sutopo itu berlangsung sekitar satu jam.

Hananto mengatakan para relawan sangat kehilangan atas wafatnya Sutopo. Mereka juga sangat kagum dengan semangat Sutopo yang masih bekerja saat kanker paru-paru terus menggerogoti tubuhnya. "Semangat hidupnya sangat tinggi."

Sebagian relawan kemanusiaan di Solo juga pernah bertemu langsung dengan almarhum. Hananto sendiri mengaku sudah puluhan kali bertemu. "Baik di lokasi bencana maupun dalam kegiatan pelatihan."

Baca juga: Ucapkan Belasungkawa, Jokowi Ingat Satu Pesan dari Sutopo

Jenazah Sutopo dibawa ke Boyolali untuk dimakamkan hari ini. Jenazah dibawa ke kampung halaman Sutopo dengan pesawat. Juru bicara Bandara Adi Sumarmo, Solo, Danar Dewi mengatakan jenazah diberangkatkan dari Jakarta pada pukul 05.25 WIB dan tiba di Solo pada 06.20 WIB. "Perjalanan Jakarta-Solo biasanya memerlukan waktu 55 menit."

Selain keluarga, para relawan dari BPBD Surakarta juga akan menjemput jenazah ke Bandara Adi Sumarmo Solo pada Senin pagi. "Kami juga telah menyiapkan pengawalan hingga ke rumah duka," kata salah satu relawan dari BPBD Surakarta, Hananto.

Sutopo meninggal di St Stamford Modern Cancer Hospital, Guangzhou, Cina, pada Ahad hari ini pukul 02.00 waktu setempat. Pria berusia 49 tahun itu sejak awal Januari 2018, Sutopo didiagnosa mengidap kanker stadium 4B.
Sutopo akan dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Sonolayu, Boyolali. Pemakaman berada sekitar 500 meter dari kediaman orang tuanya agar keluarga bisa menziarahinya setiap hari.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Alur dan Besaran Bantuan Perbaikan Rumah Korban Terdampak Gempa Garut dari BNPB

1 hari lalu

Alur dan Besaran Bantuan Perbaikan Rumah Korban Terdampak Gempa Garut dari BNPB

BNPB terus mengupayakan penanggulangan dampak gempa Garut.

Baca Selengkapnya

Hari Ketiga Usai Gempa Garut, 267 Rumah Warga Terdampak dan 11 Warga Terluka

1 hari lalu

Hari Ketiga Usai Gempa Garut, 267 Rumah Warga Terdampak dan 11 Warga Terluka

Sebanyak 267 rumah warga terdampak gempa yang terjadi pada Sabtu malam, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Data Terbaru Gempa Garut, Belum Ada Laporan Korban Jiwa

1 hari lalu

Data Terbaru Gempa Garut, Belum Ada Laporan Korban Jiwa

BNPB terus melakukan pemutakhiran data tiga hari setelah gempa Garut yang terjadi pada Sabtu, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Imbauan BNPB untuk Warga Terdampak Gempa Garut

2 hari lalu

Imbauan BNPB untuk Warga Terdampak Gempa Garut

Gempa dengan magnitudo 6,2 mengguncang wilayah Jawa Barat pada Sabtu malam, 27 April 2024 pada sekitar jam 23.29 WIB. Badan Nasional Penanggulangan Bencana atau BNPB memberi imbauan kepada warga yang terdampak gempa tersebut.

Baca Selengkapnya

Gempa M6,2 di Kabupaten Garut Rusak Sejumlah Bangunan

2 hari lalu

Gempa M6,2 di Kabupaten Garut Rusak Sejumlah Bangunan

Sedikitnya empat orang luka-luka akibat gempa yang terjadi pada Sabtu malam ini.

Baca Selengkapnya

Bencana Tanah Longsor di Toraja Utara, BNPB Peringatkan Masih Ada Retakan Tanah

2 hari lalu

Bencana Tanah Longsor di Toraja Utara, BNPB Peringatkan Masih Ada Retakan Tanah

Dua kali tanah longsor yang terjadi pada Jumat pagi lalu menimbun sembilan warga. Tiga di antaranya tewas.

Baca Selengkapnya

Hari Kesiapsiagaan Bencana 2024, Muhadjir Effendy: Bencana Bukan Urusan Sembarangan

3 hari lalu

Hari Kesiapsiagaan Bencana 2024, Muhadjir Effendy: Bencana Bukan Urusan Sembarangan

Menko PMK Muhadjir Effendy meminta Sumatera Barat bisa mencanangkan sadar bencana setiap harinya dalam puncak Hari Kesiapsiagaan Bencana 2024.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

3 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Saran IDAI untuk Relawan yang Bantu Anak Korban Bencana Alam

4 hari lalu

Saran IDAI untuk Relawan yang Bantu Anak Korban Bencana Alam

Relawan yang ikut membantu bencana alam diminta untuk memperhatikan kebutuhan anak-anak yang menjadi korban.

Baca Selengkapnya

Sekilas Nama Mirip, Jangan Salah Bedakan Gunung Ruang dan Gunung Raung

5 hari lalu

Sekilas Nama Mirip, Jangan Salah Bedakan Gunung Ruang dan Gunung Raung

Gunung Ruang dan Gunung Raung, meskipun memiliki nama yang mirip merupakan dua gunung berapi yang berbeda.

Baca Selengkapnya