Tren 2017, ICW: Pelaku Korupsi Didominasi ASN

Jumat, 4 Mei 2018 06:47 WIB

Ilustrasi korupsi

TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia Watch Corruption atau ICW menemukan profesi pelaku korupsi paling tinggi pada 2017 adalah aparat sipil negara (ASN) pada tataran pemerintahan daerah.

"Pada 2017, tren pelaku korupsi itu pada ASN Pemda, Pemkot atau Pemkab sebanyak 456 orang," kata Peneliti Divisi Hukum ICW, Lalola Ester di kantornya, Jakarta pada Kamis, 3 Mei 2018.

Baca: Data ICW: Tilep Rp 29,41 Triliun, Ribuan Koruptor Divonis Ringan

Lalola menduga meningkatnya pelaku korupsi pada tatatan pemerintahan daerah dipengaruhi oleh gelaran pilkada di sejumlah daerah. Mereka pun terlibat dengan berbagai kongkalikong politik.

Meski masih terlalu dini untuk mengidentifikasi dugaan tersebut, kata Lalola, tapi data ini bisa menjadi temuan awal untuk menelusurinya. Karena pada 2017, jumlah kepala daerah yang tersandung korupsi pun masih banyak, yaitu 94 terdakwa.‎

Baca: Saat Ganjar Pranowo dan Sudirman Said Saling Sindir Soal Korupsi

Menurut Lalola, temuan ini menujukkan ada masalah serius dalam tata kelola pemerintahan daerah karena jumlah pelaku yang terlibat korupsi dari tahun ke tahun meningkat. Pada 2015, tercatat ada 210 pegawai dan tahun berikutnya meningkat menjadi 217 pegawai. "Komitmen kepala daerah untuk mereformasi birokrasi pemerintahan tidak terbukti dengan penemuan ini," kata Lalola.

Adapun urutan kedua profesi yang paling banyak tersandung kasus korupsi adalah pihak swasta dengan 225 orang dan disusul kepala daerah dengan jumlah 94 terdakwa‎. Sedangkan anggota DPR atau DPRD yang berada pada urutan ke 6, dengan 33 terdakwa.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

18 jam lalu

Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

Berikut sederet mobil Harvey Moeis yang telah disita Kejaksaan Agung.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

23 jam lalu

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengungkapkan progres pembangunan rumah susun (Rusun) ASN di di IKN rata-rata capai 40 persen.

Baca Selengkapnya

Laporan Dugaan Korupsi Impor Emas oleh Eko Darmanto Masih Ditindaklanjuti Dumas KPK

1 hari lalu

Laporan Dugaan Korupsi Impor Emas oleh Eko Darmanto Masih Ditindaklanjuti Dumas KPK

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri, mengatakan laporan yang disampaikan bekas Kepala Bea Cukai Yogyakarta, Eko Darmanto, masih ditindaklanjuti.

Baca Selengkapnya

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

1 hari lalu

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

Menteri Pertanian Ukraina Mykola Solsky ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka resmi dalam penyelidikan korupsi bernilai jutaan dolar

Baca Selengkapnya

KPK Sita Aset Milik Bekas Bupati Labuhanbatu Erik Atrada Ritonga

1 hari lalu

KPK Sita Aset Milik Bekas Bupati Labuhanbatu Erik Atrada Ritonga

KPK menyita aset yang diduga milik bekas Bupati Labuhanbatu, Erik Atrada Ritonga, di Kota Medan

Baca Selengkapnya

Mahathir Mohamad Diselidiki KPK Malaysia Atas Tuduhan Korupsi

1 hari lalu

Mahathir Mohamad Diselidiki KPK Malaysia Atas Tuduhan Korupsi

KPK Malaysia menyelidiki Mahathir Mohamad dan anak-anaknya atas dugaan korupsi.

Baca Selengkapnya

Bekas Bupati Muna Rusman Emba Divonis 3 Tahun Penjara Kasus Suap Dana PEN

2 hari lalu

Bekas Bupati Muna Rusman Emba Divonis 3 Tahun Penjara Kasus Suap Dana PEN

Bekas Bupati Muna, La Ode Muhammad Rusman Emba, divonis tiga tahun penjara dalam kasus suap dana PEN (pemulihan ekonomi nasional)

Baca Selengkapnya

Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

2 hari lalu

Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

Vietnam kembali melakukan tindakan keras dalam pemberantasan korupsi dengan memenjarakan konglomerat minuman ringan.

Baca Selengkapnya

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

2 hari lalu

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

PM Spanyol Pedro Sanchez adalah pendukung utama Palestina. Ia memutuskan untuk cuti sementara usai istrinya dituduh korupsi.

Baca Selengkapnya

Eks Relawan Jokowi Windu Aji Sutanto Divonis 8 Tahun dalam Perkara Tambang Nikel Ilegal Konawe Utara

2 hari lalu

Eks Relawan Jokowi Windu Aji Sutanto Divonis 8 Tahun dalam Perkara Tambang Nikel Ilegal Konawe Utara

Windu Aji Sutanto terbukti korupsi dalam kerja sama operasional (KSO) antara PT Antam dan PT Lawu Agung Mining 2021-2023 di pertambangan nikel

Baca Selengkapnya