Ijtima Ulama GNPF, Moeldoko Minta Agama Tak Dibawa ke Politik

Editor

Purwanto

Minggu, 16 September 2018 10:56 WIB

Kepala Kantor Staf Presiden Moeldoko dalam dialog bersama seniman di Warung Apresiasi, Bulungan, Jakarta Selatan, 14 Mei 2018. TEMPO/Chitra Paramaesti.

TEMPO.CO, Jakarta -Kepala Kantor Staf Kepresidenan Moeldoko berharap masalah agama tak dibawa ke dalam urusan politik. Pemuka agama disarankan tetap fokus pada kegiatan membimbing umat. "Bukan enggak ada hubungannya antara agama dan politik. Ada (hubungannya), cuma jangan dibawa ke arah politik yang akhirnya masyarakat menjadi bingung," kata Moeldoko di area tugu Monumen Nasional, Jakarta, Ahad, 16 September 2018.

Moeldoko mengomentari Ijtima Ulama Jilid II yang digelar oleh penggerak aksi PA 212, Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF). Mantan panglima TNI ini mengatakan jika para pemuka agama terus bermain politik, masyarakat yang akan terkena imbasnya. "Kasihan umat. Mau ke mana nanti," ucapnya.

Menurut Moeldoko, sudah banyak publik figur yang tadinya aktif di kegiatan agama lalu beralih ke politik malah ditinggal jamaahnya. Ia berharap hal ini tidak sampai terjadi pada para tokoh agama yang menggelar ijtima ulama ini.

GNPF telah menggelar Ijtima Ulama I pada Juli 2018. Forum ini merekomendasikan Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Salim Segaf Al-Jufri dan Ustad Abdul Somad menjadi calon wakil presiden untuk Pilpres 2019. GNPF mengusulkan keduanya untuk mendampingi Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto.

Namun belakangan Prabowo tidak memilih keduanya menjadi calon wakil presiden. Ia menunjuk mantan wakil gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno.

Advertising
Advertising

Ketua GNPF, Yusuf Martak, mengatakan pihaknya melangsungkan Ijtima Ulama ke II untuk menyikapi keputusan Prabowo itu. Meski tetap mendukung Prabowo-Sandiaga, para ulama dalam forum ini bakal menyodorkan sejumlah pakta integritas untuk ditandatangani Prabowo.

Pakta integritas itu dirangkum berdasarkan materi yang akan dibahas. Di antaranya berkaitan dengan materi politik dan kelembagaan.

Baca: Prabowo Sandiaga Diminta Teken Pakta Integritas

Peserta Ijtima Ulama II direncanakan dihadiri 1.000 orang. Jumlah ini dua kali lipat lebih banyak dari pertemuan pertama yang hanya 500 orang. Seluruhnya terdiri atas para ulama dan anggota partai koalisi. Prabowo dan Sandiaga Uno direncanakan hadir.

AHMAD FAIZ

Berita terkait

Moeldoko Bikin Pabrik Baterai EV setelah Selesai di Kabinet Jokowi

14 hari lalu

Moeldoko Bikin Pabrik Baterai EV setelah Selesai di Kabinet Jokowi

Cerita Moeldoko soal rencananya usai tak lagi di pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Kata Moeldoko Soal Keberlanjutan KSP di Pemerintahan Prabowo

30 hari lalu

Kata Moeldoko Soal Keberlanjutan KSP di Pemerintahan Prabowo

Moeldoko menyatakan akan kembali menekuni proyek baterai untuk kendaraan listrik setelah masa jabatannya di KSP berakhir.

Baca Selengkapnya

PPI Dunia Serukan RUU Perlindungan Pelajar hingga Transformasi Digital

45 hari lalu

PPI Dunia Serukan RUU Perlindungan Pelajar hingga Transformasi Digital

Deklarasi Budapest menekankan komitmen PPI Dunia dalam mendukung demokrasi, penegakan hukum, pelestarian budaya, dan pendidikan berkualitas.

Baca Selengkapnya

SBY Sebut Hanya Ada Satu Matahari di HUT ke-23 Partai Demokrat, Pernah Terjadi Seteru Kubu AHY Vs Moeldoko

52 hari lalu

SBY Sebut Hanya Ada Satu Matahari di HUT ke-23 Partai Demokrat, Pernah Terjadi Seteru Kubu AHY Vs Moeldoko

"Akan kacau negara kalau mataharinya banyak. Makin panas nanti ada dua, ada tiga bagaimana," kata SBY, Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya

Poin-poin Pidato SBY Saat HUT ke-23 Partai Demokrat: Tak Mudah 10 Tahun Jadi Oposisi

52 hari lalu

Poin-poin Pidato SBY Saat HUT ke-23 Partai Demokrat: Tak Mudah 10 Tahun Jadi Oposisi

Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY menyampaikan sejumlah pernyataan menarik dalam pidato di Hari Ulang Tahun atau HUT ke-23 Partai Demokrat. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Peran Moeldoko di Balik Utak-atik BMAD Ubin Keramik

15 Agustus 2024

Peran Moeldoko di Balik Utak-atik BMAD Ubin Keramik

Setelah mantan Ketua KADI Donna Gulthom dicopot, terjadi lonjakan rekomendasi besaran BMAD ubin keramik hanya dalam dua pekan. Ada cawe-cawe Kepala KSP Moeldoko

Baca Selengkapnya

Moeldoko Ungkap Respons Jokowi soal Paskibraka Lepas Jilbab: Hormati Keyakinan

15 Agustus 2024

Moeldoko Ungkap Respons Jokowi soal Paskibraka Lepas Jilbab: Hormati Keyakinan

Menurut Moeldoko, Jokowi memberi arahan agar semua pihak bisa menghormati keyakinan setiap anggota Paskibraka.

Baca Selengkapnya

Anggaran HUT RI di IKN Membengkak, Jokowi dan Moeldoko Sepakat: Wajar

11 Agustus 2024

Anggaran HUT RI di IKN Membengkak, Jokowi dan Moeldoko Sepakat: Wajar

Jokowi memaklumi anggaran untuk perayaan HUT ke-79 RI di IKN membengkak. Begitu pula KSP Moeldoko.

Baca Selengkapnya

Hambur Anggaran untuk Perayaan Upacara 17 Agustus di IKN

7 Agustus 2024

Hambur Anggaran untuk Perayaan Upacara 17 Agustus di IKN

Karena tidak semua fasilitas penunjang sudah siap, penyelenggara upacara 17 Agustus 2024 terpaksa melakukan berbagai 'akrobat' untuk mempersiapkannya

Baca Selengkapnya

Beda Penjelasan Pratikno dan Moeldoko soal Sewa 1.000 Mobil VVIP untuk Upacara 17 Agustus di IKN

6 Agustus 2024

Beda Penjelasan Pratikno dan Moeldoko soal Sewa 1.000 Mobil VVIP untuk Upacara 17 Agustus di IKN

Permintaan sewa mobil pada Agustus di wilayah IKN meningkat.

Baca Selengkapnya