Pemprov Jabar Raih Predikat A di LHE AKIP 2017

Jumat, 26 Januari 2018 09:01 WIB

Pemprov Jabar Raih Predikat A di LHE AKIP 2017l

INFO JABAR – Dalam laporan hasil evaluasi akuntabilitas kinerja instansi pemerintah (LHE AKIP) 2017, Pemerintah Provinsi Jawa Barat kembali meraih predikat A dengan nilai 80,96 dan Sumatera Selatan (80,91).

“Alhamdulillah, tadi saya mewakili pak gubernur, kita kembali mendapat A seperti tahun lalu. Namun nilainya secara keseluruhan naik signifikan,” kata Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Iwa Karniwa dalam acara penyerahan LHE AKIP 2017 di Batam, Kepulauan Riau, Kamis, 25 Januari 2018.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Asman Abnur menyerahkan pencapaian LHE AKIP Pemerintah Provinsi Jawa Barat kepada Iwa, yang mewakili Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan.

Menurut Iwa, Pemerintah Provinsi Jawa Barat menargetkan LHE AKIP 2018 di 11 kabupaten/kota Jawa Barat naik level dari C dan CC menjadi B atau BB. Kenaikan level diraih 16 dari 27 kabupaten/kota dengan predikat B dengan nilai rata-rata 61,31. Adapun Kota Bandung tetap meraih nilai A. Dari 11 daerah yang tak meraih predikat B, patut disyukuri karena tidak ada yang mendapatkan nilai D. “Rata-rata C dan CC di 11 daerah. Tahun depan, akan kita dorong minimal menjadi BB,” ujarnya.

Iwa menjelaskan, bersama Kementerian Pendayaangunaan, pihaknya melakukan pendampingan dan bimbingan serta kenaikan akuntabilitas kinerja. Pihaknya akan meminta kepala daerah menindaklanjuti ini dan kepala organisasi perangkat daerah (OPD) membuat perencanaan, pelaksanaan, juga pengendalian program. “Penilaian LHE AKIP ini titik beratnya di perencanaan program,” katanya.

Advertising
Advertising

Salah satu OPD paling strategis dalam penilaian adalah kemampuan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dalam melakukan perencanaan. Salah satu strategi mendapatkan LHE AKIP yang baik, menurut Iwa, adalah kemampuan daerah mengubah Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) sesuai dengan ukuran tujuan sampai hasil akhir program. “Kalau dalam RPJMD ada program yang tidak jelas sasarannya, disarankan diubah,” ucapnya.

Dalam sambutannya, Menteri Asman meminta agar para aparatur sipil negara (ASN) mewujudkan birokrasi yang efisien. Hal tersebut dapat ditunjukkan melalui penggunaan anggaran negara yang sebesar-besarnya demi kemakmuran rakyat.

Menurut dia, terdapat dua hal yang harus dipahami setiap instansi pemerintah dalam mewujudkan birokrasi efisien. Pertama, memastikan anggaran hanya digunakan untuk membiayai program/kegiatan prioritas yang mendukung pencapaian tujuan pembangunan. Kedua, memastikan penghematan anggaran yang dilakukan hanya dialokasikan pada kegiatan-kegiatan penting atau mendukung kinerja instansi.

Dalam mewujudkan birokrasi efisien, kata Asman, tidak cukup dengan sekadar memotong anggaran, tapi juga mendorong peningkatan efektivitas pemanfaatan anggaran oleh semua instansi pemerintah. Hal itu mengacu pada Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara, yakni akuntabilitas berorientasi hasil. (*)

Berita terkait

Pemprov Jabar akan Bangun 144 Sekolah Baru, Satu Sekolah Butuh Rp 3 Miliar

11 Januari 2024

Pemprov Jabar akan Bangun 144 Sekolah Baru, Satu Sekolah Butuh Rp 3 Miliar

Pemdaprov Jabar akan membangun 144 sekolah baru di 144 kecamatan pada tahun ini. Mulai dari jenjang SMA, SMK, hingga sekolah luar biasa akan dibangun.

Baca Selengkapnya

Sudirman Said Optimis Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar Menangi Pilpres 2024, Tapi Ada Syaratnya

17 Oktober 2023

Sudirman Said Optimis Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar Menangi Pilpres 2024, Tapi Ada Syaratnya

Pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar disebut bisa menang jika Pilpres 2024 berjalan jurdil dan luber.

Baca Selengkapnya

Acara Diskusi Anies Baswedan di Bandung Dibatalkan, Cak Imin Singgung Perlakuan yang Adil

13 Oktober 2023

Acara Diskusi Anies Baswedan di Bandung Dibatalkan, Cak Imin Singgung Perlakuan yang Adil

Muhaimin Iskandar meminta pemerintah berlaku adil bagi semua pasangan calon. Mengomentari pembatalan izin acara diskusi Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Tim Anies Baswedan Ungkap Kronologi Pelarangan Penggunaan GIM

9 Oktober 2023

Tim Anies Baswedan Ungkap Kronologi Pelarangan Penggunaan GIM

Juru bicara Tim Anies Baswedan mengungkap kronologi pelarangan penggunaan Gedung Indonesia Menggugat untuk acara mereka.

Baca Selengkapnya

Proyek Konten Museum Masjid Al Jabbar Senilai Rp 14,5 Miliar Dipermasalahkan

11 Januari 2023

Proyek Konten Museum Masjid Al Jabbar Senilai Rp 14,5 Miliar Dipermasalahkan

Proyek Konten Museum Masjid Al Jabbar senilai Rp 14,5 miliar dipermasalahkan karena perusahaan pemenangnya pernah dinyatakan gagal lolos kualifikasi.

Baca Selengkapnya

Kisruh SDN Pondok Cina 1 Depok, Pemprov Jabar Tunda Bantuan Pembangunan Masjid

12 Desember 2022

Kisruh SDN Pondok Cina 1 Depok, Pemprov Jabar Tunda Bantuan Pembangunan Masjid

Pemprov Jabar juga tengah menimbang membatalkan bantuan karena polemik lahan SDN Pondok Cina 1 Depok.

Baca Selengkapnya

Cerita Relawan SDN Pondokcina 1, Pemerintah Kota Depok Ancam Usir Murid, Orang Tua & Guru

1 Desember 2022

Cerita Relawan SDN Pondokcina 1, Pemerintah Kota Depok Ancam Usir Murid, Orang Tua & Guru

Pemerintah Kota Depok akan melakukan upaya paksa pemindahan SDN Pondokcina 1 pada tanggal 12 Desember 2022.

Baca Selengkapnya

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.

Baca Selengkapnya

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam

Baca Selengkapnya

Anak Ridwan Kamil Hilang di Swiss, Pegawai Pemprov Jabar Gelar Doa Bersama

27 Mei 2022

Anak Ridwan Kamil Hilang di Swiss, Pegawai Pemprov Jabar Gelar Doa Bersama

Pegawai Pemprov Jawa Barat mendoakan keselamatan putra Ridwan Kamil yang terseret arus sungan di Bern, Swiss.

Baca Selengkapnya