Jokowi Bertemu Para Presiden Buruh Indonesia

Reporter

Friski Riana

Editor

Amirullah

Jumat, 26 April 2019 13:48 WIB

Capres nomor urut 01, Jokowi, menunggu kedatangan MRT di Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta, Sabtu, 20 April 2019. Kedatangan Jokowi membuat penumpang berkerumun dan berupaya naik di gerbong yang sama. TEMPO/Hilman Fathurahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan pertemuan dengan para Presiden Buruh Indonesia di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat, 26 April 2019.

Baca: Senin, Jokowi Akan Mendarat Pertama Kali di Bandara NYIA

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea mengatakan, pertemuan itu membahas masalah perburuhan di Indonesia. Salah satunya, revisi Peraturan Pemerintah Nomor 78 Tahun 2015 tentang Pengupahan, perlindungan terhadap buruh migran, dibentuknya desk pidana perburuhan di kepolisian. Selain itu, Andi juga mengusulkan adanya fasilitas penitipan anak untuk buruh wanita di tempat kerja.

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal juga menyampaikan masalah krusial saat ini yang dihadapi buruh Indonesia. Adapun Presiden Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (KSBSI) Mudhofir Hamid menyampaikan jaminan sosial tenaga kerja informal.

Presiden Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia (KPBI) Ilhamsyah, dalam kesempatan itu, juga menyampaikan keluhan tentang ditahannya awak-awak mobil tanki.

Advertising
Advertising

Menurut Andi, Jokowi merespons baik masukan-masukan dari Presiden-Presiden Buruh Indonesia. "Dan dalam waktu dekat akan membentuk Tim Bersama Revisi PP 78 yang diisi pimpinan buruh, pengusaha dan pemerintah untuk merumuskan PP 78 yang adil untuk semua pihak," kata Andi dalam siaran tertulisnya.

Baca: Jokowi - Zulkifli Hasan Bertemu, Kubu Prabowo: Tata Krama Politik

Andi mengatakan, dalam perayaan May Day nanti, Jokowi berencana meninjau progres pembangunan pemukiman buruh yang dibangun BUMN PT Pembangunan Perumahan di kawasan Tangerang Selatan.

Berita terkait

Menaker Sebut Masa Depan Buruh RI tergantung Kompetensi dan Daya Saing

8 jam lalu

Menaker Sebut Masa Depan Buruh RI tergantung Kompetensi dan Daya Saing

Menaker Ida Fauziyah mengatakan masa depan dunia ketenagakerjaan Indonesia sangat ditentukan oleh kompetensi dan daya saing pekerja atau buruh.

Baca Selengkapnya

Lindungi Buruh Migran, Polri Bentuk Tim Khusus Pidana Ketenagakerjaan

9 jam lalu

Lindungi Buruh Migran, Polri Bentuk Tim Khusus Pidana Ketenagakerjaan

Polri menyoroti keselamatan buruh hingga sengketa buruh vs pengusaha, sehingga dirasa perlu pendampingan dari polisi.

Baca Selengkapnya

May Day, Buruh di Yogyakarta Tuntut Kenaikan UMP Minimal 15 Persen

11 jam lalu

May Day, Buruh di Yogyakarta Tuntut Kenaikan UMP Minimal 15 Persen

Kelompok Majelis Pekerja Buruh Indonesia (MPBI) Yogyakarta menggelar aksi memperingati hari buruh atau May Day dengan menyampaikan 16 tuntutan

Baca Selengkapnya

Massa Aksi May Day Bakar Baliho Jokowi dan Hakim MK Sebagai Bentuk Kekecewaan

11 jam lalu

Massa Aksi May Day Bakar Baliho Jokowi dan Hakim MK Sebagai Bentuk Kekecewaan

Peserta aksi Hari Buruh Internasional atau May Day membakar baliho bergambar Presiden Jokowi di kawasan Patung Arjuna Wijaya, Jakpus

Baca Selengkapnya

Hari Buruh Internasional, Deretan Tuntutan Unjuk Rasa Gabungan Buruh dan Mahasiswa Surabaya

11 jam lalu

Hari Buruh Internasional, Deretan Tuntutan Unjuk Rasa Gabungan Buruh dan Mahasiswa Surabaya

Unjuk rasa Hari Buruh Internasional dengan pagelaran teatrikal dan aksi berjalan kaki (long march)

Baca Selengkapnya

Tanggapi Ucapan Hari Buruh dari Prabowo, Partai Buruh Bilang Begini

12 jam lalu

Tanggapi Ucapan Hari Buruh dari Prabowo, Partai Buruh Bilang Begini

Partai Buruh menanggapi ucapan Hari Buruh 2024 yang disampaikan Presiden terpilih Prabowo Subianto pada Rabu, 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Peringatan Hari Buruh Internasional 2024, Kapolri Sebut Ada 71 Titik Kegiatan di Seluruh Indonesia

12 jam lalu

Peringatan Hari Buruh Internasional 2024, Kapolri Sebut Ada 71 Titik Kegiatan di Seluruh Indonesia

Kapolri Listyo Sigit Prabowo menyampaikan ada 71 titik dengan puluhan ribu buruh di seluruh Indonesia yang mengikuti aksi Hari Buruh Internasional 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

13 jam lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

4 Lika-liku Perjalanan RUU DKJ Hingga Resmi Disahkan Presiden Jokowi

13 jam lalu

4 Lika-liku Perjalanan RUU DKJ Hingga Resmi Disahkan Presiden Jokowi

Pengesahan RUU DKJ ditandatangani Presiden Jokowi di Jakarta 25 April 2024 dan diundangkan di Jakarta pada tanggal yang sama oleh Mensesneg.

Baca Selengkapnya

Bendera One Piece Berkibar di Tengah Aksi May Day

14 jam lalu

Bendera One Piece Berkibar di Tengah Aksi May Day

Bendera bajak laut topi jerami yang populer lewat serial 'One Piece' berkibar di tengah aksi memperingati Hari Buruh Internasional alias May Day.

Baca Selengkapnya