Tiba di KPK, Bupati Purbalingga Tasdi Acungkan Salam Metal

Selasa, 5 Juni 2018 07:00 WIB

Bupati Purbalingga Tasdi tiba di gedung KPK sekitar pukul 04.55, Selasa, 5 Juni 2018. Kartika Anggraeni

TEMPO.CO, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Bupati Purbalingga Tasdi dalam operasi tangkap tangan (OTT) pada Senin sore, 4 Juni 2018. Tasdi tiba di gedung KPK sekitar pukul 04.55, Selasa, 5 Juni 2018.

Saat turun dari mobil, Bupati yang merupakan kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan itu langsung mengacungkan salam metal di hadapan awak media. Ia tiba bersama beberapa orang yang juga ditangkap KPK dalam OTT tersebut. Saat ditanya terkait OTT yang menimpa dirinya, Tasdi tak mau berkomentar.

Baca: KPK Sebut OTT Bupati Purbalingga Terkait Fee Proyek Pembangunan

KPK menangkap empat orang termasuk Tasdi dalam OTT yang digelar pada Senin sore, 4 Juni 2018. Tiga orang yang ikut diciduk KPK, adalah seorang pejabat Unit Lelang Pengadaan (ULP), seorang pihak swasta, dan ajudannya.

Juru bicara KPK, Febri Diansyah mengatakan penangkapan Tasdi diduga terkait kasus korupsi proyek pembangunan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Purbalingga. "(Ditangkap terkait) Proyek pembangunan. Itu yang saya dapat informasinya. Secara lebih rinci tentu saya belum bisa sampaikan proyek pembangunan apa, tahun anggaran berapa," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Gedung KPK, Jakarta Selatan, Senin, 4 Juni 2018.

Dalam OTT itu, kata Febri, tim penindakan KPK menyita barang bukti sejumlah uang. Namun belum diketahui pasti berapa total uang yang diduga merupakan bagian dari komitmen fee untuk Tasdi. "Tapi indikasinya penerimaan uang itu bagian dari komitmen fee yang sudah dibicarakan sebelumnya," ucap Febri.

Baca: OTT Bupati Purbalingga, KPK Menyita Sejumlah Uang

Advertising
Advertising

KPK memiliki waktu 1x24 jam untuk menentukan status Bupati Purbalingga dan tiga orang yang ikut ditangkap KPK. Saat ini mereka menjalani pemeriksaan di gedung KPK.

ANDITA RAHMA

Berita terkait

Kemensos Tegaskan Tasdi Tidak Menjadi Staf Mensos Tri Rismaharini

14 Maret 2023

Kemensos Tegaskan Tasdi Tidak Menjadi Staf Mensos Tri Rismaharini

Mensos Tri Rismaharini disebut tak memiliki staf khusus baru bernama Tasdi. Bahkan Risma tak melakukan perubahan jajaran staf khusus.

Baca Selengkapnya

Isu Eks Bupati Purbalingga Tasdi Jadi Staf Khusus Risma, Kemensos: Belum Ada SK

13 Maret 2023

Isu Eks Bupati Purbalingga Tasdi Jadi Staf Khusus Risma, Kemensos: Belum Ada SK

Kemensos pastikan eks Bupati Purbalingga Tasdi belum diangkat menjadi staf khusus Mensos Risma.

Baca Selengkapnya

Megawati Menahan Tangis Ceritakan Tasdi, Kader PDIP dari Sopir Truk Menjadi Bupati Purbalingga

13 Januari 2023

Megawati Menahan Tangis Ceritakan Tasdi, Kader PDIP dari Sopir Truk Menjadi Bupati Purbalingga

Megawati menahan tangis ceritakan Tasdi, kader PDIP dari sopir truk yang menjadi Bupati Purbalingga. Tapi, apa sebabnya Tasdi kena OTT KPK kemudian?

Baca Selengkapnya

Purbalingga Hadirkan Motor Listrik Bralink EV-1 Seharga Rp 40 Juta

16 Desember 2022

Purbalingga Hadirkan Motor Listrik Bralink EV-1 Seharga Rp 40 Juta

Pemerintah Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, telah meluncurkan motor listrik prototipe dengan nama Bralink EV-1.

Baca Selengkapnya

2 Bupati Ungkap Awal Mula Kasus Suap Taufik Kurniawan

27 Maret 2019

2 Bupati Ungkap Awal Mula Kasus Suap Taufik Kurniawan

Bupati Kebumen nonaktif Yahya Fuad dan Bupati Purbalingga nonaktif Tasdi diperiksa sebagai saksi dalam kasus suap Taufik Kurniawan.

Baca Selengkapnya

KPK Periksa Utut Adianto untuk Kasus Suap Bupati Purbalingga

18 September 2018

KPK Periksa Utut Adianto untuk Kasus Suap Bupati Purbalingga

Pemeriksaan hari ini merupakan penjadwalan ulang dari agenda pemeriksaan Utut Adianto dalam kasus suap Bupati Purbalingga yang tertunda.

Baca Selengkapnya

Wakil Ketua DPR Utut Adianto Mangkir dari Pemeriksaan KPK

12 September 2018

Wakil Ketua DPR Utut Adianto Mangkir dari Pemeriksaan KPK

Wakil Ketua DPR Utut Adianto beralasan jadwal pemeriksaan KPK berbenturan dengan jadwal kegiatannya hari ini sehingga dia tidak hadir.

Baca Selengkapnya

Kasus Bupati Purbalingga, KPK Periksa Politikus PDIP Utut Adianto

12 September 2018

Kasus Bupati Purbalingga, KPK Periksa Politikus PDIP Utut Adianto

KPK akan memeriksa politikus PDIP Utut Adianto dalam kasus dugaan suap pengadaan barang dan jasa dengan tersangka Bupati Purbalingga Tasdi.

Baca Selengkapnya

KPK Bantah OTT Tiga Kepala Daerah dari PDIP Berbau Politik

10 Juni 2018

KPK Bantah OTT Tiga Kepala Daerah dari PDIP Berbau Politik

KPK telah menetapkan 3 tersangka korupsi yang berasal dari PDIP selama sepekan ini, yaitu Bupati Purbalingga, Bupati Tulungagung dan Wali Kota Blitar.

Baca Selengkapnya

Bupati Purbalingga Perpanjang Daftar Kepala Daerah Ditangkap KPK

6 Juni 2018

Bupati Purbalingga Perpanjang Daftar Kepala Daerah Ditangkap KPK

Bupati Purbalingga menambah daftar kepala daerah yang dicokok KPK dalam kasus suap sepanjang 2018.

Baca Selengkapnya