Gugup Dikejar Massa, Tembakan Polisi Ini Diduga Kenai Perempuan

Jumat, 8 Desember 2017 20:42 WIB

ilustrasi penembakan polisi

TEMPO.CO, Cirebon – Seorang ibu rumah tangga, Nur Azizah, 26 tahun, diduga terserempet peluru penembakan polisi saat melihat aksi saling kejar pengendara sepeda motor di jalur pantai utara Cirebon, Kamis, 7 Desember 2017.

Menurut keterangan yang dihimpun, kejadian yang menimpa warga Blok Raksa Bumi RT 09 RW 03 Desa Srengseng, Kecamatan Krangkeng, Kabupaten Indramayu itu bermula saat pengendara empat unit sepeda motor mengejar dua sepeda motor dari arah Cirebon. Tepat di Blok Panca Kaki RT 09/03, salah satu pengemudi yang dikejar melepaskan tembakan.

Baca: Penembak di Gandaria City Mengaku Anggota

Diduga proyektil menyerempet mata kanan Nur Azizah yang tengah berdiri di pinggir jalan. Pelaku penembakan langsung kabur menuju ke arah Cirebon lagi. Berdasarkan keterangan saksi, pelaku menggunakan senjata laras pendek dan berpakaian preman.

Kepala Subbagian Hubungan Masyarakat Polres Indramayu Ajun Komisaris Heriyadi memastikan pelaku penembakan bukan anggota Polres Indramayu. “Anggota kami tidak melakukan penangkapan saat itu,” kata Heriyadi, Jumat, 8 Desember 2017.

Simak: Pelaku Penembakan di Hotel Karlita Tegal Seorang

Namun, Kepala Kepolisian Cirebon Kota Ajun Komisaris Besar Adi Vivid Bachtiar mengakui ada anggotanya yang sedang mengejar terduga pelaku pencurian kendaraan bermotor. "Anggota melarikan diri ke arah Desa Srengseng karena diteriaki maling,” kata Adi Vivid.

Menurut Adi Vivid massa berupaya melakukan penyerangan terhadap anggotanya. Akhirnya anggota Polres Cirebon Kota tersebut memutuskan untuk mengeluarkan tembakan peringatan. “Saat itulah kemungkinan terjadi rekoset (peluru memantul),” kata Adi Vivid.

Lihat: Rekonstruksi Pembunuhan Dokter Letty, Penembakan di Adegan Ke-14

Adi Vivid berujar polisi bertanggung jawab dengan membawa Nur Azizah ke rumah sakit. Hingga kini Nur Azizah masih dalam perawatan Rumah Sakit Umum Daerah Gunung Jati untuk memastikan apakah mata kanannya terkena peluru nyasar atau akibat benda lainnya.

IVANSYAH

Berita terkait

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

2 jam lalu

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

Setelah ditangkap karena kasus penistaan agama, seleb TikTok Galih Loss tampak tampil gundul. Bagaimana aturan menggunduli tahanan?

Baca Selengkapnya

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

4 jam lalu

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

Pengamat kepolisian dari ISESS Bambang Rukminto mengatakan problem pemberantasan judi online tak menyentuh akar masalah

Baca Selengkapnya

Ada Luka Tembak di Kepala Brigadir RA yang Ditemukan Tewas di dalam Mobil Alphard di Mampang

18 jam lalu

Ada Luka Tembak di Kepala Brigadir RA yang Ditemukan Tewas di dalam Mobil Alphard di Mampang

Polisi menemukan luka tembak di pelipis kanan kepala Brigadir RA yang tembus ke bagian kiri kepala, bahkan hingga ke atap mobil Alphard.

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

20 jam lalu

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

Polisi menyimpulkan sementara Brigadir RA tewas karena bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

21 jam lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

23 jam lalu

Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

Dari misteri yang membingungkan hingga aksi yang mendebarkan, drama Korea tema polisi dan detektif ini patut Anda tonton.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

1 hari lalu

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

Pengamat kepolisian mengatakan problem pemberantasan judi online beberapa waktu lalu marak penangkapan tapi tak sentuh akar masalah.

Baca Selengkapnya

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

1 hari lalu

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

Polisi menangkap perempuan berinisial SJ alias Ceria, 43 tahun, karena menjual narkotika jenis sabu.

Baca Selengkapnya

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

1 hari lalu

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

Polisi Amerika Serikat secara brutal menangkap para mahasiswa dan dosen di sejumlah universitas yang menentang genosida Israel di Gaza

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Modus Penyamaran Narkotika: Dari Kue, Permen, hingga Liquid Vape

1 hari lalu

Polisi Ungkap Modus Penyamaran Narkotika: Dari Kue, Permen, hingga Liquid Vape

Menyamarkan narkotika menjadi cairan liquid vape seperti yang dilakukan selebgram Chandrika Chika dan atlet eSports Aura Jeixy menambah daftar modus.

Baca Selengkapnya