Bupati Sula, Ketua Demokrat Maluku Utara, Dukung Jokowi - Ma'ruf
Reporter
Budhy Nurgianto (Kontributor)
Editor
Syailendra Persada
Senin, 4 Februari 2019 06:42 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Demokrat Maluku Utara yang juga Bupati Kepulauan Sula Hendrata Thes mendeklarasikan mendukung Joko Widodo atau Jokowi - Ma'ruf Amin pada pemilihan presiden alias Pilpres 2019.
Baca: Koalisi Alumni Diponegoro Deklarasi Dukung Jokowi - Ma'ruf
Dukungan tersebut dilakukan bersamaan dengan deklarasi sembilan kepala daerah di Maluku Utara pada Ahad, 3 Februari 2019 di Rumah Aspirasi Sekretaris TKN Jokowi - Ma'ruf, Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat.
Hadir dalam deklarasi Wali Kota Tidore Kepulauan Ali Ibrahim, Bupati Halmahera Barat Danny Missy, Bupati Halmahera Utara Frans Manery, Bupati Pulau Morotai Benny Laos, dan Bupati Pulau Taliabu Aliong Mus.
Menurut Hendrata, mendukung pasang calon presiden dan wakil presiden Jokowi - Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019 merupakan sikap politik selaku ketua partai Demokrat Maluku Utara. Sikap ini diambil lantaran pihaknya menilai kinerja Presiden Jokowi saat ini perlu dilanjutkan untuk kepentingan masyarakat.
“Masih banyak pekerjaan yang harus dituntaskan. Lima tahun bagi pak Jokowi belumlah cukup untuk menyelesaikan program rakyat. Jadi saya mendukung pak Jokowi agar program rakyat bisa diselesaikan,”kata Hendrata Ahad, 3 Februari 2019.
Hendrata mengatakan Jokowi - Ma'ruf Amin merupakan pasangan ideal di Pilpres 2019. Karena itu ia berencana akan mengarahkan semua jajaran Partai Demokrat Maluku Utara untuk mendukung pasangan tersebut.
“Saya akan upayakan semua itu, tapi saya juga tidak akan memaksa jajaran pengurus partai democrat yang tidak mendukung. Dan saya yakin petinggi partai tidak akan menentang. Karena mereka semua adalah mentor kami,” kata Hendrata.
Keputusan Hendrata tentu berbeda dengan sikap Demokrat. Dalam Pilpres 2019, partai berlambang bintang mercy ini mendukung Prabowo Subianto - Sandiaga Uno. Mereka berkoalisi dengan Gerindra, PKS, dan Partai Berkarya.
Simak juga: Jokowi: Semburan Kedustaan di Mana-mana
Fahri Sangaji, Sekretaris Demokrat Maluku Utara, menolak berkomentar soal dukungan Ketua Demoktat Maluku Utara ke Jokowi - Ma'ruf. “Saya masih ada rapat, hubungi sebentar lagi, sebentar ya, terima kasih,” kata Fahri.