Peran Perguruan Tinggi pada Pilkada Serentak  

Reporter

Selasa, 1 September 2015 04:14 WIB

TEMPO/Arif Fadillah

TEMPO.CO , Bengkulu: Rektor Universitas Bengkulu Dr Ridwan Nurazi mengatakan masyarakat berperan penting pada pengawasan pemilihan kepala daerah (Pilkada) terutama perguruan tinggi untuk mendapatkan hasil pilkada serentak yang jujur dan adil pada 9 Desember.

"Kampus wajib netral dan mengambil peran dalam pengawasan mulai dari pra, saat, dan pada pelaksanaan Pilkada," kata Ridwan saat ditemui mengisi acara kerja sama pengawasan pemilihan gubernur yang melibatkan ormas, LSM, OKP, media massa, dan Perguruan Tinggi, pada Minggu, 30 Agustus 2015.

Beberapa peranan kampus, kata Ridwan, antara lain pada masa pra pilkada ikut memverifikasi ijazah calon kepala daerah, melakukan sosialiasi calon dalam berbagai aktivitas sesuai ketentuan.

Yang terpenting, ujar Ridwan, mendirikan pusat studi tentang pilkada. Pusat studi ini berfungsi mengedukasi kepada masyarakat tentang pilkada yang baik, anti golput, dan anti-politik uang.

Pada saat pilkada, pusat studi di perguruan tinggi dapat mengantisipasi penggelembungan suara melalui perhitungan cepat. "Kampus sebaiknya terlibat aktif dalam uji dan debat politik dan menjadi penguji visioneritas calon," kata Ridwan.

Sementara itu seusai pilkada, Badan Pengawas Pemilu dapat bekerja sama dengan perguruan tinggi mengevaluasi pelaksaan pengawasan pilkada.

Pendidikan politik dan keterlibatan masyarakat menjadi sangat penting mengingat faktanya sekarang banyak masyarakat Indonesia yang menjadi "silent majority", sehingga memilih diam ketika melihat pelanggaran pilkada. "Dampaknya laporan masyarakat kepada Bawaslu cenderung menurun," katanya.

Berita terkait

KPU Sebut Dialog Anies Baswedan di Universitas Hazairin Bengkulu Langgar Aturan

8 Januari 2024

KPU Sebut Dialog Anies Baswedan di Universitas Hazairin Bengkulu Langgar Aturan

KPU Kota Bengkulu memutuskan dialog yang digelar Anies Baswedan di Universitas Hazairin melanggar aturan karena ditemukan atribut kampanye.

Baca Selengkapnya

Pantai Panjang Bengkulu Bakal Ditata seperti Bali

19 Agustus 2023

Pantai Panjang Bengkulu Bakal Ditata seperti Bali

Saat ini wisata Pantai Panjang Bengkulu dinilai kurang menarik minat wisatawan karena tidak tertata.

Baca Selengkapnya

123 Bakal Caleg Bengkulu Dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat Administrasi

3 Agustus 2023

123 Bakal Caleg Bengkulu Dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat Administrasi

Penyampaian pasti dari bakal caleg yang memenuhi syarat dan tidak memenuhi syarat akan disampaikan pada 4-6 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya

Tangerang Tertarik Program Sedekah 2 Ribu Bengkulu

22 November 2022

Tangerang Tertarik Program Sedekah 2 Ribu Bengkulu

Program tersebut diapresiasi karena bersentuhan dengan masyarakat.

Baca Selengkapnya

4 Kasus Kematian karena Covid-19 Hari Ini, Masyarakat Diminta tak Lengah

1 Juni 2022

4 Kasus Kematian karena Covid-19 Hari Ini, Masyarakat Diminta tak Lengah

Tambahan kasus harian Covid-19 mencapai 368 orang. Provinsi yang menjadi penyumbang tambahan kasus terbanyak DKI Jakarta, 164 kasus.

Baca Selengkapnya

Bengkulu Punya Rumah Sakit Khusus Ibu dan Anak

24 Februari 2022

Bengkulu Punya Rumah Sakit Khusus Ibu dan Anak

Rumah Sakit Bersalin Ibu dan Anak Tino Galo dihadirkan oleh Wali Kota Helmi Hasan untuk melayani ibu dan anak.

Baca Selengkapnya

Gempa Terkini Terjadi di Bengkulu dan Banda, Berikut Data BMKG

20 Juni 2021

Gempa Terkini Terjadi di Bengkulu dan Banda, Berikut Data BMKG

Kota Bengkulu kembali bergoyang pada Minggu subuh, 20 Juni 2021. Dengan gempa terkini, sudah empat kali dalam sepuluh hari.

Baca Selengkapnya

Info Gempa Terkini BMKG: Kota Bengkulu, Manokwari, dan Ternate

17 Juni 2021

Info Gempa Terkini BMKG: Kota Bengkulu, Manokwari, dan Ternate

BMKG mencatat gempa terkini yang bisa dirasakan di wilayah Indonesia terjadi di Kota Bengkulu.

Baca Selengkapnya

Gempa Terkini, Kota Bengkulu dan Seluma Bergetar Lagi Sore Ini

5 Februari 2021

Gempa Terkini, Kota Bengkulu dan Seluma Bergetar Lagi Sore Ini

Gempa terkini tak mengguncang sekuat Sabtu sore lalu.

Baca Selengkapnya

Heboh Bau Pandan di Kota Bengkulu, Ternyata Ini Sumbernya

20 Januari 2021

Heboh Bau Pandan di Kota Bengkulu, Ternyata Ini Sumbernya

Warga Kota Bengkulu dihebohkan dengan bau pandan yang kemudian dikaitkan dengan berbagai spekulasi asal muasal bau itu.

Baca Selengkapnya