Pialang Beras Ganggu Operasi Pasar

Reporter

Editor

Selasa, 20 Februari 2007 21:19 WIB

TEMPO Interaktif, Surabaya: Bulog Divisi Regional Jawa Timur menuding pedagang dan pialang beras mengganggu operasi pasar yang dilakukan Bulog. Mereka khawatir merugi karena harga beras mulai turun sejak Bulog gencar menggelar operasi pasar. Prediksi keuntungan yang bakal mereka peroleh dari lonjakan harga beras ternyata meleset. Indikasi gerakan para pedagang dan pialang ini dengan berusara keras menentang operasi pasar. Mereka mendesak pemerintah menghentikan operasi pasar dengan dalih musim panen segera tiba. “Mereka berteriak harga turun karena mau panen,” kata juru bicara Bulog Divre Jawa Timur Arwakhudin Widiharso di Surabaya pada Selasa (20/2). Dia mengingatkan bahwa operasi pasar memang untuk menutunkan harga. Saat ini harga beras di berbagai daerah berangsur turun sekitar 24 persen. Di Surabaya harga beras kelas medium sekitar Rp 4.600-4.800 per kilogram. Sedangkan di Jember, Jawa Timur harga beras super dan medium turun Rp 200 per kilogram dari Rp 6.200 dan Rp 5.500.Menurut Ketua Forum Komunikasi Lumbung Pangan Jember Edy Suryanto, penurunan harga ini karena padi di Kecamatan Semoboro, Wuluhan, Arjasa, dan Balung sudah banyak dipanen. Sebagain petani juga mulai menjual cadangan persediaan beras mereka. Operasi pasar yang dilakukan Bulog, kata dia, tak serta merta menurunkan harga. Tapi, Kepala Bulog Jember Chairil Anwar menyatakan operasi pasar berandil besar menurunkan harga beras. Dia balik menuding para tengkulak menyewa orang suruhan untuk memborong beras operasi pasar. Para joki beras ini, kata dia, beraksi di 16 titik tempat Bulog menggelar beras murah.Sedangkan operasi beras di Subang, Jawa Barat melalui pedagang ternyata tidak efektif karena mereka bersekongkol. Kios yang ditunjuk Bulog sebagai penyalur beras murah selalu kehabisan beras murah. Menurut Dilan, warga Subang, beras murah itu dioplos dengan beras lain dan dijual seharga Rp 4.500 per kilogram. Kepala Bulog Sub Divisi Regional Subang Bambang Sudibyo mengaku tak tahu menahu praktik busuk ini. Bulog hanya sekadar mendistribusikan beras ke 50 kios yang sudah ditunjuk. Sebanyak 1.500 ton beras sudah disalurkan. “Soal penjualan kepada warga itu urusan polisi,” kata Bambang. sunudyantoro | mahbub djunaidy | faidil akbar | anas syahirul

Berita terkait

Penggemar Rasakan Emosi di Lagu Diana Krall

21 menit lalu

Penggemar Rasakan Emosi di Lagu Diana Krall

Penggemar Diana Krall kagum dengan penampilan penyanyi Kanada itu di konser Solo bertajuk Diana Krall Live in Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

54 menit lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Penting Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis 9 Mei

1 jam lalu

3 Fakta Penting Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis 9 Mei

Simak tiga fakta penting laga timnas U-23 Indonesia vs Guinea di playoff Olimpiade Paris 2024, salah satunya pertandingan digelar tertutup.

Baca Selengkapnya

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

1 jam lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

2 jam lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Fansign Day6 di Jakarta Selama 2 Jam Dipenuhi Ratusan My Day Beruntung

3 jam lalu

Fansign Day6 di Jakarta Selama 2 Jam Dipenuhi Ratusan My Day Beruntung

Dihadiri oleh Sungjin, Wonpil, Dowoon, dan Young K, acara fansign Day6 di Jakarta diadakan sehari sebelum Saranghaeyo Indonesia 2024.

Baca Selengkapnya

Film Horor Psikologis Possession: Kerasukan Tayang 8 Mei, Produser Berharap Dapat Jadi Bahan Diskusi

3 jam lalu

Film Horor Psikologis Possession: Kerasukan Tayang 8 Mei, Produser Berharap Dapat Jadi Bahan Diskusi

Possession: Kerasukan memakai atribut horor Indonesia, yaitu pocong yang dipresentasikan bantal-guling lantaran dekat dengan keseharian masyarakat.

Baca Selengkapnya

Tak Kebal Aturan Ganjil-Genap, Apa itu Pelat Khusus ZZ?

3 jam lalu

Tak Kebal Aturan Ganjil-Genap, Apa itu Pelat Khusus ZZ?

Apa itu pelat khusus ZZ yang disebut tak kebal aturan ganjil-genap di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Benarkah Belahan Jiwa Sudah Terdeteksi dari Pandangan Pertama?

3 jam lalu

Benarkah Belahan Jiwa Sudah Terdeteksi dari Pandangan Pertama?

Jika sudah menjalin hubungan dengan seseorang dan sangat ingin tahu apakah dia adalah belahan jiwa, berikut beberapa tandanya.

Baca Selengkapnya

Solo Great Sale 2024 Diharap Menjadi Sarana UMKM Memasarkan Produk

3 jam lalu

Solo Great Sale 2024 Diharap Menjadi Sarana UMKM Memasarkan Produk

Solo Great Sale 2024 (SGS 2024) diharapkan menjadi sarana para pelaku UMKM memasarkan produknya.

Baca Selengkapnya