PDIP dan Golkar Usulkan Tenggat Finalisasi Koalisi ke Jokowi

Sabtu, 14 Juli 2018 08:44 WIB

Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga (kiri) bertemu Sekjen PDIP Hasto Kristianto (kanan) dikantor DPP Partai Golkar, Jakarta, 20 Maret 2018. Pertemuan itu dilakukan untuk memperkuat koalisi yang sudah berlangsung. Tempo/Fakhri Hermansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan ada kemungkinan partai koalisi pengusung Joko Widodo di pemilihan presiden 2019 segera difinalkan. Hasto mengatakan gagasan itu sudah dia bahas dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

"Dalam pertemuan dengan Pak Airlangga, kami akan mengusulkan kepada Pak Presiden agar ada batas waktu kapan kira-kira kerja sama itu akan fix dinyatakan final," kata Hasto di kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Jumat, 13 Juli 2018.

Baca: Hasto Ungkap Suasana Pertemuan Jokowi dan Megawati di Batu Tulis

Hasto mengaku intensif bertemu dengan Airlangga dalam beberapa waktu belakangan. Kata dia, pertemuan terakhirnya dengan Airlangga terjadi pada Kamis malam, 12 Juli 2018. Hasto mengatakan pertemuan-pertemuan tersebut merupakan bagian dari proses pemantapan koalisi pengusung Jokowi.

Hasto melanjutkan, para sekretaris jenderal partai-partai yang telah menyatakan bakal mengusung Jokowi pun akan menggelar pertemuan pada pekan depan. Dia berujar, rencananya pertemuan itu membahas sejumlah kesepakatan mendasar yang akan dibawa kepada ketua umum masing-masing partai.

Advertising
Advertising

Kendati begitu, Hasto mengatakan, pertemuan para sekjen tersebut belum akan membahas calon wakil presiden Jokowi. Menurut dia, nama cawapres ada di kantong Jokowi. "Tentu saja beliau menunggu momentum yang tepat untuk bertemu dengan para ketua umum," ujarnya.

Hasto juga belum memastikan apakah akan mengundang Partai Kebangkitan Bangsa dan Partai Demokrat dalam pertemuan yang rencananya digelar pada 15 Juli itu. Kedua partai tersebut memang belum menentukan arah dukungan politik di pilpres 2019. Hasto mengatakan para sekjen akan berkoordinasi dengan Jokowi terlebih dulu.

Ihwal kapan pastinya koalisi difinalkan, Hasto juga belum memastikan. Yang jelas, kata dia, finalisasi koalisi itu dinilai akan memudahkan koalisi membuat perencanaan lain.

"Harus ada deadline juga, kemudian kami bisa melangkah lebih jauh untuk merencanakan bagaimana tata pemerintahan ke depan. Bagaimana kebijakan politik, kebijakan politik ekonomi, kebijakan kebudayaan, kebijakan luar negeri. Itu bisa dirancang bersama-sama," kata Hasto.

Baca: PDIP Lebih Suka Hanya 2 Poros Saja di Pilpres 2019

Usulan untuk memfinalkan koalisi pengusung Jokowi ini sebelumnya juga disampaikan Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan Arsul Sani. Menurut Arsul, langkah itu perlu diambil agar partai koalisi dapat melakukan pembahasan selanjutnya ihwal kriteria dan sosok cawapres yang akan mendampingi Jokowi.

Selain itu, kata dia, koalisi perlu mengevaluasi keberhasilan dan kekurangan pemerintahan Jokowi saat ini. "Apa yang ke depan harus jadi fokus, bicara juga soal power sharing-nya," kata Arsul di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 4 Juli 2018.

Berita terkait

Tekad Bulat Ganjar Pranowo Tak Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Beberapa Pernyataannya

45 menit lalu

Tekad Bulat Ganjar Pranowo Tak Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Beberapa Pernyataannya

Mantan capres Ganjar Pranowo berkali menyatakan tak akan bergabung dalam pemerintahan Presiden dan Wapres terpilih Prabowo -Gibran. Ini alasannya.

Baca Selengkapnya

Sinyal Awal PDIP Diprediksi Bakal Jadi Oposisi Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 jam lalu

Sinyal Awal PDIP Diprediksi Bakal Jadi Oposisi Pemerintahan Prabowo-Gibran

PDIP disebut bakal menentukan sikap politiknya terhadap pemerintahan Prabowo-Gibran pada Rakernas: Koalisi atau oposisi.

Baca Selengkapnya

Saat Gibran Terkejut Ditanya Soal Ganjar Jadi Oposisi Prabowo: Oh Ya, Ya Udah Enggak Apa-apa

2 jam lalu

Saat Gibran Terkejut Ditanya Soal Ganjar Jadi Oposisi Prabowo: Oh Ya, Ya Udah Enggak Apa-apa

Gibran tampak terkejut saat ditanya soal sikap Ganjar yang menyatakan akan menjadi oposisi di pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Sikap Oposisi Ganjar Bisa Mewakili PDIP

3 jam lalu

Pakar Sebut Sikap Oposisi Ganjar Bisa Mewakili PDIP

PDIP dinilai lebih realistis jika mengambil sikap oposisi di pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024 Kota Surabaya: Hasil Survei Tunjukkan Elektabilitas Eri Cahyadi Masih Tertinggi

3 jam lalu

Pilkada 2024 Kota Surabaya: Hasil Survei Tunjukkan Elektabilitas Eri Cahyadi Masih Tertinggi

Pasangan petahana Eri Cahyadi-Armuji mendaftar ke PDIP untuk maju dalam Pilkada 2024 Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024 Kota Semarang: PKS dan Golkar Jajaki Koalisi, Demokrat Usung Yoyok Sukawi

5 jam lalu

Pilkada 2024 Kota Semarang: PKS dan Golkar Jajaki Koalisi, Demokrat Usung Yoyok Sukawi

PKS dan Golkar Kota Semarang jajaki koalisi untuk memenuhi syarat 20 persen kursi legislatif guna mengusung calon di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

KPU Tanggapi Dalil PDIP Soal Selisih Suara Pilpres di Kota Dumai: Pemilih Tak Gunakan Hak Suara

5 jam lalu

KPU Tanggapi Dalil PDIP Soal Selisih Suara Pilpres di Kota Dumai: Pemilih Tak Gunakan Hak Suara

Tanggapan Komisi Pemilihan Umum (KPU) terhadap dalil PDIP mengenai selisih suara dalam Pilpres 2024 di Kota Dumai, Riau.

Baca Selengkapnya

Hasto PDIP Bilang Begini soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta

5 jam lalu

Hasto PDIP Bilang Begini soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta

Nama Ahok dan Anies digadang-gadang untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Apa kata Hasto PDIP?

Baca Selengkapnya

Hasto Sebut Putusan PDIP Jadi Koalisi atau Oposisi akan Dibahas dalam Rakernas V

6 jam lalu

Hasto Sebut Putusan PDIP Jadi Koalisi atau Oposisi akan Dibahas dalam Rakernas V

Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, partainga menyadari tantangan pemerintahan ke depan yang tidak ringan.

Baca Selengkapnya

Seloroh Jokowi saat Ditanya Parpol Baru setelah Tak Diakui PDIP

6 jam lalu

Seloroh Jokowi saat Ditanya Parpol Baru setelah Tak Diakui PDIP

Sebelumnya, Kabar Jokowi bukan lagi anggota PDIP disampaikan oleh Ketua Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan Bidang Kehormatan, Komarudin Watubun.

Baca Selengkapnya