Bustanil Masuk Ruang Tahanan Diiringi Isak Tangis dan Takbir

Reporter

Editor

Senin, 14 Juli 2003 16:17 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Bustanil Arifin masuk ruang tahanan Polda Metro Jaya pada Rabu (9/1), sekitar 23.30 WIB, diiringi isak tangis dan seruan takbir anggota keluarganya. Bustanil masuk tahanan setelah menjalani pemeriksaan di ruang reserse. Saat berjalan dari ruang reserse menuju ruang tahanan, Bustanil, mengatakan semuanya sudah diserahkan kepada penasehat hukumnya. “Silahkan tanya pengacara saya,” kata Bustanil, yang berjalan dengan dipapah. Ia mengaku dalam keadaan sehat. Bustanil kemudian masuk ke ruang tahanan disertai pengacaranya, Dewi Kania. Saat Bustanil masuk tahanan, beberapa orang anggota keluarga dan sanak famili tidak kuasa menahan air mata. Mereka saling berpelukan. Gema takbir juga sempat terdengar. Dewi, sekeluar dari ruang tahanan, mengatakan bahwa Bustanil secara mental bisa menerima penahanan tersebut. “Apa boleh buat beliau memang harus menerima, memang itulah yang harus dihadapi. Insya Allah, mudah-mudahan Bapak bisa kuat,” katanya. Dewi menjelaskan bahwa pihaknya sudah berusaha keras agar kliennya bisa ditangguhkan penahanannya karena alasan kesehatan. Salah satunya adalah dengan memohon kepada polisi agar Bustanil bisa menjalani tahanan rumah. “Biar pun ditahan kami ingin tidak disini,” katanya berharap. Dewi percaya bahwa polisi benar-benar sudah berusaha memberikan jaminan kepada kliennya. “Semua sudah disiapkan, seperti dokter, perawat dan alat-alat kesehatan, semua dari Polda,” ungkapnya. Dia mengatakan bahwa saat ini dokter sedang melakukan pemeriksaan terhadap kesehatan Bustanil. “Tapi belum ada hasil.” Sesaat sebelum Bustanil dibawa ke ruang tahanan, sempat terlihat Menteri Koperasi Ali Marwan Hanan mengunjungi Bustanil di ruang pemeriksaan. Ali tidak bersedia memberi komentar kepada para wartawan, diam, dan langsung memasuki mobil dinasnya. (Sam Cahyadi-Tempo News Room)

Berita terkait

Kawasan Mandalika Terlistriki Energi Hijau, Beli REC dari PLN

5 menit lalu

Kawasan Mandalika Terlistriki Energi Hijau, Beli REC dari PLN

PLN NTB meneken Perjanjian Jual Beli Sertifikat Energi Terbarukan dengan Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

12 menit lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

21 menit lalu

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menerima agenda Company Visit dari para Mahasiswa Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI), Program Studi Ilmu Administrasi Niaga, ke Jasa Marga Tollroad Command Center (JMTC) untuk belajar sekaligus mengenal proses bisnis dan digitalisasi layanan operasional Jasa Marga

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

25 menit lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

31 menit lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

32 menit lalu

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

Pelatih Feyenoord Arne Slot dikabarkan akan menjadi pengganti Jurgen Klopp di Liverpool untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

39 menit lalu

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.

Baca Selengkapnya

Hasil Benchmark Huawei Pura 70 Ultra, Seberapa Kuat Chipset Kirin 9010?

44 menit lalu

Hasil Benchmark Huawei Pura 70 Ultra, Seberapa Kuat Chipset Kirin 9010?

Pengaturan inti sangat mirip dengan prosesor Kirin 9000 yang terdapat pada seri Huawei Mate 60 tetapi dengan beberapa perubahan kecil.

Baca Selengkapnya

13 Ribu Jamaah Haji Jawa Barat Terbang dari Kertajadi, Embarkasi di Indramayu

48 menit lalu

13 Ribu Jamaah Haji Jawa Barat Terbang dari Kertajadi, Embarkasi di Indramayu

Jamaah haji Jawa Barat ada yang berangkat dari Bandar Kertajati di Majalengka dan Bandara Soekarno Hatta di Tangerang, Banten.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

50 menit lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya