Berani Kampanye Hitam di Medsos? Polri Siapkan Cyber Patrol

Reporter

Jumat, 30 September 2016 05:28 WIB

Ilustrasi Pilkada. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Analis Kebijakan Madya Divisi Humas Markas Besar Polri Komisaris Besar Rikwanto mengatakan pihaknya telah menyiapkan patroli siber (cyber patrol) untuk menghadapi Pemilihan Kepala Daerah 2017. Ini mengantisipasi kampanye hitam dan negatif melalui media sosial.

"Cyber Patrol kami sudah canggih. Di Mabes Polri dan Polda Metro sudah ada. Kami gunakan untuk counter opini," kata Rikwanto dalam diskusi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis 29 September 2016.

Rikwanto menambahkan patroli siber akan diperkuat dengan intelijen media. Dengan intelijen, kata Rikwanto, dapat melihat proporsi pemberitaan, kepopuleran, tokoh, motivasi, dan arah ujaran. "Prinsipnya Polda dan Mabes siap mengawal Pilkada agar tidak terjadi hatespeech berlebihan dan ricuh, kata dia.

Baca Juga:
Demokrat Calonkan Agus Yudhoyono, Ruhut Menangis: Ada Apa?
Terseret Kasus Seks Gatot, Pengacara: Reza Nurut karena...
Heboh Gatot dan Dimas Kanjeng, Ternyata Ini Biangnya


Direktur Eksekutif Indobarometer, M. Qodari menilai penggunaan media sosial pada 2015 mengalami peningkatan signifikan. Menurut dia, terjadi transformasi media sosial menjadi media asosial. Bahkan menjadi media antisosial.


Qodari memprediksi fenomena ini akan berulang pada pemilihan kepala daerah mendatang. Namun, kata dia, ini tidak terjadi di level masyarakat akar rumput. "Bukan di grassroot karena mereka tidak akan kepikiran sampai sana, tetapi buzzer itu bisa menulis apa saja," kata dia.

Ia pun menilai Peraturan Komisi Pemilihan Umum untuk mengatur alat kampanye tidak memadai. "Sangat sedikit pasalnya mengatur kampanye di sosial media," kata dia. Ia beranggapan peraturan ini bisa ditutupi oleh keberadaan Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik. Ia pun mengingatkan agar kepolisian mengantisipasi kelemahan UU ITE ini.

ARKHELAUS W.

Berita terkait

Tak Kebal Aturan Ganjil-Genap, Apa yang Masuk Kategori Pelat Nomor Khusus?

52 menit lalu

Tak Kebal Aturan Ganjil-Genap, Apa yang Masuk Kategori Pelat Nomor Khusus?

Apa itu pelat nomor khusus dan bagaimana aturannya termasuk saat masuk wilayah sistem ganjil-genap?

Baca Selengkapnya

Polri Tangkap 28.861 Tersangka Kasus Narkoba Sejak September 2023

2 jam lalu

Polri Tangkap 28.861 Tersangka Kasus Narkoba Sejak September 2023

Polisi juga telah menangani 10 kasus narkoba menonjol sejak 14 Maret hingga 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Ancaman Polri kepada Personel yang Terbukti Gunakan Narkoba

4 jam lalu

Ancaman Polri kepada Personel yang Terbukti Gunakan Narkoba

Polri bakal langsung memecat anggota kepolisian yang terbukti mengkonsumsi narkoba.

Baca Selengkapnya

Soal Alat Sadap IMSI Catcher di Indonesia, Ini Kata Bos Polus Tech

1 hari lalu

Soal Alat Sadap IMSI Catcher di Indonesia, Ini Kata Bos Polus Tech

Bos Polus Tech mengakui kesulitan untuk mengawasi penggunaan alat sadap oleh pembeli.

Baca Selengkapnya

TPNPB-OPM Tanggapi Rencana TNI-Polri Kerahkan Pasukan Tambahan di Intan Jaya

2 hari lalu

TPNPB-OPM Tanggapi Rencana TNI-Polri Kerahkan Pasukan Tambahan di Intan Jaya

Menurut Sebby Sambom, penambahan pasukan itu tak memengaruhi sikap TPNPB-OPM.

Baca Selengkapnya

Cara Kerja Teknologi Pengintai Asal Israel yang Masuk Indonesia: Palsukan Situs Berita

2 hari lalu

Cara Kerja Teknologi Pengintai Asal Israel yang Masuk Indonesia: Palsukan Situs Berita

Sejumlah perusahaan asal Israel diduga menjual teknologi pengintaian atau spyware ke Indonesia. Terungkap dalam investigasi gabungan Tempo dkk

Baca Selengkapnya

Syarat Penerimaan Polri Lengkap 2024 dan Cara Daftarnya

3 hari lalu

Syarat Penerimaan Polri Lengkap 2024 dan Cara Daftarnya

Berikut ini syarat penerimaan SIPSS, Taruna Akpol, Bintara, dan Tamtama Polri 2024 serta tata cara pendaftarannya yang perlu diketahui.

Baca Selengkapnya

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

3 hari lalu

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

Amnesty mendesak DPR dan pemerintah membuat peraturan ketat terhadap spyware yang sangat invasif dan dipakai untuk melanggar HAM

Baca Selengkapnya

Investigasi Tempo dan Amnesty International: Produk Spyware Israel Dijual ke Indonesia

3 hari lalu

Investigasi Tempo dan Amnesty International: Produk Spyware Israel Dijual ke Indonesia

Investigasi Amnesty International dan Tempo menemukan produk spyware dan pengawasan Israel yang sangat invasif diimpor dan disebarkan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Soal Kematian Brigadir RAT, Kompolnas Ungkap Sejumlah Kejanggalan

4 hari lalu

Soal Kematian Brigadir RAT, Kompolnas Ungkap Sejumlah Kejanggalan

Kompolnas menilai masih ada sejumlah kejanggalan dalam kasus kematian Brigadir RAT.

Baca Selengkapnya