Setya Novanto Hilang, Imigrasi Pantau Perlintasan Laut dan Udara

Kamis, 16 November 2017 12:19 WIB

Sejumlah Penyidik membawa koper saat keluar dari kediaman Setya Novanto di Jalan Wijaya, Jakarta, 15 November 2017. Tempo/Fakhri Hermansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Direktorat Jenderal Keimigrasian Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia belum menemukan adanya upaya tersangka kasus korupsi proyek kartu tanda penduduk elektronik, Setya Novanto, berpergian ke luar negeri. Menurut Kepala Humas Ditjen Keimigrasian Agung Sampurno, data perlintasan border control management belum menemukan indikasi upaya perlintasan Setya ke luar Indonesia.

"Sampai sekarang, belum ada orang ataupun dokumen yang melintas atas nama Setya Novanto. Sistem border control ini terhubung dengan semua pintu masuk dan keluar resmi di Indonesia," katanya saat dihubungi Tempo pada Kamis, 16 November 2017.

Baca: Istri Setya Novanto: Suami Saya Pasti Akan Kooperatif

Namun Agung mengkhawatirkan adanya pemanfaatan jalur perlintasan yang luput dari pantauan keimigrasian karena faktor geografis, yang tak mungkin dijaga manusia. "Memang Indonesia repotnya di situ, banyak jalur, sementara di situ memang tidak ada yang menjaga," ujarnya.

Indonesia, kata Agung, juga memiliki jalur-jalur perlintasan tidak resmi, khususnya jalur laut. Jalur laut menyulitkan aparat keimigrasian memverifikasi data orang-orang yang melintas.

Baca: Aburizal Bakrie Datangi KPK, Terkait dengan Setya Novanto?

Pencegahan terhadap Setya telah diajukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 2 Oktober lalu ke pihak Imigrasi. Pengajuan permohonan itu merupakan perpanjangan pencegahan yang telah dilakukan KPK sebelum Setya berstatus tersangka.

Pada Rabu malam, 15 November 2017, KPK menjemput paksa Setya di kediamannya di Jalan Wijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Namun KPK tak menemukan Setya di rumahnya.

KPK hanya menjumpai istri Setya Novanto, Deisti Astriani Tagor; kuasa hukumnya, Fredrich Yunadi; dan politikus Golkar, Mahyudin, di rumah tersebut. Mereka mengaku tak mengetahui keberadaan Ketua Umum Partai Golkar itu. Fredrich Yunadi mengatakan komunikasi terakhirnya dengan Setya terjadi Rabu kemarin, sebelum pukul 18.30.

ZARA AMELIA

Berita terkait

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

1 hari lalu

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

Saham Freeport akhirnya 61 persen dikuasai Indonesia, berikut kronologi dari jatuh ke Bakrie sampai skandal Papa Minta Saham Setya Novanto.

Baca Selengkapnya

8 Sekolah Kedinasan 2024 yang Beri Lulusannya Uang Pensiun

2 hari lalu

8 Sekolah Kedinasan 2024 yang Beri Lulusannya Uang Pensiun

Berikut ini daftar sekolah kedinasan 2024 yang lulusannya bisa menjadi CPNS dan diberikan uang pensiun. Ada dari Kemenkeu hingga BMKG.

Baca Selengkapnya

Tolak PKS Gabung Koalisi Prabowo, Kilas Balik Luka Lama Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah dengan PKS

3 hari lalu

Tolak PKS Gabung Koalisi Prabowo, Kilas Balik Luka Lama Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah dengan PKS

Kabar PKS gabung koalisi pemerintahan Prabowo-Gibran membuat Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah keluarkan pernyataan pedas.

Baca Selengkapnya

Dua Produser Program Televisi Korea Selatan yang Dibintangi Hyoyeon SNSD dan Dita Karang Dideportasi Imigrasi Bali

6 hari lalu

Dua Produser Program Televisi Korea Selatan yang Dibintangi Hyoyeon SNSD dan Dita Karang Dideportasi Imigrasi Bali

Setelah diperiksa Imigrasi, 15 kru dan artis Korea Selatan, termasuk Hyoyeon SNSD dan Dita Karang sudah kembali ke Korsel pada Jumat lalu.

Baca Selengkapnya

6 Cara Bayar Paspor di M-Paspor Lewat M-Banking, Cepat dan Mudah

12 hari lalu

6 Cara Bayar Paspor di M-Paspor Lewat M-Banking, Cepat dan Mudah

Pembayaran paspor kini bisa dilakukan secara online melalui m-Banking. Berikut cara pembayaran M-Paspor lewat m-Banking yang mudah.

Baca Selengkapnya

Mengenal Apa Itu Deportasi dan Tips Menghindarinya

16 hari lalu

Mengenal Apa Itu Deportasi dan Tips Menghindarinya

Apa itu deportasi? Deportasi merujuk pada tindakan paksa mengeluarkan WNA dari wilayah negara. Berikut penjelasan lengkapnya.

Baca Selengkapnya

Tak Hanya Remisi Lebaran, Tahun Lalu Setya Novanto Dapat Remisi HUT RI Selama 3 Bulan

20 hari lalu

Tak Hanya Remisi Lebaran, Tahun Lalu Setya Novanto Dapat Remisi HUT RI Selama 3 Bulan

Tidak hanya tahun ini, Setya Novanto alias Setnov pun mendapat remisi khusus Hari Raya Idulfitri 2023.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Hukrim: Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Remisi Setya Novanto, Pilot Susi Air Dibawa ke Medan Perang

20 hari lalu

Terpopuler Hukrim: Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Remisi Setya Novanto, Pilot Susi Air Dibawa ke Medan Perang

Berita mengenai setahun vonis banding Ferdy Sambo atas pembunuhan ajudannya, Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat banyak dibaca.

Baca Selengkapnya

Setya Novanto Dapat Remisi, IM57+ Nilai Akan Berefek Buruk terhadap Pemberantasan Korupsi

20 hari lalu

Setya Novanto Dapat Remisi, IM57+ Nilai Akan Berefek Buruk terhadap Pemberantasan Korupsi

Sejumlah rekayasa hukum yang dilakukan Setya Novanto saat menjalani proses hukum tak bisa dianggap main-main.

Baca Selengkapnya

ICW Sebut Remisi Terlihat Diobral untuk para Koruptor

22 hari lalu

ICW Sebut Remisi Terlihat Diobral untuk para Koruptor

Sebanyak 240 narapidana korupsi di Lapas Sukamiskin mendapat remisi Idul Fitri

Baca Selengkapnya