RI Berupaya Hapus Pekerjaan Berbahaya Bagi Anak

Reporter

Editor

Selasa, 15 Juli 2003 15:31 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Sekretaris Jenderal Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi Djoko Sidik Purnomo mengungkapkan pihaknya akan berupaya menghapus beberapa jenis pekerjaan yang dinilai buruk bagi perkembangan pekerja anak. "Untuk tahap lima tahun ke depan, kami prioritaskan penghapusan enam pekerjaan terburuk bagi anak, karena enam isu itu dianggap isu penting untuk saat ini," ujarnya di Jakarta, Senin (14/1). Kepada Tempo News Room, Sidik memaparkan diantaranya penjualan dan pembuatan bahan peledak, pekerjaan di anjungan lepas pantai, pelacuran, pelibatan dalam peredaran narkoba, dan pekerjaan di pertambangan. Upaya itu kini tengah disusun menjadi Rencana Aksi Nasional (RAN) oleh komite Aksi Nasional (KAN). RAN terbagi dalam tiga tahap, yakni 5 tahun, 10 tahun dan 20 tahun, sebagai upaya penghapusan pekerjaan yang membahayakan bagi anak berusia lima belas tahun ke bawah. "Jauh ke depan, kami ingin menghapuskan semua pekerjaan bagi anak-anak, karena mereka kan harus sekolah," tambahnya. Kendati demikian, Sidik memperkenankan anak-anak untuk bekerja di sektor informal. Seperti menjadi pembantu rumah tangga (PRT). Asalkan, kata dia, anak-anak tersebut tidak menjadi korban penyiksaan. Alasannya, anak yang bekerja sebagai PRT justru mendapatkan kesempatan mendapatkan pendidikan dan gizi yang memadai dari majikannya. Hanya saja, tandas Sidik, pihaknya melarang para majikan untuk memperkerjakan terus menerus tanpa istirahat dan fasilitas yang memadai. Namun Sidik mengaku pemerintah tak dapat berbuat apa-apa, apabila terjadi pelanggaran majikan terhadap PRT anak-anak. Hal itu, lanjut dia, selain dikarenakan tidak optimalnya fungsi pengawasan, juga karena pelanggaran tersebut bersifat kasuistik. (Istiqomatul hayati)

Berita terkait

Rekam Jejak Andi Gani Nena Wea, Presiden KSPSI yang Ditunjuk Jadi Staf Ahli Kapolri

2 menit lalu

Rekam Jejak Andi Gani Nena Wea, Presiden KSPSI yang Ditunjuk Jadi Staf Ahli Kapolri

Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea ditunjuk Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai Staf Ahli Kapolri. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Lanjutan Pemeriksaan Pendahuluan Sengketa Pileg, Ada 81 Perkara

5 menit lalu

MK Gelar Sidang Lanjutan Pemeriksaan Pendahuluan Sengketa Pileg, Ada 81 Perkara

Juru Bicara MK Fajar Laksono mengatakan terdapat total 297 perkara dalam sengketa pileg 2024. Disidangkan secara bertahap.

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

9 menit lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

10 menit lalu

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

PT Chandra Asri Pacific Tbk. (Chandra Asri Group) meraih pendapatan bersih US$ 472 juta per kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Retno Marsudi Kunjungan Kerja ke Turkiye untuk Mempererat Hubungan Kedua Negara.

10 menit lalu

Retno Marsudi Kunjungan Kerja ke Turkiye untuk Mempererat Hubungan Kedua Negara.

Retno Marsudi kunjungan kerja ke Turkiye pada Rabu, 1 Mei 2024, untuk mempererat hubungan kedua negara.

Baca Selengkapnya

10 Twibbon Hari Pendidikan Nasional dan Cara Mendownloadnya

15 menit lalu

10 Twibbon Hari Pendidikan Nasional dan Cara Mendownloadnya

Hardiknas 2024 mengusung tema "Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar". Berikut 10 Twibbonize Hari Pendidikan Nasional dan cara mendownload.

Baca Selengkapnya

Gaga Muhammad sudah Bebas Bersyarat, Ini Kasus Pidana yang Menjeratnya dan Vonis 4,5 Tahun Penjara

35 menit lalu

Gaga Muhammad sudah Bebas Bersyarat, Ini Kasus Pidana yang Menjeratnya dan Vonis 4,5 Tahun Penjara

Gaga Muhammad sudah bebas dan kembali aktif di media sosial. Kronologi kasus yang menyeret Gaga ke bui dan divonis 4,5 tahun penjara.

Baca Selengkapnya

Golkar Depok Umumkan Dokter Ririn Farabi A Rafiq Maju di Pilkada 2024

41 menit lalu

Golkar Depok Umumkan Dokter Ririn Farabi A Rafiq Maju di Pilkada 2024

Ririn dianggap tokoh milenial muda yang dapat mewakili gender yang menjadi jumlah pemilih dominan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pinjol Ilegal Makin Marak, Satgas Pasti Beberkan Tiga Pemicunya

41 menit lalu

Pinjol Ilegal Makin Marak, Satgas Pasti Beberkan Tiga Pemicunya

Satgas Pasti khawatir layanan pinjaman dana online atau pinjol baik yang resmi ataupun ilegal berkembang dan digemari masyarakat. Kenapa?

Baca Selengkapnya

37 Penyandang Disabilitas Ikut Rekrutmen Bintara Polri Tahun Ini

54 menit lalu

37 Penyandang Disabilitas Ikut Rekrutmen Bintara Polri Tahun Ini

Jumlah penyandang disabilitas yang mendaftar rekrutmen Bintara Polri meningkat

Baca Selengkapnya